6 Pemain yang Tampil Apik pada Jornada Ke-20 LaLiga 2023/2024

Hanya menghadirkan tujuh laga

Pekan ke-20 LaLiga Spanyol 2023/2024 telah terlewati. Akan tetapi, hanya ada 7 dari 10 laga yang digelar pekan ini. Pasalnya, beberapa tim, seperti Atletico Madrid, Osasuna, Real Madrid, dan Barcelona, sedang sibuk menjalani Piala Super Spanyol. Hal itu membuat mereka absen.

Kendati demikian, pemain-pemain yang tampil apik selalu hadir tiap pekannya. Mereka sangat membantu dan memberikan kontribusi besar bagi timnya. Dari ratusan pemain yang berlaga, berikut ini ulasan performa enam pemain yang tampil apik pada pekan ke-20 LaLiga 2023/2024.

1. Kike Garcia (Deportivo Alaves) menyulitkan pertahanan Sevilla

6 Pemain yang Tampil Apik pada Jornada Ke-20 LaLiga 2023/2024Kike Garcia (deportivoalaves.com)

Laga seru terjadi antara Sevilla dan Deportivo Alaves pada pekan ke-20 LaLiga Spanyol 2023/2024. Kejar-kejaran angka mewarnai laga ini hingga berakhir dengan skor 3-2 untuk kemenangan Deportivo Alaves. Pemain terbaik pada laga ini adalah Kike Garcia yang membantu Deportivo Alaves dengan satu gol yang dicetaknya. Meski hanya mencetak satu gol, Garcia benar-benar menyulitkan pertahanan Sevilla melalui pergerakan yang dibuatnya. Alhasil, ia berhasil membuka ruang bagi pemain lain untuk mencetak gol.

2. Brace Kirian Rodriguez membantu Las Palmas menghancurkan Villarreal

6 Pemain yang Tampil Apik pada Jornada Ke-20 LaLiga 2023/2024Kirian Rodriguez (twitter.com/Kirian10rguez)

Jornada ke-20 LaLiga 2023/2024 tampaknya menjadi panggung bagi sejumlah pemain medioker. Setelah Kike Garcia, kini giliran Kirian Rodriguez yang membantu Las Palmas menghancurkan Villarreal. Bermain sebagai gelandang, Rodriguez tampil gemilang dan berhasil mencetak dua gol. Ini merupakan sumbangan besar dari seorang gelandang. Berkatnya, Las Palmas pun menang dengan skor 3-0 atas Villarreal.

3. Alex Berenguer membawa Athletic Bilbao unggul pada Derbi Basque

6 Pemain yang Tampil Apik pada Jornada Ke-20 LaLiga 2023/2024Alex Berenguer (instagram.com/alexberenguerr)

Derbi Basque yang mempertemukan Athletic Bilbao kontra Real Sociedad terjadi pada pekan ke-20 LaLiga 2023/2024. Pada pertemuan kali ini, Bilbao keluar sebagai pemenang dengan skor 2-1. Pada laga ini, Alex Berenguer tampil sebagai yang paling menonjol. Hal ini cukup wajar karena Berenguer berhasil memborong dua gol untuk Athletic Bilbao. Sayap kiri berkebangsaan Spanyol ini pun mendapat nilai 8,7 dari SofaScore.

Baca Juga: 5 Pemain yang Tampil Apik di Paruh Pertama LaLiga 2023/24

4. Luiz Henrique mencatatkan statistik menakjubkan bersama Real Betis

6 Pemain yang Tampil Apik pada Jornada Ke-20 LaLiga 2023/2024Luiz Henrique (instagram.com/realbetisbalompie)

Real Betis menang dengan skor 1-0 atas Granada berkat gol yang dicetak Isco. Namun, pemain yang patut mendapatkan apresiasi pada pertandingan ini adalah Luiz Henrique. Winger asal Brasil ini berhasil mencatatkan statistik menakjubkan bersama Real Betis. Sepanjang laga, Henrique tak berhenti bergerak sehingga memiliki heat map yang amat hebat. Selain itu, Henrique juga mencatat 92 persen dribel sukses, 70 persen duel, dan 89 persen umpan.

5. Penampilan cemerlang Diego Lopez membawa Valencia menang

6 Pemain yang Tampil Apik pada Jornada Ke-20 LaLiga 2023/2024Diego Lopez (instagram.com/diegolopez_n9)

Diego Lopez bermain sangat gemilang kala Valencia mempermalukan Cadiz dengan skor 4-1. Penyerang muda Timnas Spanyol ini mengambil langkah vital selama pertandingan berjalan. Ia bergerak sangat cepat dan memiliki kontribusi besar dalam gol yang terjadi.  Pada laga ini, Lopez mencetak 1 gol dan 2 assist serta mendapat nilai 8,7 dari SofaScore.

6. Vicente Guaita mengamankan gawang Celta Vigo

6 Pemain yang Tampil Apik pada Jornada Ke-20 LaLiga 2023/2024Vicente Guaita (instagram.com/vguaita_13)

Pada laga antara RCD Mallorca dan Celta Vigo, Vicente Guaita menjadi soosk yang tampil gemilang. Kiper veteran asal Spanyol ini berhasil membuat gawang Celta Vigo aman. Meski kebobolan satu gol, Guaita mencatat banyak penyelamatan dan langkah gemilang. Ia menorehkan 5 penyelamatan, 1 punch ball, dan 3 clearence.

Selain enam pertandingan yang telah dibahas sebelumnya, pekan ini juga menyajikan laga antara Almeria dan Girona. Skor 0-0 menjadi akhir pada laga ini. Hal tersebut tentu menjadi kerugian bagi Girona yang saat ini hanya berjarak 1 poin dari Real Madrid yang saat ini menduduki posisi ke-2 LaLiga dengan keunggulan 1 pertandingan.

Baca Juga: 5 Pemain LaLiga yang Dipanggil Timnas Maroko ke Piala Afrika 2023

Mufqi Fajrurrahman Photo Verified Writer Mufqi Fajrurrahman

Lagi seneng tidur

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya