Conor McGregor Gak Bercanda Mau Beli Chelsea

McGregor gak bercanda ingin jadi pemilik baru Chelsea

Jakarta, IDN Times - Petarung Ultimate Fighting Championship, Conor McGregor, menegaskan niatnya masuk ke dalam bursa pembeli Chelsea. Dia menegaskan, niatannya buat membeli Chelsea tak main-main.

Meski menjadi calon pembeli dengan kekayaan terkecil di antara lainnya, McGregor tak peduli. Dia yakin kalau niatnya berakhir dengan manis

1. McGregor tidak bercanda

Conor McGregor Gak Bercanda Mau Beli ChelseaInstagram

Sebenarnya, The Notorious sudah memikirkan buat mengembangkan kerajaan bisnisnya di olahraga lain. Sepak bola jadi industri yang menjanjikan buat McGregor.

"Saya tidak bercanda. Saya sedang mengeksplorasi soal ini seperti yang sudah dikatakan," kata McGregor mengutip Daily Mirror.

Baca Juga: Conor McGregor Mau Beli Chelsea dari Roman Abramovich

2. Sempat mau beli Celtic dan Manchester United

Conor McGregor Gak Bercanda Mau Beli ChelseaStadion Old Trafford (wallpaperbetter.com)

Sebenarnya, McGregor bukan kali ini saja melayangkan niat buat membeli klub sepak bola. Dia sempat menawar Glasgow Celtic pada 2021 lalu.

Kemudian, petarung Republik Irlandia itu juga sempat menyatakan minatnya membeli Manchester United dari Keluarga Glazer. Namun, niatan McGregor langsung ditepis Keluarga Glazer.

"Celtic dari Dermot Desmond, Manchester United dari Galzers, dan sekarang baru-baru ini Chelsea dijual," ujar McGregor.

3. Chelsea banjir peminat baru

Conor McGregor Gak Bercanda Mau Beli ChelseaConor McGregor. (mmafighting.com)

Setelah diumumkan untuk dijual oleh Roman Abramovich, Chelsea kebanjiran peminat. Sejumlah miliarder Eropa melayangkan tawaran-tawaran kepada Abramovich.

Namun, angkanya belum ada yang mendekati harga dari Abramovich, sekitar tiga miliar poundsterling atau setara Rp57,7 triliun.

Sempat ada kabar yang menyatakan kalau Chelsea sudah laku ke miliarder Turki, Muhsin Bayrak. Hanya saja, klaim itu belum bisa dibuktikan kebenarannya.

Pesaing Bayrak terberat hanyalah miliarder Amerika Serikat, Todd Boehly, yang bekerja sama dengan orang super kaya Swiss, Hansjorg Wyss.

Baca Juga: Roman Abramovich Bisa Jual Rugi Chelsea

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya