5 Jebolan Akademi Bayern Munich Terbaik yang Main di EPL

Tiga di antaranya pernah membela Liverpool

Kebanyakan jebolan akademi Bayern Munich lebih memilih berkarier di Bundesliga Jerman. Meski begitu, tak sedikit dari mereka yang pernah mencoba berkarier di luar Jerman.

Beberapa di antaranya berlabuh ke English Premier League (EPL). Seperti jebolan akademi Bayern Munich terbaik yang main di EPL ini.

1. Dietmar Hamann

5 Jebolan Akademi Bayern Munich Terbaik yang Main di EPLDietmar Hamaan (liverpoolfc.com)

Dietmar Hamann adalah pemain jebolan akademi Bayern Munich dengan jumlah laga terbanyak di Premier League. Hamann memang sangat lama berkarier di Inggris.

Setelah 4 tahun (1989—1993) berada di tim akademi dan 5 tahun (1993—1998) di tim senior Bayern Munich, ia hengkang ke EPL. Newcastle United jadi tim pertamanya di Inggris.

Setelah itu, ia pernah membela Liverpool (1999—2006), Bolton Wanderers (2006), Manchester City (2006—2009), dan MK Dons (2010—2011). Namun, hanya Newcastle United, Liverpool, dan Manchester City yang jadi tim yang ia bela di EPL. Dari ketiga klub tersebut, Hamann sukses mencetak 12 gol dan 24 assist dari 268 laga.

2. Thomas Hitzlsperger

5 Jebolan Akademi Bayern Munich Terbaik yang Main di EPLThomas Hitzlsperger (avfc.co.uk)

Thomas Hiltzsperger menghabiskan waktu 11 tahun (1989—2011) menimba ilmu di tim akademi Bayern Munich. Ia tak sempat bermain di tim senior Bayern Munich. Aston Villa justru menjadi tim profesional pertama Hiltzlsperger.

Selain Aston Villa (2000—2005), Hiltzlsperger juga pernah membela West Ham United (2010—2011) dan Everton (2012—2013). Selama berkarier di Premier League, Hiltzlsperger sukses mencatatkan 117 laga dengan torehan 10 gol dan 11 assist sebagai gelandang.

Baca Juga: 5 Pemain yang Meninggalkan Bayern Munich pada Musim Panas 2022

3. Emre Can

5 Jebolan Akademi Bayern Munich Terbaik yang Main di EPLEmre Can (premierleague.com)

Tim akademi Bayern Munich merupakan tim muda terakhir yang ditempati Emre Can sebelum menjadi pesepak bola profesional pada 2012. Momen tersebut terjadi selama 3 tahun, tepatnya dari 2009 hingga promosi pada 2012.

Kariernya di EPL berjalan selama 4 tahun (2014—2018) hanya untuk membela Liverpool. Pemain yang kini berseragam Borussia Dortmund tersebut mampu mencetak 10 gol dan 7 assist dari 115 laga untuk Liverpool.

4. Nils-Eric Johansson

5 Jebolan Akademi Bayern Munich Terbaik yang Main di EPLNils-Eric Johansson (playmakerstats.com)

Bayern Munich tak hanya menerima pemain Jerman di tim akademi mereka. Banyak dari mereka yang juga berasal dari luar Jerman. Salah satunya ialah Nils-Eric Johansson, bek asal Swedia yang menghabiskan 2 tahun (1997—1999) di tim akademi Die Bayern.

Johansson hanya setahun membela Bayern Munich. Setelah itu, ia berkelana membela beberapa klub, termasuk Blackburn Rovers (2001—2005) dan Leicester City (2005—2007) di Inggris. Namun, 85 laga yang ia catatkan di Premeir League seluruhnya dijalani bersama Blackburn Rovers.

5. Markus Babbel

5 Jebolan Akademi Bayern Munich Terbaik yang Main di EPLMarkus Babbel (liverpoolfc.com)

Mantan bek andalan Timnas Jerman, Markus Babbel, menjadi nama terakhir dalam daftar ini. Babbel menghabiskan 10 tahun (1981—1991) untuk menimba ilmu di tim akademi Bayern Munich, sebelum bermain di tim seniornya selama 8 tahun (1992—2000).

Kariernya berlanjut di Premier League kala bergabung dengan Liverpool pada 2000. Babbel juga sempat dipinjamkan Liverpool ke Blackburn Rovers pada 2003/2004.

Jika ditotalkan, Babbel bermain selama 4 tahun (2000—2004) di EPL. Ia sukses menorehkan 67 laga dengan sumbangan 6 gol dan 9 assist.

Selain kelima nama di atas, masih terdapat lima pemain jebolan akademi Bayern Munich lain yang pernah berlaga di EPL. Mereka adalah Gerhard Tremmel, Owen Hargreaves, Bastian Schweinsteiger, Chris Richards, dan Meritan Shabani.

Baca Juga: 5 Pencetak Gol Terbanyak saat Musim Debut Bersama Bayern Munich

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya