Ban Kapten Harry Maguire di Manchester United Bisa Dicopot

Ten Hag buka peluang ganti kapten MU

Jakarta, IDN Times - Jabatan kapten yang diemban Harry Maguire di Manchester United kini terancam. Bukti nyatanya adalah ketika Maguire dicadangkan saat MU mengalahkan Liverpool di Old Trafford dengan skor 2-1, Selasa dini hari (23/8/2022) lalu.

Dalam duel itu, keputusan Ten Hag mencadangkan Maguire begitu tepat. Sebab, pertahanan MU jadi lebih solid dengan duet Raphael Varane dan Lisandro Martinez.

Kecepatan para pemain depan Liverpool bisa diredam. Pun, keduanya jadi tukang jagal yang begitu tangguh ketika ada umpan terobos masuk ke pertahanan Setan Merah.

Baca Juga: Manchester United, dari Cacian Berubah Jadi Pujian

1. Ten Hag jujur ke Maguire

Ban Kapten Harry Maguire di Manchester United Bisa DicopotErik ten Hag (manutd.com)

Lewat fakta inilah, ada spekulasi kalau Maguire bisa dicopot jabatannya sebagai kapten. Secara jujur, Ten Hag sudah bicara dengan Maguire soal posisinya yang tak lagi aman.

Hal itu diungkapkan Ten Hag saat membatalkan sesi liburan MU dan menggelar latihan tambahan awal pekan lalu. Ten Hag meminta kepada Maguire untuk bekerja lebih keras dan memperbaiki performanya. Sebab, kompetisi internal kian ketat.

2. Fernandes calon kapten MU

Ban Kapten Harry Maguire di Manchester United Bisa DicopotBruno Fernandes. (mirror.co.uk)

Saat melawan Liverpool, Ten Hag sudah memberikan ban kapten kepada Bruno Fernandes. Menurut Ten Hag, Fernandes memang punya jiwa kepemimpinan karena sifatnya yang tak mau kalah.

Sebenarnya, jelang musim 2022/23 bergulir, posisi Maguire sebagai kapten MU sempat dipertanyakan. Ada indikasi kalau Ten Hag bakal mencabut jabatannya dan memberikan ban kapten kepada David De Gea, Raphael Varane, Fernandes, atau Cristiano Ronaldo.

Namun, kala itu Ten Hag masih mempertahankan Maguire sebagai kapten. Keberadaan Maguire, bagi Ten Hag kala itu, masih sangat penting.

3. MU masih cinta dengan Maguire

Ban Kapten Harry Maguire di Manchester United Bisa DicopotHarry Maguire (twitter.com/ManUtd)

MU sebenarnya punya peluang buat menjual Maguire pada bursa transfer musim panas 2022. Sebab, eks bek Leicester City itu diminati oleh dua raksasa Eropa.

Barcelona dan Chelsea ingin memboyong Maguire. Bahkan, Chelsea sudah melempar tawaran resmi. Namun, proposal Chelsea ditolak manajemen Setan Merah.

Baca Juga: 3 Pemain Manchester United yang Buat Erik Ten Hag Terkesima

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya