3 Lawan Tottenham Hotspur di EPL pada November 2023, Berat!

Mampu pertahankan puncak klasemen?

Tottenham Hotspur mengejutkan banyak pihak pada awal musim 2023/2024. Sempat diramalkan bakal kesulitan, The Lilywhites malah tampil trengginas. Mereka memuncaki klasemen sementara English Premier League (EPL) 2023/2024 setelah sepuluh pekan.

Meski demikian, Tottenham tak boleh keburu jemawa. Pengalaman buruk di masa lalu harusnya membuat mereka lebih waspada. Dalam beberapa tahun terakhir, Tottenham pun pernah nangkring di puncak klasemen EPL pada awal musim. Namun, pada akhirnya posisi mereka melorot juga.

Tottenham bakal menghadapi banyak ujian untuk mempertahankan puncak klasemen EPL. Pada bulan November 2023 ini saja mereka harus menghadapi tiga lawan berat yang berpotensi menyulitkan. Jika Tottenham lengah, ketiga klub berikut siap menarik mereka ke bawah.

1. Chelsea sering kalahkan Tottenham di EPL dalam lima musim terakhir

3 Lawan Tottenham Hotspur di EPL pada November 2023, Berat!Tottenham Hotspur melawan Chelsea di EPL 2022/2023. (premierleague.com)

Pertama, ada Chelsea yang bakal bertamu ke markas Tottenham pada 7 November 2023 dini hari WIB. Di atas kertas, Tottenham kali ini pantas diunggulkan atas sang tamu. Selain bermain di kandang sendiri, performa The Lilywhites di EPL musim ini jauh lebih baik dibanding The Blues.

Meski demikian, Chelsea tetap tak bisa diremehkan. Sejarah pertemuan kedua tim membuktikan bahwa Tottenham sulit berjaya kontra The Blues di liga. Dalam 5 musim terakhir di EPL, Tottenham hanya bisa menang 2 kali dan kalah 6 kali dari Chelsea.

Tren Chelsea sendiri sebenarnya sedang menanjak. Anak asuh Mauricio Pochettino menang 4 kali dan hanya kalah 1 kali dalam 6 laga di semua ajang. Plus, kekalahan dari Brentford di EPL pekan lalu bisa membuat Chelsea lebih ngotot untuk mencuri poin dari Tottenham.

2. Wolverhampton Wanderers sedang menanjak di EPL

3 Lawan Tottenham Hotspur di EPL pada November 2023, Berat!Wolverhampton Wanderers melawan Tottenham Hotspur di EPL 2022/2023. (premierleague.com)

Berikutnya, Tottenham bakal bertamu ke markas Wolverhampton Wanderers alias Wolves pada 11 November 2023. Sama seperti Chelsea, Wolves juga punya beberapa faktor pendukung untuk menjegal Tottenham. Misalnya, Wolves tak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di EPL.

Padahal, dalam lima laga tersebut Wolves sempat menghadapi beberapa tim kuat. Hasilnya, mereka sukses mengalahkan Manchester City serta menahan imbang Aston Villa dan Newcastle United. Posisi Wolves di klasemen EPL pun mulai menajak setelah terpuruk di papan bawah pada awal musim.

Selain itu, Wolves memang tidak jarang menyulitkan Tottenham di EPL. Dalam sepuluh pertemuan terakhir kedua tim tim di EPL, Wolves mampu menang empat kali. Bahkan, dua kemenangan di antaranya mereka raih dalam tiga pertemuan terbaru.

3. Aston Villa punya potensi besar menyulitkan Tottenham

3 Lawan Tottenham Hotspur di EPL pada November 2023, Berat!Aston Villa melawan Tottenham Hotspur di EPL 2022/2023. (premierleague.com)

Pada 13–21 November 2023, liga-liga Eropa bakal disela jeda internasional. Setelah itu, EPL bakal memasuki pekan ke-13 mulai 25 November 2023. Pada pekan tersebut pun Tottenham kedatangan lawan berat. Mereka akan menjamu tim yang sedang naik daun, Aston Villa.

Sejak ditangani manajer Unai Emery pada November tahun lalu, performa Aston Villa melejit. Magis Emery bahkan terus berlanjut musim ini. Hingga pekan kesepuluh, The Villans bertengger di peringkat kelima klasemen EPL. Mereka bahkan hanya terpaut empat poin dari Tottenham di puncak.

Jelas, performa terkini Aston Villa bisa menyulitkan Tottenham. Catatan teranyar pertemuan kedua tim pun memihak Aston Villa. Mereka sukses menang 3 kali dalam 5 pertemuan terakhir di EPL. Itu termasuk dua kemenangan dalam laga kandang dan tandang di EPL 2022/2023 lalu.

Tiga lawan Tottenham Hotspur di EPL sepanjang November 2023 punya potensi menjegal mereka. Mampukah Tottenham melewati ujian dari tiga tim di atas dan tetap memuncaki klasemen EPL? Jika berhasil, Tottenham bakal terbukti pantas jadi kandidat juara EPL musim ini.

Baca Juga: 3 Manajer yang Meloloskan Tottenham ke UCL, Ange Postecoglou Menyusul?

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya