Rapor Seluruh Rekrutan Manchester United pada 2023/2024, Mengecewakan!

Hojlund menjadi pencetak gol terbanyak Manchester United

Manchester United mengalami musim yang mengecewakan pada 2023/2024. Mereka hanya mampu finis di urutan kedelapan klasemen akhir Premier League, terburuk sejak era David Moyes pada 2013/2014. Setidaknya kemenangan 2-1 atas Manchester City di partai puncak Piala FA (25/5/2024) sedikit mengobati kekecewaan pendukung Setan Merah.

Erik ten Hag yang diharapkan membawa magisnya seperti saat debutnya pada 2022/2023, gagal membawa Setan Merah ke level lebih tinggi. Tujuh amunisi baru yang didatangkan pada musim ini pun tidak mampu memberikan efek yang signifikan. Oleh karena itu, Berikut ulasan singkat mengenai performa para pemain baru Manchester United pada musim ini.

1. Andre Onana terkadang melakukan blunder yang merugikan Manchester United

Rapor Seluruh Rekrutan Manchester United pada 2023/2024, Mengecewakan!Andre Onana (instagram.com/andreonana.24)

Diharapkan tampil gemilang sebagai pengganti David de Gea di bawah mistar gawang Manchester United, Andre Onana justru sering melakukan blunder yang merugikan Setan Merah. Walaupun seiring waktu performa Onana mulai membaik, koordinasi yang kurang solid dengan lini belakang menjadikannya kebobolan 82 gol dan hanya mencatatkan 13 clean sheet bagi Manchester United di seluruh kompetisi musim ini.

2. Altay Bayindir masih jarang mendapatkan menit bermain di Manchester United

Rapor Seluruh Rekrutan Manchester United pada 2023/2024, Mengecewakan!Altay Bayindir (instagram.com/altaybayindir)

Datang dari Fenerbahce dengan banderol Rp87 milliar pada musim panas 2023, Altay Bayındır jarang mendapatkan tempat. Berada di bawah bayang-bayang Andre Onana membuatnya harus bersabar. Terakhir kali ia dipercaya adalah saat melawan Newport County, tim kasta ketiga Inggris, di ajang Piala FA. Penampilannya kala itu kurang memuaskan. Ia kebobolan dua gol dari tujuh tembakan yang dibuat lawan ke arah gawangnya.

3. Jonny Evans masih tampil oke di lini pertahanan Manchester United

Rapor Seluruh Rekrutan Manchester United pada 2023/2024, Mengecewakan!Jonny Evans (instagram.com/6jevans)

Meskipun tidak muda lagi, Jonny Evans masih mampu bermain solid di lini pertahanan Manchester United. Bek tengah yang didatangkan gratis pada musim ini telah dipercaya tampil dalam 23 pertandingan Premier League 2023/2024. Meskipun staminanya tidak seperti dulu, penampilannya masih cukup meyakinkan. Catatan 75 kali menang duel, 14 kali tekel sukses, dan 12 kali intersepsi menjadikannya tembok kokoh bagi Setan Merah.

Baca Juga: Petualangan Berliku Sergio Reguilon yang Gagal Bersinar di Inggris

4. Sergio Reguilon hanya tampil setengah musim di Manchester United

Rapor Seluruh Rekrutan Manchester United pada 2023/2024, Mengecewakan!Sergio Reguilon (instagram.com/sergioregui)

Masa bakti Sergio Reguilon di Manchester United terbilang singkat. Diboyong dari Tottenham Hotspur dengan status pinjaman, Reguilon gagal menembus skuad utama Setan Merah. Selama setengah musim di Old Trafford, Reguilon hanya tampil sebanyak 12 kali. Alhasil, Tottenham Hotspur selaku pemilik Reguilon memilih untuk menariknya dan kemudian meminjamkannya ke Brentford untuk mendapatkan menit bermain.

5. Sofyan Amrabat gagal dipermanenkan oleh Manchester United

Rapor Seluruh Rekrutan Manchester United pada 2023/2024, Mengecewakan!Sofyan Amrabat (instagram.com/sofyanamrabat)

Sofyan Amrabat resmi mengakhiri perjalanannya bersama Manchester United setelah kemenangan atas Manchester City di final Piala FA (25/5/2024). Gelandang berpaspor Maroko ini gagal meyakinkan Setan Merah untuk mengaktifkan klausul pembelian dari Fiorentina. Selama di Manchester United, Amrabat mencatatkan 30 penampilan di seluruh kompetisi. Namun, tidak ada satu pun gol atau assist selama ia di Old Trafford.

6. Mason Mount tidak sesuai ekspektasi dan jarang tampil baik di Manchester United

Rapor Seluruh Rekrutan Manchester United pada 2023/2024, Mengecewakan!Mason Mount (instagram.com/masonmount)

Manchester United setidaknya harus mengeluarkan dana 1 triliun untuk merekrut Mason Mount dari Chelsea. Namun, performanya di Old Trafford jauh dari harapan dan ekspektasi. Kontribusi Mount tidak sepadan dengan harga transfernya yang mahal. Sepanjang musim, ia hanya tampil 14 kali di Premier League dan baru mencetak satu gol. Kegagalan ini tentu merugikan klub mengingat mereka harus mengeluarkan biaya tidak sedikit.

7. Rasmus Hojlund menjadi pencetak gol terbanyak Manchester United 2023/2024

Rapor Seluruh Rekrutan Manchester United pada 2023/2024, Mengecewakan!Rasmus Hojlund (instagram.com/rasmus.hoejlund)

Rasmus Hojlund menjadi rekrutan termahal Manchester United pada musim 2023/2024. Didatangkan dari Atalanta, pemain Denmark ini langsung menunjukkan tajinya di Old Trafford. Bermain 43 kali di seluruh kompetisi, Hojlund sukses membukukan 16 gol dan 2 assist. Hasil tersebut menjadikannya pencetak gol terbanyak Setan Merah untuk musim 2023/2024.

Kekecewaan para pendukung Manchester United musim ini setidaknya terobati setelah Setan Merah berhasil mengalahkan Manchester City di final Piala FA. Namun demikian, performa buruk Setan Merah sepanjang musim ini harus segera dibenahi agar tidak terulang kembali. Pembelian pemain berkualitas pada musim panas 2024 menjadi awal dari perbaikan Manchester United.

Baca Juga: 4 Penyerang Denmark di Premier League 2023/2024, Ada Hojlund

Muhamad Luthfi Maruf Photo Verified Writer Muhamad Luthfi Maruf

Fans Arsenal karna Jerseynya mirip sama Indonesia

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya