3 Laga Tandang Terakhir Fiorentina ke Markas Napoli di Serie A

Fiorentina mesti mengunjungi markas Napoli pada pekan ke-23 Serie A Italia 2025/2026. Pertarungan ini akan berlangsung di Stadio Diego Armando Maradona pada Minggu (1/2/2026) pukul 00.00 WIB. Pertandingan ini menjadi misi berat yang harus dilakoni bagi Fiorentina.
Saat ini, Fiorentina tengah berjuang untuk keluar dari zona degradasi. Kemenangan bisa membawa mereka keluar dari papan bawah. Namun, Napoli bukan lawan yang mudah dikalahkan. Terlebih lagi, Fiorentina memang kerap mengalami kesulitan ketika bertamu ke Naples.
Jelang kunjungan akhir pekan nanti, mari melihat tiga pertandingan terakhir Fiorentina di markas Napoli di Serie A per 28 Januari 2026.
1. Fiorentina menderita kekalahan dramatis di kandang Napoli pada 2022/2023
Fiorentina mengunjungi markas Napoli Stadio Diego Armando Maradonai pada pekan ke-34 Serie A 2022/2023. Kala itu, Fiorentina bertandang bersama pelatih Vincenzo Italiano. Sayangnya, Fiorentina harus mengalami kekalahan 0-1 dari Napoli.
Sejatinya, Fiorentina mampu memberikan perlawanan ketat atas tim tuan rumah. Napoli juga beberapa kali mengancam sehingga jual beli serangan terjadi. Namun, kedua tim sama-sama bermain dengan solid. Alhasil, tidak ada gol yang tercipta pada babak pertama.
Selepas jeda, Napoli sempat mendapatkan hadiah penalti. Beruntungnya, Victor Osimhen gagal mencetak gol setelah sepakannya ditepis kiper Fiorentina, Pietro Terracciano. Sayangnya, Osimhen membalaskan kegagalan penaltinya tersebut dengan menjebol gawang Fiorentina pada menit 74. Meski masih ada waktu, Fiorentina gagal menyamakan skor hingga akhir laga.
2. Pada awal musim 2023/2024, Fiorentina mempermalukan Napoli di hadapan pendukungnya
Setelah mengalami kekalahan pada akhir musim 2022/2023, Fiorentina membalasnya pada musim baru Serie A 2023/2024. Pada partai pekan ke-10, Fiorentina bertamu ke markas Napoli. Hasilnya, tim besutan Vincenzo Italiano menang meyakinkan dengan skor 3-1.
Fiorentina langsung menggebrak pada awal permainan. Laga baru berjalan 7 menit, Josip Brekalo membawa Fiorentina unggul cepat. Golnya tersebut mampu membungkam publik Naples. Setelah kecolongan, Napoli berusaha lebih menekan ke pertahanan Fiorentina. Upaya ini berbuah jelang turun minum. Victor Osimhen mampu menyamakan skor menjadi 1-1.
Memasuki babak kedua, kedua tim bermain ketat hingga bergantian menyerang. Namun, Fiorentina tampil lebih klinis. Pada menit 63, mereka kembali memimpin berkat gol Giacomo Bonaventura. Napoli kemudian berusaha menekan. Alih-alih menyamakan skor, Napoli justru kebobolan. Fiorentina mengunci kemenangan melalui gol Nico Gonzalez pada menit 90+3.
3. Fiorentina menderita kekalahan dari Napoli pada 2024/2025
Lawatan terakhir Fiorentina ke Stadio Diego Armando Maradona berakhir dengan kekalahan. Pada laga lanjutan pekan ke-28 Serie A 2024/2025, Napoli memanfaatkan status tuan rumah dengan baik. Fiorentina harus mengakui keunggulan Napoli usai kalah 1-2.
Fiorentina sejatinya mampu meladeni permainan intens yang diperagakan Napoli. Namun, Fiorentina kesulitan membongkar pertahanan tim tuan rumah yang berhasil bermain solid. Sebaliknya, Napoli memanfaatkan peluang dengan baik di lini serangan. Napoli berhasil memimpin 1-0 pada babak pertama melalui gol yang dibuat oleh Romelu Lukaku.
Setelah turun minum, Fiorentina berupaya menyerang. Sayangnya, Napoli justru kembali menjebol gawang Fiorentina. Pada menit 60, Giacomo Raspadori menggandakan keunggulan Napoli. Fiorentina sempat memperkecil keadaan melalui gol Albert Gudmundsson. Meski telah berusaha menekan, Fiorentina tetap gagal menyamakan skor dan pulang dengan kekalahan.
Dari hasil laga di atas, Fiorentina baru bisa menang sekali di kandang Napoli. Pada duel perdana di Serie A 2025/2026, Fiorentina juga kalah 1-3. Kini, Fiorentina bakal berupaya untuk mencuri poin dari Stadio Diego Armando Maradona. Meski bakal sulit, Fiorentina berpeluang bisa memberikan perlawanan. Mampukah Fiorentina mengalahkan Napoli di markasnya?

















