3 Tim Ini Kalahkan Manchester United di Old Trafford pada 2023/2024

Old Trafford tak lagi angker

Old Trafford yang merupakan kandang Manchester United dikenal sebagai salah satu stadion paling angker bagi tim lawan. Namun, status tersebut seperti kehilangan maknanya pada awal musim 2023/2024. Manchester United bahkan harus tiga kali tersungkur di hadapan para pendukungnya sendiri.

Hal ini jelas menjadi perhatian besar bagi Manchester United, mengingat mereka harus bersaing di English Premier League (EPL) dan Liga Champions Eropa, di mana bermain di kandang menjadi keuntungan tersendiri. Kini, mereka tak lagi bisa jemawa ketika menjamu para lawannya di Old Trafford.

1. Brighton & Hove Albion permalukan Manchester United di Old Trafford

3 Tim Ini Kalahkan Manchester United di Old Trafford pada 2023/2024Brighton & Hove Albion kalahkan Manchester United 3-1 pada pekan kelima English Premier League 2023/2024. (twitter.com/OfficialBHAFC)

Laga melawan Brighton & Hove Albion di kandang sendiri pada pekan kelima English Premier League cukup penting bagi Manchester United. Hal itu karena mereka sudah menelan 2 kekalahan dari 4 pertandingan pertama. Raihan kemenangan akan menjadi tambahan moral bagi pasukan Erik ten Hag.

Meski begitu, Brighton juga bukan tim yang mudah untuk dikalahkan. Hal itu terbukti ketika jala gawang mereka harus rela dibobol Danny Welbeck pada menit ke-20. Hingga turun minum, Manchester United tak mampu membuat gol penyama kedudukan.

Brighton makin di atas angin pada babak kedua setelah Pascal Gross dan Joao Pedro berhasil membobol gawang Andre Onana. Manchester United hanya mampu mencetak satu gol berkat aksi Hannibal Mejbri. Skor akhir 3-1 bagi Brighton sekaligus menjadi kekalahan kandang pertama The Red Devils pada 2023/2024.

Baca Juga: 4 Masalah yang Bikin Manchester United Merana Musim 2023, Duh!

2. Crystal Palace balas kekalahan di Piala Liga Inggris dari Manchester United

3 Tim Ini Kalahkan Manchester United di Old Trafford pada 2023/2024Crystal Palace kalahkan Manchester United 1-0 pada pekan ketujuh English Premier League 2023/2024. (twitter.com/CPFC)

Kekalahan Manchester United dari Crystal Palace pada pekan ketujuh EPL memang cukup mengejutkan. Padahal, mereka sebelumnya menang cukup meyakinkan di Piala Liga Inggris dengan skor 3-0. Namun, ketika laga digelar di Old Trafford, The Red Devils justru tersungkur dengan skor tipis 0-1.

Manchester United yang mendominasi pertandingan dikejutkan gol Joachim Anderson melalui skema tendangan bebas. Hingga pertandingan berakhir, Manchester United tak mampu mencetak satu pun gol sehingga mereka gagal mendulang poin. Hasil ini membuat Manchester United untuk sementara menempati peringkat kesepuluh dengan koleksi sembilan poin.

Kekalahan dari Crystal Palace merupakan kekalahan kedua di kandang dan keempat dari tujuh pertandingan awal musim EPL 2023/2024. Hasil ini merupakan raihan terburuk Manchester United era EPL setelah tujuh pertandingan. Mereka juga makin jauh dari persaingan gelar juara musim ini.

3. Galatasaray berhasil mencuri tiga angka di Old Trafford

3 Tim Ini Kalahkan Manchester United di Old Trafford pada 2023/2024Galatasaray kalahkan Manchester United 3-2 pada pekan kedua Liga Champions 2023/2024. (twitter.com/Galatasaray)

Manchester United gagal mendulang poin usai tumbang dari Galatasaray di kandang sendiri. The Red Devils sebenarnya mengawali laga dengan baik ketika Rasmus Hojlund menjebol gawang Fernando Muslera yang memanfaatkan umpan Marcus Rashford. Namun, tak berselang lama, Galatasaray menyamakan kedudukan berkat aksi Wilfried Zaha.

Pada babak kedua, Manchester United kembali unggul, lagi-lagi berkat Rasmus Hojlund. Galatasaray tak tinggal diam dan kembali memaksa laga sama kuat melalui gol Muhammed Kerem Aktukorglu. Pada menit ke-71, petaka datang bagi Manchester United ketika Casemiro mendapat kartu merah usai menekel Dries Mertens di kotak terlarang.

Nasib baik masih menghampiri Manchester United ketika tendangan penalti Mauro Icardi melebar ke sisi kanan gawang Andre Onana. Namun, gempuran dari Galatasaray akhirnya membuahkan hasil ketika Icardi mencetak gol pada menit ke-81. Hasil 3-2 bagi Galatasaray bertahan hingga akhir laga yang membuat mereka meraih tiga angka.

Kekalahan ini membuat Manchester United kini berada di posisi juru kunci Grup A Liga Champions tanpa poin. Laga berikutnya menghadapi FC Copenhagen yang akan digelar di Old Trafford mau tak mau harus mereka menangi. Jika meraih hasil imbang atau bahkan kekalahan, maka langkah The Red Devils untuk lolos dari fase grup makin sulit.

Baca Juga: 3 Eks Manchester United yang Cetak Gol di Old Trafford, Terbaru Zaha!

Genady Althaf Photo Verified Writer Genady Althaf

berbagi dengan menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya