Usai Perpanjang Kontrak, STY dan PSSI Tetapkan Target Baru

STY akan dibebani target baru

Jakarta, IDN Times - Masa depan Shin Tae Yong bersama PSSI akhirnya jelas sudah. Setelah memenuhi dua target yang ditetapkan federasi, STY akhirnya resmi mendapatkan perpanjangan kontrak hingga 2027.

"Setelah menikmati makanan khas Korea dan diskusi tentang program Timnas Indonesia hingga 2027, saya dan coach Shin Tae Yong sepakat untuk melanjutkan kerja sama," cuit Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam akun Instagram-nya.

Seiring dengan perpanjangan kontrak ini, tentu STY tak bisa berpangku tangan. Sebab, sudah ada hal-hal lain yang menunggu sosok asal Korea Selatan itu di depan, termasuk perihal target baru.

1. PSSI dan STY akan bicarakan target baru

Usai Perpanjang Kontrak, STY dan PSSI Tetapkan Target BaruShin Tae Yong berjabat tangan dengan Erick Thohir (instagram.com/erickthohir)

Anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga berujar, ke depan federasi dan STY akan mendetailkan target-target baru untuk Timnas Indonesia ke depan. Tidak cuma target, akan dibicarakan juga tentang besaran nilai kontrak dari STY.

"Tahap berikutnya nanti kami akan detailkan apa saja yang akan disepakati bersama STY, termasuk nilai kontrak dan target-target berikutnya. Pasti ada targetnya dong karena kita semua berdasarkan target," ujar Arya kepada para jurnalis.

Baca Juga: Shin Tae Yong Sudah Kantongi Cara Singkirkan Korea Selatan

2. PSSI akan terus dukung STY

Usai Perpanjang Kontrak, STY dan PSSI Tetapkan Target BaruPelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae Yong selepas dikalahkan Qatar, Senin (15/4/2024). (Dok. PSSI).

Arya berujar, PSSI akan terus memberikan dukungan kepada STY. Dukungan dari federasi untuk sosok asal Korea Selatan itu memang besar, salah satunya adalah upaya melobi Heerenveen agar Nathan Tjoe-A-On bisa lanjut main di Piala Asia U-23 2024.

"Memang Pak Ketum (Erick) bukan hanya sekadar minta target. Teman-teman juga tahu bahwa dukungan dia terhadap STY kan sangat baik, bahkan terakhir Nathan diusahakan betul untuk bisa main lagi bareng Timnas U-23," kata Arya.

3. Ragam sejarah ditorehkan STY bersama Timnas

Usai Perpanjang Kontrak, STY dan PSSI Tetapkan Target BaruPotret Shin Tae Yong di pinggir lapangan saat Timnas Indonesia tekuk Vietnam 1-0 di SUGBK, Kamis (21/3/2024). (Dok. PSSI).

Bersama Timnas Indonesia, STY menorehkan banyak sejarah. Selain membawa Indonesia tampil di Piala Asia U-23 untuk pertama kalinya, sekaligus membawa tim lolos ke perempat final, dia juga bertabur sejarah lain.

STY membawa Timnas Indonesia senior dan U-20 lolos juga ke Piala Asia. Tidak cuma itu, dia mengantar Pasukan Garuda tembus 16 besar Piala Asia 2023. Alhasil, tak heran jika PSSI akhirnya mau memperpanjang kontrak eks pemain Seongnam itu.

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya