Persib Catat Kekalahan Pertama, Robert Salahkan Gol yang Tak Disahkan

Rekor kemenangan beruntun Persib di Liga 1 terhenti

Jakarta, IDN Times - Rekor nirkalah Persib di Liga 1 2021/22 akhirnya terhenti. Hal itu terjadi usai Maung Bandung dibekuk Persija 0-1 dalam duel yang digelar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021).

Siapa pun pasti kecewa lantaran rekor sempurna itu akhirnya terputus. Pelatih Persib, Robert Alberts, merasa kekalahan ini begitu menyesakkan. Sebab, misi tim mengkudeta posisi Bhayangkara FC di puncak klasemen sementara Liga 1 gagal dilakukan. 

“Hasil ini begitu mengecewakan, karena kami gagal menjaga rekor menang beruntun dan gagal merebut posisi puncak klasemen. Jika menilai permainan tim pada babak pertama dan kedua, saya rasa kami memang layak meraih kekalahan,” kata Robert usai laga berlangsung.

1. Robert nilai para pemain Persib tak tampil baik

Persib Catat Kekalahan Pertama, Robert Salahkan Gol yang Tak DisahkanIDN Times/Galih Persiana

Robert memang tak sembarangan menilai. Usai Persib menekan di awal babak pertama, performa pemain di lapangan terus menurun. Hal itu dimanfaatkan Persija untuk menciptakan ancaman ke gawang Persib. Beruntung, Teja Paku Alam berhasil menggagalkan beberapa peluang yang tercipta.

Penampilan Febri Hariyadi dan kolega tentu mengecewakan. Terlebih, tim sudah melakukan persiapan cukup baik dalam dua pekan terakhir. Namun, para pemain tak bisa menampilkan permainan terbaiknya sepanjang pertandingan. 

“Sebetulnya persiapan sudah dilakukan dengan matang dalam dua pekan terakhir untuk menghadapi pertandingan melawan Persija. Tentu hasil ini membuat kami kecewa, karena ini pertama kali bagi kami tak bisa meraih poin,” ujar pelatih asal Belanda tersebut.

Baca Juga: [BREAKING] Menang 1-0, Persija Buat Persib Telan Kekalahan Perdana di Liga 1

2. Gol Klok yang tak disahkan jadi salah satu faktor Persib harus kalah

Persib Catat Kekalahan Pertama, Robert Salahkan Gol yang Tak DisahkanPelatih Persib Bandung, Robert Alberts. IDN Times/Galih Persiana

Namun demikian, Robert tak memungkiri jika kekalahan Persib ini terjadi salah satunya akibat gol timnya yang tidak disahkan di awal babak pertama. Padahal, bola sepakan bebas dari Marc Klok terlihat sudah melawati garis gawang Persija yang dikawal Andritany Ardhiyasa.

“Setelah melihat siaran ulang melalui televisi, kejadian pada awal babak pertama itu jelas gol, seharusnya jadi gol untuk Persib. Namun, keputusan wasit tak memihak kami, karena itu pertandingan terasa sulit jadinya. Padahal, itu jelas sudah gol,” bebernya.

Hal itu dinilai jadi penyebab kegagalan timnya meraih kemenangan atas Persija, selain para pemain yang gagal memanfaatkan setiap peluang yang tercipta untuk dikonversi menjadi gol.

3. Maung Bandung gagal kudeta posisi Bhayangkara FC di klasemen Liga 1

Persib Catat Kekalahan Pertama, Robert Salahkan Gol yang Tak DisahkanPersib raih kekalahan perdana musim ini usai dibekuk Persija 0-1 pada pertandingan Liga 1 pekan ke-12 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (20/11/2021). (ANTARA/Mohammad Ayudha/foc).

Hasil ini membuat Persib masih bertahan di posisi kedua dengan mengoleksi 25 poin. Mereka berhasil meraih tujuh kemenangan, empat imbang, dan sekali kalah dari 12 aksi yang sudah dilaui. Persib masih mencatatkan 19 gol dan delapan kali kemasukan.

Mereka masih terpaut tiga poin dari Bhayangkara FC yang bertengger di peringkat pertama dengan raihan 28 poin. The Guardian masih unggul dengan sembilan kemenangan, sekali imbang, dan dua kali kalah dalam 12 aksinya di Liga 1 musim ini.

Selanjutnya, Persib bakal bentrok dengan Persiraja pada pekan ke-13 Liga 1 pada 24 November 2021. Mereka dituntut meraih kemenangan agar bisa menjaga posisinya di peringkat dua, jika kalah bisa jadi mereka bakal turun karena Arema FC dan Bali United menempel ketat di belakangnya.

Baca Juga: Yaya Nilai Persib Bakal Hadapi Jadwal Berat di Seri Ke-3 Liga 1

Topik:

  • Jihad Akbar

Berita Terkini Lainnya