4 Pemain Anyar Primeira Liga Portugal yang Datang dari Serie A Italia

Dua pemain bergabung ke Benfica

Bursa transfer musim panas 2023 adalah kesempatan bagi semua klub Eropa untuk memperbaiki skuad. Seperti biasa, sorotan di setiap bursa transfer selalu tertuju ke liga-liga top Eropa. Namun, geliat liga-liga lain pun patut disimak, termasuk Primeira Liga Portugal.

Klub-klub Primeira Liga Portugal juga aktif berbelanja pemain baru. Beberapa pemain yang mereka datangkan pun cukup ternama karena diboyong dari liga-liga top Eropa. Empat pemain di antaranya bergabung dari Serie A Italia. Siapa saja mereka?

1. Angel Di Maria kembali ke klub Eropa pertamanya

4 Pemain Anyar Primeira Liga Portugal yang Datang dari Serie A ItaliaAngel Di Maria hanya semusim di Juventus. (instagram.com/angeldimariajm)

Pemain paling top yang hijrah dari Serie A ke Primeira Liga tentu Angel Di Maria. Winger senior asal Argentina itu meninggalkan Juventus setelah hanya semusim. Di Maria memang hanya dikontrak 1 tahun oleh Bianconeri. Maka, ia pergi dari Juventus secara gratis.

Di Maria kemudian merapat ke Benfica, sang juara bertahan Primeira Liga. Bagi Di Maria, Benfica bukanlah klub yang asing. Benfica merupakan klub pertama Di Maria saat ia mulai berkarier di Eropa pada 2007 silam. Saat itu, Di Maria muda mengabdi kepada Benfica selama 3 tahun.

Bersama Benfica, Di Maria turut memenangi Primiera Liga 2009/2010 dan dua trofi Piala Liga Portugal. Kini, ia tentu mengincar sukses serupa. Tak butuh waktu lama, Di Maria langsung mengangkat trofi Piala Super Portugal 2023.

Penampilan Di Maria setelah kembali ke Benfica juga langsung moncer. Ia sudah lima kali merumput dan mencetak 4 gol serta 2 assist. Di Maria hanya dikontrak 1 tahun oleh Benfica, tetapi penampilan apiknya bisa membuat kontrak tersebut diperpanjang.

Baca Juga: Daftar Juara Liga Portugal dari 1935-2023, Benfica 38 Kali!

2. Arthur Cabral digaet Benfica setelah tajam bersama Fiorentina

4 Pemain Anyar Primeira Liga Portugal yang Datang dari Serie A ItaliaArthur Cabral (instagram.com/arthurcabral9)

Benfica juga mendatangkan pemain anyar lain dari Serie A, yaitu Arthur Cabral. Ia adalah striker asal Brasil yang sebelumnya membela Fiorentina selama 1,5 musim. Cabral tampil tajam bersama Fiorentina pada musim 2022/2023 lalu. Ia bahkan sukses jadi top skor La Viola  dengan torehan 17 gol.

Tak heran jika Benfica harus mengeluarkan uang banyak untuk memboyong Cabral. Nilai transfernya mencapai 20 juta euro atau Rp330 miliar. Striker berusia 25 tahun itu juga langsung diikat kontrak jangka panjang hingga 2028.

Sayangnya, sejauh ini Cabral belum menunjukkan ketajamannya bersama Benfica. Ia sudah bermain tiga kali di Primeira Liga, tetapi masih nihil gol. Namun, ia masih punya banyak waktu untuk membuktikan dirinya.

3. Morten Hjulmand mulai jadi andalan Sporting Lisbon

4 Pemain Anyar Primeira Liga Portugal yang Datang dari Serie A ItaliaMorten Hjulmand (instagram.com/mortenhjulmand)

Sporting Lisbon juga mendatangkan pemain dari Serie A dengan harga cukup mahal. Sporting mengeluarkan dana 18 juta euro atau Rp297 miliar demi memboyong Morten Hjulmand dari Lecce. Hjulmand sendiri adalah gelandang bertahan asal Denmark berusia 24 tahun.

Selama membela Lecce, Hjuland amat diandalkan. Ia mencatat 95 penampilan dalam 2,5 musim. Sporting Lisbon pun memberi kontrak 5 tahun bagi Hjulmand. Segera, Hjulmand pun mulai mendapatkan tempat di tim inti Sporting Lisbon pada awal 2023/2024.

4. Cristo Gonzalez tunjukkan potensi bersama Arouca

4 Pemain Anyar Primeira Liga Portugal yang Datang dari Serie A ItaliaCristo Gonzalez (instagram.com/cristogonzaleztf)

Satu pemain lagi adalah Cristo Gonzalez. Ia adalah striker asal Spanyol yang sebelumnya berseragam Udinese selama 4 tahun. Namun, Cristo hanya sempat tampil dua kali saja bersama Udinese karena ia lebih banyak dipinjamkan ke klub-klub lain.

Cristo pun akhirnya dilepas permanen oleh Udinese pada musim panas 2023. Ia merapat ke Arouca, klub yang musim lalu finis di peringkat lima Primeira Liga. Bersama Arouca, potensi asli Cristo sepertinya mulai terlihat. Ia sudah mencetak 4 gol dalam 7 laga bersama Arouca sejauh ini.

Hebatnya, beberapa pemain yang merapat ke Primeira Liga Portugal dari Serie A Italia ini tak butuh waktu lama untuk tampil apik. Dari deretan nama di atas, menurutmu siapa yang bakal paling bersinar sepanjang musim 2023/2024?

Baca Juga: 5 Pemain Anyar Serie A 2023/2024 yang Digaet dari Serie B

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya