5 Pemain Aston Villa yang Cetak Gol pada Debut Resmi, Diaby Terbaru

Termasuk top skor Aston Villa di Premier League

Aston Villa mengawali musim 2023/2024 dengan buruk. The Villans terbantai 1-5 saat bertandang ke markas Newcastle United pada pekan pembuka English Premier League (EPL). Namun, setidaknya ada satu hal positif yang didapat Aston Villa pada laga tersebut.

Satu gol Aston Villa saat itu dicetak pemain anyar mereka, Moussa Diaby. Eks winger Bayer Leverkusen itu sukses mewarnai debut resminya bareng Aston Villa dengan torehan gol. Capaian Diaby memunculkan asa Villa untuk bangkit pada laga-laga berikutnya.

Moussa Diaby sendiri kini resmi bergabung ke barisan pemain yang pernah mencetak gol pada debut bersama Aston Villa. Termasuk Diaby, inilah lima pemain di antaranya.

1. Gabriel Agbonlahor cetak gol saat debut bareng tim senior Aston Villa

5 Pemain Aston Villa yang Cetak Gol pada Debut Resmi, Diaby TerbaruGabriel Agbonlahor (avfc.co.uk)

Gabriel Agbonlahor adalah pencetak gol terbanyak Aston Villa di EPL. Ketajaman Agbonlahor bahkan sudah tampak pada laga perdananya di Premier League. Menimba ilmu di akademi Aston Villa, Agbonlahor debut bersama tim senior pada laga EPL 2005/2006 melawan Everton.

Aston Villa mengakhiri laga tersebut dengan kekalahan 1-4. Namun, Agbonlahor sukses mendapat hiburan berupa satu gol pada laga debutnya. Gol itu menjadi awal dari total 86 gol di semua ajang yang ia cetak selama 11 tahun berkarier bersama Aston Villa.

Baca Juga: 3 Rekrutan Awal Unai Emery bersama Aston Villa pada Musim Panas 2023

2. Christian Benteke langsung tajam pada musim pertama di Aston Villa

5 Pemain Aston Villa yang Cetak Gol pada Debut Resmi, Diaby TerbaruChristian Benteke (avfc.co.uk)

Sementara, Christian Benteke hanya sempat membela Aston Villa pada 2012–2015. Namun, 3 musim tersebut penuh dengan kesan positif berkat kesuburannya mencetak gol. Benteke bahkan langsung membuat gol pada penampilan pertamanya bareng Aston Villa.

Saat itu, Benteke, tampil dalam 19 menit terakhir di laga EPL melawan Swansea City. Meski hanya sebentar, Benteke sukses mencetak gol penentu kemenangan Aston Villa 2-0. Hingga akhir musim, striker asal Belgia itu bahkan sukses mengoleksi 23 gol di semua ajang.

Secara total, Benteke mempersembahkan 49 gol dalam 101 penampilan bareng Aston Villa selama 3 tahun. Sayangnya, setelah itu ia pindah ke Liverpool dan malah flop bareng The Reds. Saat ini, Benteke tengah melanjutkan karier bersama DC United di MLS Amerika Serikat.

3. Ollie Watkins jadi andalan di lini depan Aston Villa hingga kini

5 Pemain Aston Villa yang Cetak Gol pada Debut Resmi, Diaby TerbaruOllie Watkins (avfc.co.uk)

Ollie Watkins juga sukses menghiasi debutnya bareng Aston Villa dengan gol. Namun, lakonnya bukan EPL, melainkan Piala Liga Inggris. Watkins membuat gol saat The Villans menekuk Burton Albion 3-1 pada laga putaran kedua Piala Liga 2020/2021.

Sepanjang 2020/2021, Watkins mencetak 14 gol di semua ajang dan menjadi top skor Aston Villa. Sementara, total gol Watkins bagi Aston Villa sejauh ini adalah 43 gol. Tak heran jika hingga kini Watkins masih terus jadi andalan di lini depan Aston Villa.

4. Danny Ings hanya bertahan sebentar di Aston Villa

5 Pemain Aston Villa yang Cetak Gol pada Debut Resmi, Diaby TerbaruDanny Ings (instagram.com/ingstagram10)

Ada pula Danny Ings, striker yang merapat ke Aston Villa pada musim panas 2021. Ia langsung tampil pada pekan pembuka EPL 2021/2022 melawan Watford. Hasilnya, Ings sukses mencetak gol, tetapi hanya sebagai pelipur lara dalam kekalahan 2-3.

Penampilan Ings bersama Aston Villa sendiri terbilang tak istimewa. Sempat diharapkan jadi pengulang gol utama, ia hanya mengoleksi total 14 gol dalam 54 laga di semua ajang. Setelah 1,5 musim, Ings pun dilepas Aston Villa ke West Ham United.

5. Moussa Diaby teruskan tren subur di Bayer Leverkusen

5 Pemain Aston Villa yang Cetak Gol pada Debut Resmi, Diaby TerbaruMoussa Diaby (avfc.co.uk)

Meski mencetak gol, beberapa pemain Aston Villa harus menderita kekalahan pada laga debutnya. Itu pula yang dialami Moussa Diaby pada musim 2022/2023. Gol Diaby ke gawang Newcastle United sempat membuat kedudukan imbang 1-1. Namun, setelah itu Aston Villa tak berkutik.

Ketajaman Diaby sendiri memang sudah tampak sejak bersama Bayer Leverkusen. Dalam 2 musim terakhir, ia membuat 31 gol dalam 90 penampilan bareng Leverkusen di semua ajang. Kini, Diaby siap meneruskan tren ketajamannya di Bayer Leverkusen bersama Aston Villa.

Setelah cetak gol pada laga debut, kebanyakan pemain di atas terus subur bersama Aston Villa. Apakah Moussa Diaby juga bisa mempertahankan ketajaman setelah gol debutnya ke gawang Newcastle United?

Baca Juga: 5 Bek yang Dibeli Aston Villa dengan Harga Mahal

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya