5 Pemain Jerman yang Pernah Meraih Scudetto, Yann Bisseck Terbaru

Ada yang memenangi lima scudetto

Inter Milan sudah berhasil menjuarai Serie A Italia 2023/2024. Itu adalah raihan scudetto ke-20 dalam sejarah Nerazzurri, sekaligus kedua dalam 4 musim terakhir. Namun, ada pula beberapa pemain Inter Milan yang baru merasakan gelar Serie A perdana. Salah satunya adalah Yann Bisseck, bek tengah asal Jerman yang baru bergabung pada awal musim.

Sepanjang 2023/2024, Bisseck memang hanya menjadi pelapis di lini belakang Inter Milan. Namun, ia juga punya kontribusi dalam keberhasilan Nerazzurri. Bagi Bisseck sendiri, prestasi tersebut tentu berarti besar. Ia sukses bergabung dalam jajaran pemain Jerman yang pernah mengangkat scudetto. Termasuk Bisseck, inilah lima nama di antaranya.

1. Lothar Matthaus menjuarai Serie A 1988/1989 bersama Inter Milan

5 Pemain Jerman yang Pernah Meraih Scudetto, Yann Bisseck TerbaruLothar Matthaus (inter.it)

Pertama, ada Lothar Matthaus, eks gelandang dan sweeper legendaris Jerman. Matthaus menjalani karier yang luar biasa di level klub dan timnas. Ia khususnya bersinar selama 12 tahun membela Bayern Munich. Namun, Matthaus juga cemerlang saat bermain di luar Jerman, tepatnya bersama Inter Milan pada 1988–1992.

Selama 4 musim, Matthaus bermain 153 kali bagi Inter Milan dan mencetak 53 gol. Ia berperan besar membawa Nerazzurri memenangi scudetto 1988/1989 dan Piala UEFA 1990/1991. Ballon d'Or 1990 pun diraih Matthaus saat berseragam Inter Milan. Wajar Matthaus tak hanya dianggap sebagai legenda Bayern Munich, tetapi juga Inter Milan.

2. Oliver Bierhoff membawa AC Milan meraih scudetto 1998/1999

5 Pemain Jerman yang Pernah Meraih Scudetto, Yann Bisseck TerbaruOliver Bierhoff (acmilan.com)

Beberapa pemain Jerman juga pernah memenangi scudetto bersama tetangga Inter Milan, AC Milan. Salah satunya Oliver Bierhoff, striker yang berbaju AC Milan pada 1998–2001. Bierhoff langsung membawa AC Milan juara Serie A pada musim debutnya alias 1998/1999.

Kontribusi Bierhoff pada musim tersebut pun amat besar. Ia membuat 19 gol dan 11 assist dalam 34 penampilan di Serie A. Itu termasuk hattrick ke gawang Empoli pada pekan ke-33 yang memastikan AC Milan juara. Bierhoff  juga sempat berpeluang menjadi top skor meski akhirnya kalah bersaing.

Baca Juga: 5 Pemain AC Milan dengan Penyumbang Trofi Terbanyak 

3. Sami Khedira meraih lima scudetto beruntun bersama Juventus

5 Pemain Jerman yang Pernah Meraih Scudetto, Yann Bisseck TerbaruSami Khedira (juventus.com)

Ada pula Sami Khedira, gelandang Jerman yang membela Juventus pada 2015–2021. Pada masa itu, Juventus sedang amat dominan di Serie A dengan raihan sembilan gelar beruntun. Rentetan itu baru terhenti pada 2020/2021 sehingga Khedira punya koleksi lima trofi Serie A dalam kariernya.

Khedira sendiri berperan cukup penting dalam dominasi Juventus di Serie A saat itu. Ia mencatat total 99 penampilan di liga dan menyumbang 21 gol. Namun, Khedira gagal membawa Juventus berjaya di Liga Champions, tak seperti saat ia membela Real Madrid.

4. Diego Demme turut membawa Napoli meraih scudetto 2022/2023

5 Pemain Jerman yang Pernah Meraih Scudetto, Yann Bisseck TerbaruDiego Demme (twitter.com/sscnapoli)

Pada 2022/2023 lalu, ada satu pemain Jerman yang turut memenangi scudetto bersama Napoli. Ia adalah Diego Demme gelandang bertahan pelapis di lini tengah Napoli. Sebagai pelapis, Demme memang tak banyak tampil. Ia hanya bermain 7 kali di Serie A 2022/2023, sebagian besar sebagai pemain pengganti.

Meski demikian, Demme juga punya kontribusi bagi Napoli pada musim tersebut. Setiap kali ia berada di lapangan, Napoli tak pernah kebobolan. Demme pun masih dipertahankan Napoli pada 2023/2024. Namun, kemungkinan besar ia akan segera dilepas karena menit bermainnya makin minim.

5. Yann Bisseck berkontribusi membawa Inter Milan juara Serie A 2023/2024

5 Pemain Jerman yang Pernah Meraih Scudetto, Yann Bisseck TerbaruYann Bisseck (inter.it)

Yann Bisseck menjadi pemain Jerman terbaru yang sukses menjuarai Serie A Italia. Baru bergabung ke Inter Milan pada musim panas 2023, Bisseck sebenarnya masih berstatus pelapis. Namun, ia tetap punya andil dalam keberhasilan Nerazzurri jadi kampiun.

Hingga Inter Milan memastikan gelar juara, Bisseck bermain 14 kali di Serie A. Dalam tujuh laga di antaranya, bek tengah berusia 23 tahun itu tampil 90 menit. Bisseck juga sempat membuat dua gol, termasuk gol kemenangan Inter Milan pada pekan ke-28.

Bisseck sendiri dikontrak Inter Milan selama 5 tahun alias hingga 2028. Hal itu menunjukkan besarnya potensi Bisseck yang dilihat oleh Nerazzurri. Bisa jadi, musim depan ia bakal dilibatkan dalam lebih banyak laga bersama Inter Milan.

Pemain asal Jerman memang terbukti mampu meraih sukses di berbagai liga top Eropa. Lima nama di atas hanyalah sebagian dari pemain Jerman yang pernah berjaya di Serie A Italia. Siapa lagi pemain Jerman yang bakal menyusul capaian mereka?

Baca Juga: 9 Fakta Yann Bisseck, Rekrutan Teranyar Inter Milan asal Jerman

Peter Eduard Photo Verified Writer Peter Eduard

Be weird, because being normal is so boring

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya