Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Laga Gawang Arsenal Aman dari Tembakan per Pekan 22 EPL 2025/2026

ilustrasi stadion Arsenal, Emirates Stadium
ilustrasi stadion Arsenal, Emirates Stadium (unsplash.com/whodunelson)

Pertahanan kokoh menjadi salah satu kunci Arsenal terus berkuasa di puncak klasemen English Premier League (EPL) 2025/2026 hingga pekan ke-22. The Gunners menjadi tim yang paling minim kebobolan dengan 14 gol. Itu lebih sedikit tujuh gol dari Manchester City sebagai peserta dengan rekor pertahanan terbaik kedua sejauh ini.

Kehebatan pertahanan Arsenal bahkan bukan hanya terlihat dari jumlah kebobolan. Mereka tercatat sudah lima kali tidak memberi kesempatan kepada lawannya untuk sekadar melepaskan tembakan tepat sasaran. Menurut Opta, ini merupakan jumlah terbanyak dalam semusim di antara semua klub lain di lima liga top Eropa dalam 5 musim terakhir.

1. Arsenal menang 2-0 atas West Ham United pada 4 Oktober 2025

Laga pertama Arsenal di Premier League 2025/2026 ketika gawang mereka terbebas dari tembakan terjadi pada pekan ketujuh (4/10/2025). Saat itu, Martin Odegaard dan kolega menjamu West Ham United di Emirates Stadium. The Hammers membuat empat tendangan, tetapi tidak ada yang tepat sasaran. Expected goals (XG) West Ham juga hanya 0,49.

Namun, Arsenal cuma menang dengan skor 2-0 lewat gol dari Declan Rice pada menit 38 dan tendangan penalti Bukayo Saka pada menit 67. Padahal, tim asuhan Mikel Arteta menguasai bola hingga 67,9 persen dan melepaskan 21 tembakan dengan 5 di antaranya mengarah ke gawang. Ada satu peluang emas tambahan yang gagal menjadi gol. Itu ketika sepakan Riccardo Calafiori membentur tiang.

2. Arsenal hanya menang 1-0 atas Fulham pada 18 Oktober 2025

Arsenal melawat ke Craven Cottage untuk menghadapi Fulham pada pekan kedelapan (18/10/2025). Meski bermain sebagai tamu, Arsenal mengurung total rival sekotanya tersebut. Fulham hanya menguasai bola 37 persen. Mereka memang membuat sepuluh percobaan. Namun, tidak ada yang mengarah ke gawang David Raya.

Meski begitu, dominasi penuh Arsenal hanya membuahkan kemenangan 1-0. Gol tunggal mereka pun tercipta lewat sepak pojok. Gabriel Magalhaes menanduk eksekusi dari Bukayo Saka di tiang dekat. Leandro Trossard menuntaskannya dengan paha di tiang jauh. Arsenal melepaskan 16 tembakan dengan 5 yang tepat sasaran.

3. Arsenal membungkam Burnley dengan skor 2-0 pada 1 November 2025

Arsenal berhasil mengatasi perlawanan Burnley ketika bertemu pada pekan kesepuluh (1/11/2025). Mereka pulang dari Turf Moor dengan 3 poin usai mencetak 2 gol. Arsenal membobol gawang Burnley melalui Viktor Gyokeres pada menit 14 dan Declan Rice pada menit 35.

Andai tidak disiplin, Arsenal mungkin meraih hasil buruk pada laga ini. Burnley memang gagal membuat tembakan tepat sasaran. Namun, sebagai tim promosi, mereka cukup bisa mengimbangi permainan Arsenal dengan penguasaan bola mencapai 46,4 persen. Burnley bahkan hampir membobol gawang David Raya. Sayangnya, tendangan bebas Marcus Edwards membentur tiang.

4. Arsenal imbang tanpa gol dengan Liverpool pada 8 Januari 2026

Arsenal berhasil mencegah Liverpool untuk mencetak gol ketika bertemu di Emirates Stadium pada 8 Januari 2026 untuk melakoni pekan ke-21. Namun, mereka juga tidak mampu membobol gawang sang lawan. Laga pun berakhir seri tanpa gol.

Arsenal tidak mengancam pada laga ini. Mereka melepaskan 9 tembakan dengan 4 yang mengarah ke gawang. Namun, XG-nya hanya 0,57. Beruntung, penyerangan Liverpool jauh lebih buruk. The Reds melepaskan delapan tendangan tidak terarah dengan XG 0,37.

5. Arsenal kembali seri tanpa gol ketika bertemu Nottingham Forest pada 17 Januari 2026

Setelah seri tanpa gol melawan Liverpool pada 8 Januari 2026, Arsenal kembali meraih hasil yang sama saat berhadapan dengan Nottingham Forest 9 hari berselang. Mereka memang mampu membungkam Forest di kandangnya, The City Ground. Arsenal membuat Forest hanya bisa melepaskan enam tendangan tidak terarah dengan XG sebesar 0,34.

Namun, hasil ini jelas mengecewakan jika melihat dominasi mereka. Arsenal menguasai bola hingga 60 persen. Mereka tercatat menciptakan tiga peluang besar dengan XG mencapai 2,1. Sayangnya, tidak ada satu pun yang berbuah gol. Beruntung, Manchester City dan Aston Villa sama-sama menelan kekalahan pada pekan yang sama.

Lima laga di atas menunjukkan pertahanan Arsenal yang mengagumkan. Namun, kelimanya juga menggambarkan masalah di lini depan. Arsenal harus menemukan keseimbangan jika ingin mengangkat trofil Premier League pertama sejak 2004.

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Atqo Sy
EditorAtqo Sy
Follow Us

Latest in Sport

See More

5 Rekor Bersejarah Kevin Durant di NBA 2025/2026

23 Jan 2026, 07:34 WIBSport