Xavi Yakin Barcelona Masih Bisa Belanja Pemain Baru

Namun, Barcelona tetap harus menstabilkan keuangan

Jakarta, IDN Times - Manajer Barcelona, Xavi Hernandez, optimistis timnya masih bisa berbelanja pemain baru. Menurutnya, manajemen klub saat ini sudah melakukan usaha luar biasa agar bisa mendaratkan pemain baru.

"Kami terus bekerja untuk mendatangkan pemain baru, dan kami sangat optimistis. Apalagi, klub sudah melakukan upaya luar biasa agar bisa menciptakan tim yang kompetitif," ujar Xavi selepas laga lawan Real Madrid, dilansir Marca.

Baca Juga: 5 Transfer Pemain Top Barcelona dan Bayern Munich, Lewandowski Terbaru

1. Xavi menilai perekrutan yang dilakukan sudah tepat

Xavi Yakin Barcelona Masih Bisa Belanja Pemain BaruManajer Barcelona, Xavi Hernandez. (twitter.com/FCBarcelona)

Xavi melihat, proses perekrutan yang dilakukan Barcelona ini sudah tepat. Sejauh ini, Barcelona mendatangkan nama-nama yang terbilang mentereng, seperti Franck Kessie, Andreas Christensen, Raphinha, hingga Robert Lewandowski.

"Saya rasa, kami melakukan perekrutan pemain dengan baik. Kami optimistis dan masih ada sisa tiga minggu lagi untuk mendatangkan nama-nama baru. Kami begitu optimistis di musim panas ini," ujar Xavi.

2. Buah dari transfer tepat, pramusim ciamik

Xavi Yakin Barcelona Masih Bisa Belanja Pemain BaruLewandowski gabung Barca (instagram.com/fabrizioromano)

Buah dari transfer yang tepat ini, Barcelona menjalani pramusim 2022 dengan ciamik. Dari tiga laga yang sudah mereka lakoni, 'Blaugrana' sama sekali tidak pernah menorehkan kekalahan.

Terbaru, dalam laga El Clasico lawan Real Madrid yang dihelat di Nevada, Minggu (24/7/2022) pagi, Barcelona menang tipis 1-0 dari Real Madrid. Xavi pun mengaku senang dengan kemenangan lawan Madrid ini.

"Saya rasa, kami bermain lebih baik dari Real Madrid di laga ini dan kami memainkan sepak bola yang bagus. Kami juga berlatih baik dan menikmati laga pramusim sejauh ini," tutur Xavi.

Baca Juga: 3 Catatan Unik dari Laga Pramusim Real Madrid Vs Barcelona

3. Barcelona masih harus menstabilkan keuangan

Xavi Yakin Barcelona Masih Bisa Belanja Pemain BaruJoan Laporta. (cbssports.com)

Terlepas dari keinginan tersirat Xavi yang ingin mendatangkan pemain baru, Barcelona juga rupanya masih harus membenahi keuangannya. Terbaru, mereka mendapatkan suntikan dana Rp6,1 triliun usai menjual hak siar ke Sixth Street.

Barcelona rupanya tetap harus menjual pemain-pemain mereka yang bergaji mahal, agar salary cap mereka stabil. Jika tidak, mereka bisa mengaktifkan third financial lever, yaitu dengan menjual beberapa bagian dari Barca Studios kepada pihak ketiga.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya