Jelang Everton vs Liverpool di Premier League, Ajang Pembuktian!

Derby Merseyside jalani edisi ke-244

Pertarungan sengit bakal tersaji pada laga tunda pekan ke-29 English Premier League 2023/2024. Liverpool akan menyambangi markas Everton di Goodison Park pada Kamis (25/4/2024) pukul 02.00 WIB. Duel bertajuk Derby Merseyside ini merupakan edisi yang ke-244.

Pada laga ini, Liverpool tentunya diunggulkan untuk menang. Namun, Everton tidak akan muda ditaklukkan. Derby Merseyside yang dikenal sebagai salah satu laga paling panas di Inggris berpotensi kembali menyuguhkan hal tersebut pada pertemuan ini. Kedua tim juga memiliki ambisi masing-masing dengan tujuan sama berebut meraih tiga poin. 

Jelang pertemuan kedua tim di Derby Merseyside, simak informasi sebelum laga Everton dan Liverpool berikut ini!

1. Riwayat pertemuan tunjukkan Liverpool dominan atas Everton

Jelang Everton vs Liverpool di Premier League, Ajang Pembuktian!Liverpool (premierleague.com)

Derby Merseyside telah berlangsung sebanyak 243 kali di berbagai kompetisi. Liverpool menunjukkan dominasinya dengan memenangkan 99 laga. Sementara itu, Everton hanya bisa meraih 67 kemenangan. Sisanya, 77 laga berkesudahan dengan hasil imbang.

Dalam lima pertemuan terakhir di Premier League, Liverpool memenangi semua laga. Hasil itu termasuk pada duel di awal musim yang berhasil dimenangkan dengan skor 2-0. Dua gol tersebut diborong Mohamed Salah. Jika mampu memenangi pertemuan kali ini, The Reds bakal genap mempecundangi sang rival dengan catatan 100 kemenangan di Derby Merseyside.

Khusus di Premier League, Liverpool hanya kalah sekali dalam 26 laga terakhir melawan Everton. Selain kekalahan tersebut, The Reds membuat 12 kemenangan dan 13 hasil imbang. Pada empat pertemuan terakhir, pasukan Juergen Klopp juga mampu memenangi empat laga dengan mencatatkan clean sheets.

2. Beda misi Everton dan Liverpool di Derby Merseyside

Jelang Everton vs Liverpool di Premier League, Ajang Pembuktian!Liverpool melawan Everton di Premier League 2023/2024. (premierleague.com)

Kedua tim sama-sama mencari tiga poin penting untuk keberlangsungan di Premier League. Namun, Everton dan Liverpool mempunyai tujuan berbeda. Kemenangan tentunya akan diperebutkan untuk memenuhi ambisi yang diusung.

Bagi Everton, kemenangan akan membuat posisi mereka menjauh dari zona degradasi. Saat ini, tim besutan Sean Dhyce hanya berjarak aman lima poin. The Toffees perlu menang untuk mengamankan tim agar tetap bertahan dan bisa mentas di Premier League musim depan.

Sementara itu, Liverpool memiliki ambisi yang lebih prestise. Mohamed Salah cs. berusaha mencari tiga poin demi bisa menjaga asa menjuarai Premier League. Saat ini, mereka masih bersaing ketat dengan Arsenal dan Manchester City. Kemenangan akan membawa The Reds bernapas lebih panjang untuk mengamankan titel juara di akhir musim nanti.

Baca Juga: 3 Pemain Everton yang Kena Kartu Merah dalam Laga Derbi Merseyside

3. Laga terakhir Juergen Klopp di Derby Merseyside

Jelang Everton vs Liverpool di Premier League, Ajang Pembuktian!Juergen Klopp (twitter.com/EuropaLeague)

Juergen Klopp bakal menjalani laga terakhirnya memimpin Liverpool melawan Everton di Derby Merseyside. Selama menangani The Reds, manajar asal Jerman ini punya rekor apik. Ia membawa tim 18 kali berlaga dengan catatan 11 kemenangan, 6 hasil imbang, dan 1 kali kalah.

Catatan tersebut menjadi modal penting baginya untuk menyongsong laga kali ini. Klopp tentunya berambisi memberikan kemenangan pada laga terakhirnya di Derby Merseyside. Raihan tiga poin kontra Everton akan sangat penting bagi Liverpool di sisa musim ini.

4. Sederet pemain absen di laga ini

Jelang Everton vs Liverpool di Premier League, Ajang Pembuktian!Diogo Jota (premierleague.com)

Everton tidak akan diperkuat sejumlah pemain akibat cedera. Beto, Nathan Petterson, Dele Alli, Lewis Dobbin, dan Seamus Coleman absen di laga ini. Sementara itu, Jarrad Branthwaite dan Dominic Carvert-Lewin yang diragukan siap untuk diturunkan.

Tak berbeda jauh, Liverpool juga ditinggal pemainnya cedera. Joel Matip, Thiago, Ben Doak, hingga Conor Bradley masih menjalani pemulihan. Diogo Jota yang baru saja kembali dari cedera juga harus menepi. Selain itu, semua pemain tersedia di laga ini.

Derby Merseyside diprediksi berjalan sengit dengan intensitas tinggi. Meski Liverpool diunggulkan, mereka harus tetap waspada. Everton tidak akan mudah ditaklukkan sebab bermain di kandang sendiri. Siapa yang bakal memenangi laga ini?

Baca Juga: 3 Pemain Liverpool dengan Rekor Gol Terbanyak dari Free Kick di EPL

Khasan Rochmad Photo Verified Writer Khasan Rochmad

Ad meliora

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya