5 Mantan Pemain Liga Top Eropa yang Berseragam Al Tai FC 2023/2024

Punya kiprah yang baik bersama Al Tai FC

Pada musim 2023/2024 terdapat lima mantan pemain liga top Eropa yang bermain untuk Al Tai FC di Saudi Pro League. Kelima pemain tersebut memberikan peran yang cukup baik untuk Al Tai musim ini. Akan tetapi, permainan apiknya itu tak bias membuat Al Tai FC berjaya.

Pasalnya, klub asal kota Ha'il ini masih berkutat di zona degradasi Saudi Pro League hingga pekan ke-30. Padahal, kompetisi tertinggi Liga Arab Saudi ini akan berakhir dalam 6 pekan ke depan. Lantas, seperti apa kontribusi lima mantan pemain liga top Eropa yang membela Al Tai pada 2023/2024?

1. Alfa Semedo tampil solid sebagai gelandang bertahan

5 Mantan Pemain Liga Top Eropa yang Berseragam Al Tai FC 2023/2024Alfa Semedo (instagram.com/alfasemedo97)

Nama yang pertama ialah Alfa Semedo. Pemain berkebangsaan Guinea Bissau ini memberikan kontribusi yang cukup baik di Al Tai 2023/2024. Ia mampu tampil solid sebagai seorang gelandang bertahan yang merangkap sebagai kapten tim. Oleh karena itu, Semedo bisa berkontribusi dalam 1 gol dan 3 assist dari 29 laga di Saudi Pro League.

Meski berasal dari benua Afrika, Semedo memulai kariernya di Eropa. Ia pernah bermain untuk Nottingham Forest, SL Benfica, Vitoria Guimaraes, dan Espanyol. Akan tetapi, penampilannya di liga top Eropa hanya ia torehkan bersama Espanyol di ajang LaLIga Primera Spanyol 2018/2019.

2. Robert Bauer sulit tergantikan di posisi bek tengah

5 Mantan Pemain Liga Top Eropa yang Berseragam Al Tai FC 2023/2024Robert Bauer (instagram.com/thebauer6)

Robert Bauer merupakan bek tengah berkebangsaan Jerman yang baru bergabung dengan Al Tai FC pada awal musim 2023/2024. Meski baru, Bauer langsung bisa mengambil peran sebagai pemain andalan Al Tai di posisi bek tengah. Bahkan, dengan 2.565 menit dari 29 laga, Bauer menjadi pemain dengan jumlah menit bermain terbanyak di Al Tai hingga pekan ke-30 Saudi Pro League.

Sebelum bermain di Saudi Pro League, Bauer pernah berkarier di kasta tertinggi Bundesliga Jerman. Ia tercatat pernah membela FC Ingolstadt (2014--2016), Werder Bremen (2016--2017), dan Fortuna Dusseldorf (2017/2018). Bersama ketiga tim tersebut, Bauer juga memiliki menit bermain yang baik. Jika ditotalkan, ia mencatat 89 penampilan di ajang Bundesliga Jerman.

Baca Juga: 9 Pemain Portugal yang Merumput di Saudi Pro League 2023/2024

3. Enzo Roco jadi duet padu dari Robert Bauer

5 Mantan Pemain Liga Top Eropa yang Berseragam Al Tai FC 2023/2024Enzo Roco (instagram.com/e.prr)

Enzo Roco adalah bek berpengalaman asal Chile yang pernah bermain di banyak liga di Eropa. Pengalamannya bermain di liga top Eropa pernah ia catatkan kala berseragam Elche (2014/2015 dan 2021/2023) dan Espanyol (2015/2016). Jika ditotalkan, Roco pernah mencatat 117 penampilan di ajang LaLiga Primera Spanyol.

Musim 2023/2024 merupakan musim pertama bagi Roco membela Al Tai. Roco juga tampil cukup baik sebagai seorang bek tengah. Ia menjadi duet yang sangat padu bersama Robert Bauer dalam menjaga pintu pertahanan klub berlogo kuda ini.

4. Virgil Misidjan sering dimainkan sebagai winger kiri

5 Mantan Pemain Liga Top Eropa yang Berseragam Al Tai FC 2023/2024Virgil Misidjan (instagram.com/vmisidjan)

Virgil Misidjan juga memberikan kontribusi yang sangat baik untuk Al Tai musim ini. Winger kiri asal Suriname ini sering membantu Al Tai memecah kebuntuan. Torehan 4 gol da 1 assist-nya ia catatkan dalam 26 pertandingan.

Seperti nama lain dalam daftar ini, Misidjan juga pernah bermain di liga top Eropa. Ia memiliki pengalaman tersebut kala membela FC Nurnberg pada 2018/2019. Selama semusim itu, Misidjan mencetak 1 gol dan 2 assist dari 28 laga di Bundesliga Jerman.

5. Bernard Mensah tampil tajam sebagai gelandang serang

5 Mantan Pemain Liga Top Eropa yang Berseragam Al Tai FC 2023/2024Bernard Mensah (instagram.com/official_oliver_mens)

Bicara soal produktivitas, Bernard Mensah adalah jawabannya. Gelandang serang asal Ghana ini menjadi pemain paling produktif di Al Tai sejauh ini. Dari 26 laga yang ia jalani, Mensah telah mencatat 12 gol dan 1 assist.

Mensah sendiri pernah bermain untuk beberapa klub di Eropa. Namun, pengalamannya dalam bermain di liga top Eropa hanya tercipta kala ia membela Getafe pada 2015/2016. Akan tetapi, Mensah tak mampu bersinar dalam delapan laga yang ia lakoni.

Kelima mantan pemain liga top Eropa ini memiliki kiprah yang sangat baik untuk Al Tai musim ini. Akan tetapi, mereka tak bisa mengangkat prestasi Al Tai. Hal ini bisa terjadi karena kualitas rekan setim dari kelima pemain ini yang kurang mumpuni untuk bisa bersaing di kasta tertinggi sepak bola Arab Saudi.

Baca Juga: 3 Eks Top Skor Liga Top Eropa di Saudi Pro League 2023/2024

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya