3 Fakta Unik dari Kemenangan Man City Atas Liverpool

Manchester City menang atas Liverpool

Jakarta, IDN Times - Manchester City meraih hasil apik dalam laga pekan 29 Premier League 2022/23. Bersua Liverpool di Etihad Stadium, Minggu (2/4/2023) malam WIB, The Citizens menang dengan skor 4-1.

Gol-gol dari Julian Alvarez, Kevin De Bruyne, Ilkay Guendogan, dan Jack Grealish, berhasil membawa City pada kemenangan di laga ini. Bukan cuma itu, kemenangan ini juga menghadirkan beberapa fakta unik. Apa sajakah itu?

1. Liverpool yang turun performa di 2023

3 Fakta Unik dari Kemenangan Man City Atas LiverpoolManchester City bersua Liverpool di Premier League. (ANTARA FOTO/Reuters-Jason Cairnduff)

Kekalahan dari Manchester City ini jadi kekalahan kelima yang diderita Liverpool di Premier League selama 2023. Kekalahan ini juga jadi sebuah cerminan, adanya penurunan performa yang dipertontonkan oleh Liverpool.

Lima kekalahan di Premier League ini lebih banyak ketimbang kekalahan yang ditorehkan Liverpool selama 2022. Jika selama 2022 mereka hanya kalah empat kali, kini mereka kalah lima kali, padahal 2023 baru masuk bulan April.

Baca Juga: Liverpool Kalah Lagi, Kali Ini Dibantai Manchester City 4-1

2. Mohamed Salah yang jadi momok Manchester City

3 Fakta Unik dari Kemenangan Man City Atas LiverpoolMohamed Salah (teamtalk.com)

Sepanjang musim 2022/23 ini, Liverpool bersua City sebanyak empat kali, dua kali di ajang Premier League, sekali di ajang Piala Liga, dan sekali di ajang Community Shield. Dari empat pertemuan itu, Mohamed Salah terus mencetak gol.

Salah pun sukses menjadi momok bagi Manchester City musim ini, terlepas dari hasil apa pun yang didapat Liverpool saat lawan City. Dia menyamai Ian Rush yang juga mencetak gol dalam empat pertemuan lawan Everton di musim 1986/87.

3. Kemenangan ke-100 Pep Guardiola di Premier League

3 Fakta Unik dari Kemenangan Man City Atas Liverpoolmanchestereveningnews.co.uk

Kemenangan ManCity atas Liverpool ini jadi catatan spesial juga bagi Pep Guardiola. Manajer Manchester City itu berhasil menorehkan kemenangan ke-100 di Premier League berkat hasil ini.

Tidak cuma itu, Guardiola juga mengalahkan rekor Arsene Wenger. Jika Wenger meraih kemenangan ke-100 di Premier League dalam 139 laga, Guardiola cuma butuh 128 laga saja. Semua karena kemenangan Manchester City atas Liverpool ini.

Baca Juga: Manchester City vs Liverpool: Menanti Tuah Mohamed Salah

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya