Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Ragnar Oratmangoen: Kami Percaya Bisa Menang Atas Filipina

Ragnar Oratmangoen dukung Palestina. (IDN Times/Naufal Fathahillah)

Jakarta, IDN Times - Kemenangan atas Filipina menjadi harga mati buat striker Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen. Hasil manis itu ingin dia persembahkan untuk fans yang begitu antusias mendukung skuad Garuda

Duel Timnas Indonesia melawan Filipina sendiri dijadwalkan bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (11/6/2024).

Kemenangan itu akan menjadi kado spesial buat fans. Mengingat, dengan tambahan tiga poin, Timnas Indonesia dipastikan mengunci posisi runner-up untuk ke fase tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

1. Fans memang sedang militan

Jumpa pers jelang laga Timnas Indonesia vs Filipina, Senin (10/6/2024). (IDN Times/Tino).

Belakangan, fans memang begitu militan mendukung Timnas Indonesia. Tiket pertandingan selalu terjual habis ketika tim asuhan Shin Tae Yong berlaga di stadion berkapasitas 78 ribu kursi tersebut.

Lebih dari itu, kalangan fans sudah melebar. Tak hanya lelaki, wanita juga tak kalah ramai di tribune. Mereka juga datang kala skuad Garuda berlatih, bahkan sampai menyambangi ke hotel.

Soal fans yang menyambangi lobi hotel, Ragnar mengakui kalau kenyamanannya sedikit terganggu. Namun, pria kelahiran Oss itu merasa rekan-rekannya perlu membiasakan diri.

"Rasanya senang fans selalu mendukung dan menunjukkan cintanya kepada kami, dan memang harus terbiasa akan hal itu. Kami harus ruti menerima ajakan foto dan tanda tangan. Pada akhirnya, kami juga harus memberikan sesuatu yang manis pada fans," kata Ragnar dalam jumpa pers jelang laga, Senin (10/6/2024).

2. Ragnar juga mau cetak gol

Timnas Indonesia lawan Irak di SUGBK. (IDN Times/Naufal Fathahillah)

Dalam laga nanti, Ragnar juga berambisi mencetak gol perdananya bareng Timnas Indonesia di SUGBK. Dengan begitu, kadonya akan terasa makin spesial.

Hanya saja, pemain FC Groningen itu meyakini kalau misinya akan dipersulit Filipina yang diprediksi menghadirkan kejutan. Maka dari itu, Ragnar berjanji memberikan segalanya untuk mempermulus misi tersebut.

"Besok tentunya akan menjadi pertandingan yang sulit. Tapi, saya percaya kami bisa menang. Saya juga siap untuk mencoba mencetak gol perdana di SUGBK," ujar Ragnar.

3. Shin Tae Yong juga mau persembahkan kemenangan

Jumpa pers jelang laga Timnas Indonesia vs Filipina, Senin (10/6/2024). (IDN Times/Tino).

Dalam kesempatan yang sama, pelatih Shin Tae Yong juga ingin mempersembahkan kemenangan untuk fans. Pelatih 53 tahun itu ingin menebus dosanya, setelah Timnas Indonesia dipermalukan Irak di SUGBK, pekan lalu.

"Kami akan bekerja semaksimal mungkin agar bisa memberikan kemenangan kepada fans di laga nanti!" kata Shin.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Ilyas Listianto Mujib
EditorIlyas Listianto Mujib
Follow Us