5 Fakta MU Bantai Southampton 9-0, Pesta Gol!

The Red Devils benar-benar menghancurkan The Saints!

Setelah gagal meraih poin penuh kala bertandang ke markas Arsenal (31/1), Manchester United (MU) menggila saat menjamu tamunya, Southampton dalam lanjutan pekan 22 Premier League. Bermain di Old Trafford (3/2), Setan Merah membantai The Saints dengan skor 9-0. Dalam laga ini, Soton harus kehilangan dua pemainnya karena kartu merah yaitu, Alexandre Jankewitz (2') dan Jan Bednarek (86'). 

Hasil ini menjadi menyenangkan untuk Setan Merah karena mengulang keberhasilan mereka saat mengalahkan Ipswich Town pada tahun 1995 dengan skor yang sama. Sementara untuk The Saints, kekalahan 9-0 menjadi kedua kalinya setelah mereka kalah atas Leicester City di musim 2019/2020.

Selain ituini menjadi kekalahan keempat beruntun bagi anak asuh Raplh Hassenhuttl setelah mencuri poin penuh kontra Liverpool (5/1) di pekan ke-17 Premier League. Berikut 5 fakta tercipta dalam pertandingan yang dimainkan di Old Trafford.

1. Kartu merah Alexandre Jankewitz dan Jan Bednarek, petaka bagi Southampton

5 Fakta MU Bantai Southampton 9-0, Pesta Gol!Twitter.com/brfootball

Menjalani debut bermain sejak menit pertama untuk Southampton di Premier League, Alexandre Jankewitz harus keluar di menit awal karena melanggar Scott McTominay hingga meninggalkan bekas luka di paha kiri pemain kebangsaan Skotlandia tersebut.

Gelandang 19 tahun menjadi pemain pertama yang dikeluarkan dari lapangan dalam dua menit pertama (79 detik) pertandingan Premier League sejak Gareth McAuley pada Maret 2015 untuk West Brom vs Manchester City.

Jan Bednarek menjadi pemain pertama dalam sejarah liga Inggris yang diusir keluar lapangan, memberikan penalti dan mencetak gol bunuh diri dalam satu pertandingan. Setali tiga uang, Southampton adalah tim pertama yang pemainnya dikeluarkan dari lapangan dan mencetak gol bunuh diri dalam pertandingan Premier League melawan Manchester United di Old Trafford sejak Sunderland pada Oktober 2009.

2. MU telah melakukannya dua kali sepanjang sejarah Premier League

5 Fakta MU Bantai Southampton 9-0, Pesta Gol!Manutd.com

Hanya tiga tim yang pernah memenangkan pertandingan Premier League dengan 9+ gol yaitu, Manchester United 9-0 Ipswich Town (1995), Southampton 0-9 Leicester City (2019), dan Manchester United 9-0 Southampton (2021).

Skor akhir 9-0 menjadi rekor Premier League untuk kedua klub. MU menjadi tim pertama yang menang 9-0 dua kali, sedangkan Soton di bawah nakhoda Raplh Hassenhuttl adalah tim pertama yang mengalami kekalahan 9-0 dua kali. 

Baca Juga: Takumi Minamino Cari Kesempatan Bermain di Southampton

3. Delapan pemain ikut menyumbang gol dalam laga ini

5 Fakta MU Bantai Southampton 9-0, Pesta Gol!Twitter.com/awbissaka

Termasuk Jan Bednarek yang mencetak gol bunuh diri, Manchester United memiliki delapan pencetak gol berbeda. Aaron Wan-Bissaka, Marcus Rashford, Edinson Cavani, Anthony Martial, Scott McTominay, Bruno Fernandes, dan Daniel James menjadi tujuh pemain MU yang mencatatkan namanya di papan skor.

Ini pertama kali dalam sejarah, MU mencetak gol dengan delapan pemain berbeda dalam satu pertandingan. Terdekat, ada rekor Chelsea vs Aston Villa (8-0) di musim 2012/2013 yang memiliki tujuh pencetak gol berbeda dalam pertandingan Premier League.

Khusus bagi Cavani dan Wan-Bissaka, keduanya mencetak gol pertama di Old Trafford. Sebelumnya striker berjuluk El Matador telah mencetak empat gol di laga tandang untuk Setan Merah. Sementara untuk SpiderWan, ini menjadi gol keduanya sejak tiba di Kota Manchester pada Juli 2019. 

4. Bersama Bruno Fernandes, Scott McTominay dan Daniel James terlibat dalam dua kemenangan MU dengan 6 gol+ musim ini

5 Fakta MU Bantai Southampton 9-0, Pesta Gol!Twitter.com/Squawka

Manchester United telah mencetak enam gol dalam pertandingan Premier League untuk kedua kalinya musim ini (pertama 6 v 2 Leeds United). Ini pertama kalinya Manchester Merah melakukannya sejak 2000/01 (6 vs 0 Bradford dan 6 v 1 Arsenal).

Selain itu, MU telah dua kali mencetak 4+ gol di babak pertama Premier League musim ini, juga pada pertandingan melawan Leeds United. Terakhir mereka melakukannya pada musim 1997/98 di bawah asuhan Sir Alex Ferguson.

Bruno Fernandes mencetak 3 gol dan 3 assist pada dua pertandingan tersebut. Bersama dengan Fernandes, Scott McTominay telah mencetak 3 gol dan 1 assist dalam laga kontra Leeds United dan Southampton.

Sementara Daniel James menjadi pemain ketiga yang mampu mengukir namanya dalam rekor ini. James mencetak masing-masing satu gol. Assist dari Scott McTominay (vs Leeds United) dan Bruno Fernandes (vs Southampton) membawa pemain asal Wales masuk dalam daftar ini.

5. Kembali dalam performa terbaiknya, Bruno Fernandes capai 15 assist dan 10 gol dari titik putih di Premier League

5 Fakta MU Bantai Southampton 9-0, Pesta Gol!Twitter.com/premierleague

Bruno Fernandes kembali ke performa terbaiknya setelah memberikan sumbangan satu gol dan brace assist. Dengan tambahan dua assist, Fernandes telah mengoleksi 15 assist dalam 36 penampilannya di Premier League. 

Tidak ada pemain yang memiliki assist lebih banyak sejak dia melakukan debutnya di kompetisi. Gelandang 26 tahun hanya kalah dari Eric Cantona (MU) dan Dimitri Payet (West Ham) yang mencatatkan torehan tersebut dalam 33 pertandingan.

Gelandang keratif ini juga mencetak gol penalti ke-10 di Premier League, hanya Andrew Johnson yang mencetak 10 gol penalti dalam penampilan yang lebih sedikit dalam sejarah liga (32 penampilan). Kini, pemain kebangsaan Portugal telah mencetak gol dan memberi assist dalam sembilan pertandingan berbeda di Premier League sejak bergabung dengan MU. Berikut sembilan klub menjadi korban Bruno Fernandes:

23/2/20 vs Watford

4/7/20 vs Bournemouth

10/7/20 vs Aston Villa

26/9/20 vs Brighton

18/10/20 vs Newcastle

7/11/20 vs Everton

20/12/20 vs Leeds

26/12/20 vs Leicester 

3/2/21 vs Southampton

Kemenangan ini membuat skuat asuhan Ole Gunnar Solskjær terus menguntit Manchester City di klasemen sementara Premier League. Kedua klub asal Manchester memiliki raihan yang sama, yakni 44 poin. Tetapi The Citizens masih memiliki tabungan dua laga. Sementara Soton masih tertahan di posisi 11 dengan koleksi 29 poin. 

Jika terus konsisten, bukan tidak mungkin The Red Devils akan mengangkat trofi pertamanya sejak musim 2012/2013. Glory, glory, Man.United!

Baca Juga: Kunci Kemenangan Manchester United Ada di Gol Pertama 

Lukito Wijaya Photo Verified Writer Lukito Wijaya

Sedikit-sedikit buat karya, lama-lama jadi mahakarya. Amin. Twitter: @lukitowijayaa19

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya