Gareth Bale Ngambek Usai Wales Dibantai Denmark

Gareth Bale ngeluyur meninggalkan wartawan

Jakarta, IDN Times - Kapten Wales, Gareth Bale, terlihat ngambek usai timnya dibantai Denmark dengan skor telak, 0-4, di Amsterdam Arena, Sabtu (26/6/2021). Dia kesal sampai meninggalkan wartawan dengan pertanyaan yang belum terjawab.

Pertanyaan yang dilempar bukan soal pertandingan, namun nasib Bale bersama Wales. Memang, ada isu menyebutkan kalau Bale akan pensiun setelah Piala Eropa 2020.

Namun, isu sensitif ini belum dikonfirmasi secara langsung oleh Bale. BBC mencoba mengonfirmasinya. Tapi, mendapat respons kurang baik dari Bale.

1. Tinggalkan wartawan begitu saja

Semua bermula kala wartawan BBC melakoni sesi wawancara pasca laga di lapangan. Sang reporter bertanya soal masa depan Bale bersama Wales.

"Apakah ini akan menjadi pertandingan terakhir Anda bersama Wales?" begitu pertanyaan sang reporter.

Bale tak menjawabnya. Dia malah langsung pergi meninggalkan reporter tersebut dengan tanda tanya besar.

Baca Juga: Gol Kedua Denmark Bikin Bale dan Wales Menangis

2. Bale kecewa berat

Gareth Bale Ngambek Usai Wales Dibantai DenmarkGareth Bale di Wales. (twitter.com/Squawka)

Laga melawan Denmark memang menyisakan kekecewaan mendalam buat Bale. Dia merasa Wales memang pantas kalah.

Sebab, permainan Wales begitu buruk. Bahkan, Bale merasa tersingkir dari Piala Eropa 2020 memang jadi jalan terbaik jika Wales main seburuk itu.

"Tersingkir memang jadi jalan terbaik ketika main seburuk ini. Kami frustrasi, marah, bisa dimengerti kenapa ini dirasakan," ujar Bale dilansir Metro.

3. Hilang momentum

Gareth Bale Ngambek Usai Wales Dibantai Denmarkpotret Aaron Ramsey bersama Timnas Wales(theathletic.com)

Sebenarnya, Wales punya peluang bangkit di babak kedua. Namun, gol kedua Kasper Dolberg telah membuat segalanya jadi tak mungkin buat Wales.

Gol tersebut seakan memukul jatuh Wales. Mental mereka runtuh dan momentum bangkit tak bisa didapatkan kembali.

"Kami melakukan kesalahan fatal dan kebobolan. Kami kehilangan momentum dan semua jadi sulit," tegas Bale.

Baca Juga: Bantai Wales, Denmark Lolos ke Perempat Final Piala Eropa 2020

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya