4 Tim yang Menggagalkan Harry Kane Meraih Trofi pada 2023/2024

Masih harus menunggu trofi pertama

Harry Kane memutuskan untuk hengkang dari Tottenham Hotspur ke Bayern Munich pada bursa transfer musim panas 2023. Dengan bergabung bersama Bayern Munich, Kane memiliki peluang lebih tinggi untuk meraih trofi pertamanya selama berkarier di sepak bola. Sebab, selama ini, ia kesulitan untuk meraih satu pun trofi bergengsi bersama Spurs.

Meski begitu, musim pertama Kane bersama Raksasa Bavaria tersebut justru berlangsung mengenaskan. Kane sama sekali tak mampu meraih trofi dari empat kompetisi yang diikuti pada 2023/2024. Harapan Kane untuk meraih trofi terakhir dikandaskan Real Madrid pada semifinal Liga Champions Eropa.

Termasuk Real Madrid, berikut empat tim yang menggagalkan Harry Kane meraih trofi bersama Bayern Munich pada 2023/2024.

1. Hattrick Dani Olmo bawa RB Leipzig mengalahkan Bayern Munich di Piala Super Jerman

4 Tim yang Menggagalkan Harry Kane Meraih Trofi pada 2023/2024RB Leipzig menang 3-0 atas Bayern Munich pada Piala Super Jerman 2023. (rbleipzig.com)

Piala Super Jerman 2023 menjadi penampilan debut Harry Kane bersama Bayern Munich. Menghadapi RB Leipzig, Kane berpeluang menggenggam trofi pertama sepanjang kariernya. Sayang, Bayern Munich justru dihajar dengan skor telak 0-3 oleh RB Leipzig berkat hattrick yang dicetak Dani Olmo.

Dalam pertandingan tersebut, Kane tak diturunkan dari menit awal oleh Thomas Tuchel. Ia baru masuk pada menit ke-64 menggantikan Mathys Tel ketika Bayern Munich tengah tertinggal 0-2. Sayang, Kane gagal mendulang gol untuk menyelamatkan Bayern Munich dari kekalahan. Hasil itu membuat Kane gagal menjalani debut manis bersama Die Roten.

2. FC Saarbruecken mengandaskan asa Bayern Munich menjuarai DFB Pokal

4 Tim yang Menggagalkan Harry Kane Meraih Trofi pada 2023/2024Bayern Munich kalah 1-2 dari FC Saarbruecken pada 32 besar DFB Pokal 2023/2024. (fcbayern.com)

Kejutan besar terjadi pada 32 besar DFB Pokal ketika Bayern Munich takluk 1-2 dari FC Saarbruecken yang saat ini merupakan penghuni kasta ketiga Liga Jerman. Thomas Mueller sempat memberi keunggulan bagi Bayern Munich pada menit ke-16. Namun, keadaan kembali sama kuat berkat gol Patrick Sontheimer. Gol Marcel Gaus jelang pertandingan berakhir membuat Die Roten gagal melaju ke babak berikutnya.

Pada pertandingan tersebut, Kane tak dimainkan oleh Tuchel meski berada di bangku cadangan. Kane mengalami sedikit cedera yang membuat Tuchel ragu untuk memasukannya ke lapangan. Namun, keputusan tersebut berbuah petaka karena Bayern Munich harus takluk secara memalukan dari tim kasta ketiga Bundesliga Jerman.

Baca Juga: Nestapa Harry Kane yang Masih Nihil Trofi Bersama Bayern Munich

3. Bayer Leverkusen putus dominasi Bayern Munich di Bundesliga

4 Tim yang Menggagalkan Harry Kane Meraih Trofi pada 2023/2024Bayer Leverkusen menjuarai Bundesliga 2023/2024. (twitter.com/bayer04_en)

Bayern Munich merupakan penguasa Bundesliga Jerman dengan selalu menjadi juara dalam sedekade terakhir. Namun, dominasi tersebut akhirnya terputus pada 2023/2024. Mereka dikalahkan Bayer Leverkusen yang tampil begitu apik di bawah arahan Xabi Alonso.

Die Roten memang tampil kurang maksimal sepanjang musim 2023/2024 ini. Mereka bahkan sudah kalah sebanyak tujuh kali hingga pekan ke-32. Bahkan, beberapa kekalahan mereka terjadi dengan skor yang cukup mencolok, seperti ketika kalah 1-5 dari Eintracht Frankfurt dan 0-3 dari Bayer Leverkusen. Di sisi lain, Leverkusen masih belum terkalahkan di Bundesliga musim ini.

Meski gagal meraih gelar juara Bundesliga, penampilan Harry Kane patut menuai pujian. Hingga pekan ke-32, pemain asal Inggris tersebut telah menyarangkan 36 gol di Bundesliga. Dengan jumlah gol tersebut, Kane sepertinya akan meraih gelar top skor pada akhir musim. Sebab, Serhou Guirassy yang berada di posisi kedua baru mencetak 25 gol dengan 2 laga tersisa.

4. Real Madrid menghentikan langkah Bayern Munich pada semifinal Liga Champions

4 Tim yang Menggagalkan Harry Kane Meraih Trofi pada 2023/2024Bayern Munich kalah dari Real Madrid pada semifinal Liga Champions 2023/2024. (uefa.com)

Sama seperti di Bundesliga, Harry Kane juga merupakan top skor sementara Liga Champions 2023/2024 dengan koleksi delapan gol. Jumlah tersebut sama dengan yang dicetak penyerang Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe. Sayang, Kane tak akan bisa menambah jumlah golnya karena Bayern Munich kandas pada semifinal dari Real Madrid.

Bertandang ke Santiago Bernabeu pada leg kedua semifinal Liga Champions 2023/2024, Die Roten harus mengakui keunggulan Los Blancos dengan skor tipis 1-2. Bayern Munich sebenarnya unggul terlebih dahulu berkat gol cantik Alphonso Davies. Namun, Real Madrid berhasil membalikkan keadaan melalui brace yang dicetak Joselu.

Sebelumnya, Bayern Munich gagal memanfaatkan keuntungan sebagai tuan rumah pada leg pertama. Mereka hanya mampu menahan Real Madrid dengan skor 2-2. Padahal, mereka sempat unggul dengan skor 2-1 sebelum akhirnya disamakan Vinicius Jr melalui titik putih.

Dengan hasil ini, Kane resmi mengakhir musim 2023/2024 tanpa trofi. Sebelumnya, Kane sempat melangkah ke partai final pada 2018/2019 bersama Tottenham Hotspur. Sayang, ketika itu, asa mereka untuk menjadi juara dihentikan Liverpool.

Harry Kane gagal meraih satu pun trofi pada musim pertama bersama Bayern Munich. Lantas, mampukah Kane membayar kegagalan tersebut musim depan?

Baca Juga: 5 Semifinal Terakhir Bayern Munich dan Real Madrid di Liga Champions

Genady Althaf Photo Verified Writer Genady Althaf

Menulis hal yang berhubungan dengan sport

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya