5 Pemain EPL yang Menjadi Kapten Piala Asia dan Piala Afrika 2023

Ada dua pemain Liverpool

Para pemain English Premier League (EPL) cukup banyak yang dipanggil untuk bermain di Piala Asia dan Piala Afrika 2023. Kemampuan mereka dibutuhkan untuk bisa melangkah sejauh mungkin. Tak hanya menjadi pemain andalan, beberapa di antara mereka juga ada yang menjabat sebagai kapten.

Liverpool menjadi tim yang pemainnya paling banyak menjabat sebagai kapten. Mohamed Salah memimpin Mesir untuk bisa menjuarai Piala Afrika. Sementara itu, Wataru Endo untuk pertama kalinya menjabat sebagai kapten Jepang di turnamen besar. Termasuk kedua pemain tersebut, berikut lima pemain EPL yang menjadi kapten Piala Asia dan Piala Afrika 2023.

1. Bertrand Traore menjadi kapten Burkina Faso

5 Pemain EPL yang Menjadi Kapten Piala Asia dan Piala Afrika 2023Bertrand Traore (twitter.com/CAF_Online)

Bertrand Traore merupakan pemain dengan caps terbanyak kedua di skuad Burkina Faso di Piala Afrika 2023. Pemain Nottingham Forest tersebut telah melakoni 74 pertandingan bagi tim berjuluk The Stallions tersebut. Jumlah itu hanya kalah dari Steeve Yago yang memiliki 76 penampilan.

Meski menjabat sebagai kapten, Traore baru sekali dimainkan dari menit awal, yakni pada laga terakhir fase grup menghadapi Angola. Sementara itu, pada laga pertama menghadapi Mauritania, Traore turun dari bangku cadangan menggantikan Cedric Badolo. Hal yang sama juga terjadi pada laga kedua. Kali itu ia menggantikan Mohamed Konate.

Meski bukan tim unggulan, Burkina Faso mampu lolos ke babak 16 besar. Mereka mampu meraih kemenangan atas Mauritania, menahan imbang Aljazair, dan hanya kalah dari Angola. Hasil tersebut membuat Burkina Faso menjadi runner-up Grup D di bawah Angola. Pada babak 16 besar, mereka sudah ditunggu Mali yang merupakan juara Grup E.

2. Serge Aurier merupakan pemimpin bagi Pantai Gading

5 Pemain EPL yang Menjadi Kapten Piala Asia dan Piala Afrika 2023Serge Aurier (nottinghamforest.co.uk)

Sama seperti Bertrand Traore, Serge Aurier juga tak selalu dimainkan dari menit awal oleh Pantai Gading. Pada pertandingan pertama menghadapi Guinea-Bissau, pemain yang berposisi sebagai bek tersebut turun dari bangku cadangan. Ia kemudian menjadi starter dalam laga kedua melawan Nigeria. Namun, ia tak diturunkan pada laga pemungkas menghadapi Guinea Khatulistiwa.

Meskipun berstatus sebagai tuan rumah, langkah Pantai Gading di Piala Afrika 2023 tak berlangsung mulus. Pada pertandingan pertama, mereka berhasil menekuk Guinea-Bissau dengan skor 2-0. Namun, pada dua laga berikutnya, Pantai Gading dipaksa bertekuk lutut oleh Nigeria dengan skor 0-1 dan Guinea Khatulistiwa dengan skor telak 0-4. Beruntung, Pantai Gading masih bisa melaju ke fase gugur sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik.

Menariknya, Pantai Gading justru memecat pelatih mereka, Jean Louis Gasset, sebelum mengetahui mereka lolos ke babak 16 besar. Gasset dinilai gagal menampilkan permainan apik di lapangan. Pantai Gading akan menjamu Senegal yang merupakan juara bertahan Piala Afrika pada babak 16 besar.

Baca Juga: 6 Pemain Liga Inggris yang Perkuat Timnas Australia di Piala Asia 2023

3. Mohamed Salah mengemban jabatan sebagai kapten Mesir

5 Pemain EPL yang Menjadi Kapten Piala Asia dan Piala Afrika 2023Mohamed Salah (twitter.com/FIFAcom)

Mohamed Salah sepertinya harus mengakhiri kiprahnya lebih cepat di Piala Afrika 2023. Kapten Mesir tersebut mengalami cedera pada laga kedua fase grup menghadapi Ghana. Bahkan, Salah dikabarkan kembali ke Liverpool untuk memulihkan cederanya tersebut.

Ditinggal sang kapten, performa Mesir tak terlalu meyakinkan sepanjang fase grup. Tim berjuluk Pharaohs tersebut hanya mampu meraih hasil imbang dari tiga pertandingan fase grup menghadapi Mozambik, Ghana, dan Tanjung Verde. Beruntung, mereka berhasil melaju ke babak 16 besar sebagai runner-up di bawah Tanjung Verde.

Meski sering dianggap sebagai salah satu pemain terbaik Mesir, Salah ternyata belum pernah menjadi juara Piala Afrika. Ia hanya pernah menjadi runner-up sebanyak dua kali pada 2017 dan 2021. Pada 2017, Mesir takluk dari Kamerun dengan skor 1-2. Sementara itu, pada 2021, giliran Senegal yang menjegal langkah Mesir menjadi juara melalui adu penalti.

4. Wataru Endo ingin mempersembahkan gelar juara Piala Asia kelima bagi Jepang

5 Pemain EPL yang Menjadi Kapten Piala Asia dan Piala Afrika 2023Wataru Endo (twitter.com/FIFAWorldCup)

Wataru Endo berhasil membawa Jepang lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Jepang sempat berada di posisi sulit setelah kalah 1-2 dari Irak pada pertandingan kedua fase grup. Pada laga tersebut, Endo berhasil menjaringkan satu gol bagi Jepang.

Beruntung, kemenangan 4-2 atas Vietnam dan 3-1 dari Indonesia membuat Jepang lolos sebagai runner-up Grup D. Selanjutnya, The Samurai Blue akan berhadapan dengan Bahrain yang berstatus juara Grup E. Kedua tim akan saling bertarung untuk memperebutkan satu tiket ke babak perempat final.

Bagi Endo, Piala Asia 2023 merupakan kali pertama ia memimpin Jepang di turnamen besar. Sebelumnya, Endo pernah membawa Jepang ke partai final pada 2019. Sayang, ketika itu timnya takluk dari Qatar dengan skor 1-3.

5. Son Heung Min menjadi kapten sekaligus motor serangan Korea Selatan

5 Pemain EPL yang Menjadi Kapten Piala Asia dan Piala Afrika 2023Son Heung Min (the-afc.com)

Menjadi salah satu favorit juara Piala Asia 2023, perjalanan Korea Selatan tak begitu mulus sepanjang fase grup. Korea Selatan hanya sekali meraih kemenangan kontra Bahrain dan dua kali bermain imbang melawan Yordania dan Malaysia. Hal itu membuat Korea Selatan harus puas finis sebagai peringkat kedua Grup E.

Korea Selatan yang diasuh Juergen Klinsmann sejatinya membawa banyak nama hebat. Sebut saja Kim Min Jae, Lee Kang In, hingga Son Heung Min. Bagi Son, ini merupakan kali ketiga dirinya bermain di Piala Asia setelah 2015 dan 2019. Namun, pemain Tottenham Hotspur tersebut belum bisa membawa tim bejuluk Taeguk Warriors menjadi juara.

Pada babak 16 besar, Korea Selatan sudah ditunggu lawan yang cukup tangguh, yakni Arab Saudi. Arab Saudi jelas tak bisa dianggap remeh karena mereka merupakan juara Grup F. Pertandingan tersebut menjadi salah satu yang paling dinantikan pada babak 16 besar Piala Asia.

Kelima pemain di atas memimpin negaranya berjuang di Piala Asia dan Piala Afrika. Lantas, adakah dari mereka yang mampu membawa pulang trofi juara? Kita lihat saja!

Baca Juga: 5 Pemain Tertua pada Fase Grup Piala Asia 2023, Kesempatan Terakhir?

Genady Althaf Photo Verified Writer Genady Althaf

Menulis hal yang berhubungan dengan sport

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya