Beerschot Bantah Sepakati Transfer Marselino Ferdinan

Belum ada kejelasan soal klub Marselino di Eropa

Jakarta, IDN Times - Klub kasta kedua Belgia, Beerschot VA, membantah rumor segera meresmikan transfer pemain asal Indonesia Marselino Ferdinan. 

Sebelumnya, kabar soal Marselino yang akan bergabung dengan Beerschot tersiar di media sosial. Terlebih, Pemain Persebaya Surabaya ini diumumkan bakal berangkat ke Belgia pada Rabu (25/1/2022).

“Ada banyak spekulasi di pers Indonesia tentang kemungkinan transfer talenta lokal Marselino Ferdinan ke Beerschot. Ferdinan adalah gelandang serang berusia 18 tahun yang bermain untuk klub divisi satu Indonesia Persebaya dan tim nasional Indonesia. Namun, Beerschot membantah bahwa transfer sudah dekat,” tulis pernyataan Beerschot dikutip HLN.

1. Beerschot tak berburu pemain baru

Beerschot Bantah Sepakati Transfer Marselino FerdinanPemain muda Persebaya, Marselino Ferdinand. (persebaya.id).

Beerschot sendiri memang diisukan tengah berburu pemain anyar usai beberapa pemain andalan mereka seperti Dante Rigo hingga Thibo Baeten mengalami cedera. Nama terakhir bahkan mengalami masalah hamstring yang membuat klub merasa kehilangan. 

“Baeten masih melakukan pemulihan cedera hamstring saat tim bersua Beveren dan pertandingan melawan Jong Genk (Jumat pukul 8 malam di Stadion Olimpiade) mungkin terlalu cepat untuknya [pulih dari cedera,” tulis pernyataan klub.

Alhasil, nama Marselino ikut mencuat untuk menambal kekuatan Beerschot yang kini tengah kehilangan beberapa pemain andalannya.

Baca Juga: Marselino Ferdinan Gabung Klub Belgia!

2. Persebaya restui Marselino berkarier di Eropa

Beerschot Bantah Sepakati Transfer Marselino FerdinanPemain Persebaya, Marselino Ferdinand (kiri) berebut bola dengan pemain Persib, Ardi Idrus. (kanan). persebaya.id

Saat Persebaya mengumumkan Marselino bakal melanjutkan karier di Belgia, tak disebutkan klub mana yang akan dia labuh. Namun, pemain berusia 18 tahun itu dilaporkan sudah melakukan pembicaraan dengan salah satu tim dan akan segera diumumkan segera.

"Untuk kepastiannya akan ada pengumuman dari manajemen Persebaya," kata Yahya dikutip ANTARA.

Manajemen Bajul Ijo sendiri sudah rela melepas sang pemain. Pelatih Persebaya Aji Santoso bahkan mengatakan, ikhlas dan mendukung agar Marselino bisa lebih berkembang.

"Untuk keberangkatan Marselino manajemen yang akan mengumumkan, yang jelas saya sebagai pelatih, misalkan Marselino ke luar negeri untuk menjalani trial dan lolos, saya akan bangga dan saya akan support," ujar dia.

2. Marselino gabung agensi Egy Maulana Vikri

Beerschot Bantah Sepakati Transfer Marselino FerdinanMarselino Ferdinan masuk daftar 60 Wonderkid versi The Guardian (instagram.com/marselinoferdinan10)

Konon, Marselino bergabung dengen Level Up milik Dusan Bogdanovic, agensi yang menyalurkan Egy Maulana Vikri hingga Witan Sulaeman. 

Hanya saja, ke mana Marselino Ferdinan berlabuh sampai saat ini masih jadi misteri. Yang pasti, dia bakal segera mencicipi kompetisi sepak bola di Benua Eropa.

Baca Juga: Gak Usah Takut Marselino! Persebaya Kasih Dukungan Main di Luar Negeri

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya