Babak Belur Digilas Indonesia, Phillipe Troussier Dipecat Vietnam

Troussier dua kali dipecat gara-gara Indonesia

Jakarta, IDN Times - Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) resmi memecat Phillippe Troussier dari kursi pelatih Timnas Vietnam, Selasa (26/3/2024). Pemecatan itu dilakukan setelah anak asuhny digilas Timnas Indonesia 0-3 dalam laga babak Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Mengutip Bongdaplus, Vietnam dan Troussier resmi mengakhiri kerja sama antara keduanya atau pemutusan kontrak. Adapun kekalahan dari Indonesia bukan jadi satu-satunya penyebab VFF tidak puas dengan kinerja Troussier.

Pelatih yang ditunjuk sebagai suksesor Park Hang Seo tersebut dianggap tidak bisa memenuhi target-target yang telah ditetapkan VFF. Pelatih asal Prancis itu babak belur di SEA Games dan tidak bisa bicara banyak ketika berlaga di Piala Asia.

Pertandingan melawan Indonesia hari ini jadi laga terakhir Troussier bersama The Golden Star.

Sebelumnya menangani Vietnam. Troussier pernah melatih beberapa negara Asia san Afrika. Prestasi terbaiknya adalah membawa Jepang jadi kampiun Piala Asia.

Menariknya, ini merupakan kejadian kedua Troussier dipecat gara-gara Indonesia. Sebelumnya hal itu dirasakan saat masih menangani Timnas Qatar. Dia dicopot dari kursi pelatih usai Qatar kalah dari Indonesia. 𝐃𝐄𝐉𝐀𝐕𝐔!

Baca Juga: Indonesia vs Vietnam Jadi Laga Hidup Mati bagi Troussier

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya