3 Pencapaian Spesial Liverpool usai Kalahkan Brighton & Hove Albion

Juergen Klopp catatkan kemenangan ke-300

Liverpool berhasil memenangi laga sengit melawan Brighton & Hove Albion. Duel lanjutan pekan ke-30 English Premier League 2023/2024 ini berlangsung di Anfield pada, Minggu (31/3/2024). The Reds sukses menumbangkan The Seagulls dengan skor ketat 2-1. 

Tertinggal terlebih dahulu melalui gol cepat Danny Welbeck saat laga belum genap 2 menit, Liverpool mampu melakukan comeback. Dua gol balasan berhasil dibuat melalui lesakan Luis Diaz dan Mohamed Salah. Hasil ini membuat pasukan Juergen Klopp mengkudeta Arsenal di papan klasemen sementara EPL 2023/2024 setelah mereka hanya bermain imbang melawan Manchester City di laga lainnya.

Liverpool mencatatkan sederet pencapaian spesial setelah mengalahkan Brighton & Hove Albion. Apa saja? Simak informasinya berikut!

1. Liverpool catatkan 300 kemenangan di bawah asuhan Juergen Klopp

3 Pencapaian Spesial Liverpool usai Kalahkan Brighton & Hove AlbionJuergen Klopp (premierleague.com)

Raihan tiga poin kontra Brighton & Hove Albion tak hanya membuat Liverpool mengambil alih puncak klasemen Premier League. Kemenangan ini merupakan yang ke-300 di bawah asuhan Juergen Klopp. Manajer asal Jerman ini mencatatkan pencapaian gemilang tersebut dari 480 pertandingan yang sudah dipimpinnya.

Sejak menangani Liverpool pada 2015 lalu, Klopp mampu membawa Liverpool kembali kompetitif dan disegani lagi. Tak hanya itu, juru taktik berusia 56 tahun juga mengembalikan tim asal Merseyside ini berprestasi di berbagai kompetisi. Hingga kini, ia sudah mempersembahkan trofi penting bagi The Reds, termasuk Premier League dan Liga Champions Eropa.

Baca Juga: Duet Bek Tengah dengan Persentase Kemenangan Tertinggi di EPL 2024

2. Juergen Klopp akhirnya bisa menang melawan Roberto De Zerbi

3 Pencapaian Spesial Liverpool usai Kalahkan Brighton & Hove AlbionJuergen Klopp dan Roberto De Zerbi (premierleague.com)

Juergen Klopp tak hanya mencatatkan kemenangan ke-300 bersama Liverpool. Kemenangan ini menjadi yang pertama baginya ketika beradu taktik dengan Roberto De Zerbi. Pada empat pertemuan sebelumnya melawan Brighton & Hove Albion di seluruh kompetisi, ia belum pernah meraih kemenangan sama sekali.

Sebelum kemenangan di laga ini, Liverpool menderita 2 kekalahan dan 2 hasil imbang dari Brighton & Hove Albion. Klopp akhirnya mampu mengalahkan De Zerbi pada pertandingan kelimanya. Kemenangan ini terasa spesial sebab torehan tiga poin didapatkan dengan susah payah dan menjaga asa untuk terus bersaing memperebutkan trofi juara Premier League. 

3. Liverpool mencetak rekor kehadiran penonton terbanyak di Anfield

3 Pencapaian Spesial Liverpool usai Kalahkan Brighton & Hove AlbionLiverpool cetak rekor penonton terbanyak di Anfield. (liverpoolfc.com)

Pertandingan Liverpool melawan Brighton & Hove Albion memecahkan rekor kehadiran penonton. Sebanyak 60.061 penoton memadati kursi di Anfield pada laga ini. Setelah ekspansi di tribun Anfield Road Stand, penambahan kursi membuat kapasitas naik signifikan. Hal ini berdampak dengan peningkatan jumlah penonton yang cukup banyak. 

Sebelumnya, rekor kehadiran penonton dalam 75 tahun terakhir terpecahkan pada laga Liverpool melawan Manchester City. Laga itu terjadi di ajang Premier League pada awal Maret 2024 lalu. Pada laga tersebut, Anfield dihadiri oleh 59.947 penonton. Jumlah tersebut melampaui kehadiran saat laga Liverpool melawan Cheslea pada 1949 silam yang tercatat disaksikan langsung oleh 58.757 penonton di stadion. 

Rekor kehadiran penonton terbanyak di Anfield hingga saat ini masih belum terpecahkan. Laga yang dihadiri dengan penonton terbanyak tercatat sebanyak 61.905. Rekor itu tercipta saat laga melawan Wolverhampton Wanderers di kompetisi Piala FA pada 1952 silam. Dengan kapasitas setelah perluasan mencapai 61.276, maka bisa jadi rekor tersebut akan terlampaui jika Anfield melakukan renovasi di masa mendatang.

Tambahan tiga poin ini membuat kans Liverpool menjuarai Premier League kembali terbuka. The Reds saat ini memimpin klasemen dengan perolehan 67 poin. Mereka unggul 2 poin dari Arsenal di peringkat kedua dan berjarak 3 poin dari Manchester City yang berada di urutan ketiga. Hasil ini sangat krusial bagi keberlangsungan persaingan gelar juara hingga akhir musim 2023/2024. Mampukah Juergen Klopp benar-benar mempersembahkan kado perpisahan yang manis?

Baca Juga: 4 Striker Liverpool yang Gagal Bersinar pada Era Juergen Klopp

Khasan Rochmad Photo Verified Writer Khasan Rochmad

Ad meliora

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya