Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Pemain Belanda dengan Gol Terbanyak bagi Liverpool di UCL, Ada Gakpo

Anfield, Liverpool
potret udara Anfield, stadion yang menjadi markas Liverpool (unsplash.com/Mark mc neill)
Intinya sih...
  • Dirk Kuyt mencetak 9 gol dan membawa Liverpool ke final UCL 2006/2007.
  • Ryan Babel mencatatkan 7 gol di UCL 2007/2008 saat berada di bawah asuhan Rafael Benitez.
  • Cody Gakpo telah mengemas 5 gol dalam dua musim terakhir di UCL bersama Liverpool.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Liverpool memiliki Virgil van Dijk dan Cody Gakpo di skuad untuk mengarungi Liga Champions Eropa (UCL) 2025/2026. Mereka bermain menawan dengan masing-masing telah mengemas dua gol. Statistik ini membuat mereka sudah menorehkan lima gol bersama Liverpool selama bermain di UCL.

Bahkan, torehan itu juga membuat mereka berada dalam daftar lima besar pemain asal Belanda yang menyarangkan banyak gol bagi The Reds di UCL. Mereka memiliki peluang untuk menyamai catatan tujuh gol Ryan Babel, mengingat masih akan bermain di UCL 2025/2026. Seperti apa daftar lengkapnya? Berikut datanya per 23 Januari 2026.

1. Dirk Kuyt (9 gol) pernah mengantarkan Liverpool hingga mencapai partai final

Dirk Kuyt berada di daftar teratas sebagai pemain asal Belanda dengan koleksi gol terbanyak bagi Liverpool di UCL. Ia bermain tajam di baris depan dengan dapat mengemas 9 gol dari 37 pertandingan. Prestasi terbaiknya saat membawa The Reds menembus final UCL 2006/2007.

Dirk Kuyt mulai bergabung dengan Liverpool pada 18 Agustus 2006. Ia saat itu diboyong dari klub asal Belanda, Feyenoord Rotterdam, dengan banderol menyentuh Rp312 miliar. Kendati tampil menjanjikan selama di Anfield, ia justru tidak mempersembahkan satu pun gelar juara.

2. Ryan Babel (7 gol) tampil mengesankan di bawah asuhan Rafael Benitez

Ryan Babel pernah menjadi penyerang andalan Liverpool saat berlaga di UCL. Ini terlihat dari ketajamannya yang dapat torehkan 7 gol dari 23 pertandingan. Hebatnya, 5 gol di antaranya dicetak hanya dalam semusim saat menjadi anak asuh Rafael Benitez, yaitu di UCL 2007/2008.

Ryan Babel pindah ke Liverpool pada 1 Juli 2007. Saat itu, Ajax Amsterdam setuju melepasnya dengan biaya kepindahan Rp299 miliar. Nilai transfer itu sempat menjadi yang termahal dalam penjualan ke Liverpool sebelum dipecahkan oleh harga Luis Suarez yang sebesar Rp460 miliar.

3. Cody Gakpo (5 gol) memiliki masa depan yang menjanjikan bagi tim

Cody Gakpo memperlihatkan konsistensi dalam menyarangkan gol bagi Liverpool dalam dua musim terakhir di UCL. Ia saat ini membukukan dua gol di UCL 2025/2026. Sementara itu, ia juga bermain positif saat mencatatkan namanya dengan mencetak tiga gol di UCL 2024/2025.

Cody Gakpo memilih untuk merapat ke Liverpool pada 1 Januari 2023. Ia didatangkan dari PSV Eindhoven dengan mahar Rp730 dan telah menandatangani kontrak baru yang berakhir pada 30 Juni 2030. Kehadirannya langsung menjadi andalan baru untuk posisi penyerang The Reds.

4. Georginio Wijnaldum (5 gol) dapat bermain sangat solid sebagai pemain gelandang

Wijnaldum sanggup mencetak 5 gol dari 41 penampilan bersama Liverpool di UCL. Kelima gol tersebut dicatatkan pada 3 edisi UCL, yakni 2017/2018, 2018/2019, dan 2019/2020. Selain mengemas gol, ia juga terlibat dalam terciptanya gol rekan-rekannya dengan catat tiga assist.

Wijnaldum menjadi bagian dari publik Anfield pada 22 Juli 2016—1 Juli 2021. Meskipun sudah tidak membela Liverpool, ia berhasil mempersembahkan trofi UCL 2018/2019. Itu merupakan trofi kompetisi tertinggi antarklub di Eropa pertama dalam karier sepak bola profesionalnya.

5. Virgil van Dijk (5 gol) masih mendapat kepercayaan untuk mengemban ban kapten

Virgil van Dijk telah menorehkan lima gol bagi Liverpool di UCL. Statistik ini dicatatkan setelah memainkan sebanyak 59 pertandingan. Hebatnya, ia masih mendapat kepercayaan sebagai kapten tim dan selalu bermain starter di UCL 2025/2026, meskipun sudah berusia 34 tahun.

Virgil van Dijk mendarat di Liverpool pada 1 Januari 2018. Saat itu, ia dibeli dari Southampton dengan biaya fantastis hingga Rp1,4 triliun. Ia menerima upah 350 ribu pound sterling atau Rp7,9 miliar per pekan dari Liverpool, menjadi yang paling tinggi kedua di skuad 2025/2026.

Liverpool pernah memiliki para pemain asal Belanda yang tampil gemilang dengan banyak mencetak gol di UCL. Beberapa di antaranya adalah Cody Gakpo dan Virgil van Dijk yang masih tergabung di skuad 2025/2026. Mampukah mereka tetap konsisten dan membawa The Reds berbicara banyak?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Kidung Swara Mardika
EditorKidung Swara Mardika
Follow Us

Latest in Sport

See More

Kalahkan Taiwan, Lanny/Apri Mulus ke Semifinal Indonesia Masters 2026

23 Jan 2026, 20:10 WIBSport