Ten Hag Mulai Kehilangan Kontrol Ruang Ganti Manchester United

Ruang ganti MU terbelah terkait Ten Hag

Jakarta, IDN Times - Posisi Erik ten Hag di kursi manajer Manchester United semakin tak aman. Belakangan, ada rumor menyebutkan Ten Hag mulai kehilangan kontrol di ruang ganti.

Sejumlah pemain MU kini mulai kehilangan kepercayaan dengan Ten Hag. Mereka mempertanyakan metode Ten Hag dalam mengelola tim.

1. Ten Hag dirasa tak cakap

Ten Hag Mulai Kehilangan Kontrol Ruang Ganti Manchester UnitedManchester United resmi mengistirahatkan Antony. (Instagram/@antony00).

Football Insider melansir, sejumlah pemain MU kini mulai ragu dengan cara Ten Hag mengatasi masalah di luar lapangan, seperti kasus Mason Greenwood dan Antony. Mereka merasa tindakan Ten Hag tak bijak.

Pun, ada yang menilai metode latihan Ten Hag kurang cocok sehingga kemampuan terbaik para pemain MU tak keluar. Bahkan, ada indikasi saat ini para pemain MU tampil "freestyle" setiap kali berlaga, sehingga tak ada harmoni di dalam tim.

2. Maguire lawan Ten Hag?

Ten Hag Mulai Kehilangan Kontrol Ruang Ganti Manchester UnitedHarry Maguire. (manutdnews.com)

Indikasi Ten Hag mulai kehilangan kepercayaan dari pemain semakin kuat ketika ada laporan menyebutkan, Harry Maguire mengamuk usai MU kalah dari Brighton and Hove Albion. Dari insiden itu, terlihat kalau sekarang Maguire sudah berani melawan Ten Hag.

Tapi, beberapa pemain memang sampai sekarang ada yang masih percaya Ten Hag sehingga membuat ruang ganti MU terbelah.

3. Ten Hag akui tertekan

Ten Hag Mulai Kehilangan Kontrol Ruang Ganti Manchester UnitedErik Ten Hag (twitter.com/manutd)

Beberapa waktu lalu, Ten Hag mengakui berada di bawah tekanan. Rentetan kekalahan yang terjadi di awal musim, membuatnya merasa begitu terdesak.

Apalagi, pria Belanda itu harus berhadapan dengan masalah non-teknis yang dihadapi Greenwood serta Antony. Bisa dibilang, ini menjadi periode tersulit selama karier kepelatihannya.

"Tekanan selalu ada. Itu terjadi tahun lalu dan sekarang demikian. Tentu saja, di MU, Anda harus menang di setiap pertandingan. Kami harus berkembang dan saya tidak boleh terganggu. Para pemain harus bertindak. Terkadang, Anda berada dalam periode buruk dan harus menghadapinya," kata Ten Hag dilansir Daily Mirror.

Baca Juga: Curhat Ten Hag Gak Pernah Bisa Pakai Winning Team di MU

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya