Chelsea Diam-diam Buka Peluang Mentas di Kompetisi Eropa

Tahu-tahu, Chelsea berpeluang lolos Liga Europa

Jakarta, IDN Times - Chelsea sempat dianggap sebagai pesakitan musim ini. Inkonsistensi yang kerap mereka pertontonkan membuat 'Si Biru' sempat tidak masuk hitungan. Namun, mereka diam-diam menyeruak ke papan atas.

Terbaru, pada pekan 36 Premier League 2023/24, Chelsea berhasil meraih kemenangan atas West Ham United. Tidak tanggung-tanggung, mereka menang dengan skor 5-0. Kemenangan ini ternyata membuka jalan mereka menuju kompetisi Eropa musim depan.

Baca Juga: 3 Eks Chelsea yang Bisa Meraih Trofi EPL Perdana pada 2023/2024

1. Chelsea ternyata tidak terkalahkan dalam tiga laga terakhir

Chelsea Diam-diam Buka Peluang Mentas di Kompetisi EropaChelsea melawan Tottenham Hotspur di Premier League 2023/2024. (premierleague.com)

Sebelum menang lawan West Ham, Chelsea ternyata sudah tampil apik dalam beberapa laga terakhir di Premier League. Selepas dibantai Arsenal 0-5 pada laga tunda pekan 29, 'Si Biru' tidak terkalahkan dalam tiga laga.

Pada pekan 35, Chelsea menahan imbang Aston Villa di kandangnya. Berlanjut pada laga tunda pekan 26, 'Si Biru' mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0. Hasil apik itu digenapi dengan kemenangan lawan West Ham.

Baca Juga: 5 Pertemuan Terakhir Chelsea dan Tottenham Hotspur di Premier League

2. Hanya berselisih enam poin dengan peringkat lima

Chelsea Diam-diam Buka Peluang Mentas di Kompetisi EropaPara pemain Chelsea merayakan gol kemenangan atas Manchester United yang dicetak Cole Palmer (Twitter @ChelseaFC)

Buah dari tiga laga tak terkalahkan ini, Chelsea pun menipiskan selisih poin dengan Tottenham yang ada di peringkat lima. Saat ini, mereka berselisih enam poin. Chelsea membukukan 54 poin, sedangkan Tottenham 60 poin.

Tidak cuma itu, Chelsea hanya berselisih dua poin dari Newcastle United yang ada di peringkat enam. Dengan selisih poin yang tipis ini, masih besar potensi Cole Palmer dan kolega untuk mentas di kompetisi Eropa musim depan.

Baca Juga: Chelsea yang Begitu Rapuh Musim Ini

3. Tak lolos Liga Champions, tapi bisa ke Liga Europa

Chelsea Diam-diam Buka Peluang Mentas di Kompetisi EropaPotret Chelsea latihan. (chelseafc.com).

Chelsea memang sudah dipastikan tidak bisa lolos Liga Champions musim depan. Kendati memenangi tiga laga sisa Premier League, raihan poin mereka sudah tidak mungkin menyusul Aston Villa yang ada di peringkat empat.

Namun, berbekal selisih poin yang tipis dari Tottenham dan Newcastle, Chelsea setidaknya bisa mentas di Conference League musim depan. Mereka juga berpotensi mentas di Liga Europa.

Setidaknya, setelah kegagalan mentas musim ini, Chelsea berpeluang mentas di kompetisi Eropa musim depan. Di tengah segala keraguan, mereka diam-diam menyeruak lagi ke permukaan.

Topik:

  • Dheri Agriesta

Berita Terkini Lainnya