Benamkan Persija, Madura United Rebut Puncak Klasemen Liga 1

Madura United kuasai klasemen sementara Liga 1

Jakarta, IDN Times - Persija Jakarta tumbang dalam laga pekan delapan Liga 1 2023/24. Bersua Madura United di Gelora Bangkalan, Minggu (13/8/2023) malam WIB, Macan Kemayoran kalah dengan skor 0-2.

Junior Brandao mencetak brace untuk Madura United pada menit 38 dan 48. Hasil ini membuat skuad berjuluk Laskar Sape Kerap itu sukses memuncaki klasemen sementara Liga 1 2023/24 dengan torehan 16 poin.

Di awal babak pertama, tempo permainan tidak terlalu kencang. Baik itu Madura United maupun Persija masih dalam tahap saling membaca permainan. Barulah memasuki menit 20, pertandingan mulai memanas.

Madura United sebagai tim tuan rumah langsung mengambil inisiatif. Para pemain asing mereka macam Jaja, Junior Brando, Fernando Riviera, hingga Lulinha, menjadi motor serangan tim. Kombinasi di antara mereka sungguh berbahaya.

Sementara, Persija agak kesulitan menyerang. Mereka sempat berusaha menaikkan garis pertahanan, tetapi itu justru jadi problem karena para pemain asing Madura United mampu mengeksploitasi hal tersebut. Efeknya pun hadir pada menit 37.

Berawal dari umpan manis Jaja, Brandao yang lolos dari kawalan bek-bek Persija menerima umpan itu dengan apik. Dalam posisi bebas, dia pun sukses membobol gawang Persija lewat sepakannya. Skor berubah 1-0 untuk Madura United.

Di sisa waktu babak pertama, Persija mulai tersengat. Mereka berusaha keras menyamakan skor, tetapi kombinasi permainan mereka belum terbentuk. Alhasil, babak pertama berakhir dengan skor 1-0 untuk keunggulan Madura United.

Memasuki babak kedua, Madura United langsung tancap gas kembali. Alhasil, gol kedua sukses mereka cetak pada menit 48. Lagi-lagi, Junior Brandao menjadi momok bagi lini pertahanan Persija lewat golnya. Skor berubah 2-0.

Tertinggal dua gol, Persija pun memasukkan beberapa pemain baru. Firza Andika, Resky Fandi, Dony Tri Pamungkas, dan Rayhan Hannan dimasukkan. Madura United merespons dengan memasukkan Muhammad Tahir dan Malik Risaldi.

Beberapa pergantian ini membuat intensitas permainan kedua tim terjaga. Hadirnya darah-darah muda membuat serangan-serangan Persija lebih bertenaga. Kecepatan Rayhan Hannan membuat sisi sayap Persija lebih hidup.

Namun, Persija tetap saja kesulitan membobol gawang Madura United. Selain ketatnya pertahanan Madura United yang dikawal Cleberson dan Fachruddin Aryanto, lini serang Persija tampak tak terkoneksi dengan baik.

Tak ada kombinasi apik antara Riko Simanjuntak dan Marko Simic. Tampak sosok asal Kroasia itu kesulitan menciptakan peluang, lantaran selalu dikawal. Para winger macam Witan dan Rayhan juga sulit melepas tembakan ke gawang.

Kesulitan demi kesulitan ini bertahan di sisa waktu babak kedua. Kebuntuan yang dialami Persija membuat skor 0-2 untuk keunggulan Madura United tetap bertahan. 'Macan Kemayoran' akhirnya kalah untuk yang kedua kalinya di Liga 1 2023/24.

Baca Juga: Madura United vs Persija, Berburu Posisi Puncak

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya