Timnas U-23 Tunggu Pemenang Uzbekistan vs Arab di Semifinal Piala Asia

Timnas U-23 menggila di Qatar

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-23 berhasil melaju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 usai menundukkan Korea Selatan dalam partai dramatis di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat dini hari WIB (26/4/2024). Dalam duel itu, Timnas U-23 menang dramatis lewat adu penalti, 11-10 (2-2).

Kemenangan ini mengantarkan Timnas U-23 untuk pertama kalinya melaju ke semifinal Piala Asia. Berstatus debutan, Timnas U-23 sukses menciptakan dongeng dan membuka peluang ke Olimpiade 2024, Paris.

Namun, lolos ke semifinal belum cukup buat Timnas U-23 ke Olimpiade. Mereka harus mengunci posisi di tiga besar terlebih dulu.

Timnas U-23 nantinya harus berduel terlebih dulu melawan Uzbekistan atau Arab Saudi. Kedua calon lawan Timnas U-23 itu baru akan bentrok di Khalifa International Stadium, Jumat (26/4/2024) malam WIB.

Baru nantinya pada 29 April 2024, Timnas U-23 akan bentrok dengan pemenang di duel tersebut dan menentukan apakah bisa mendapat tiket langsung ke Olimpiade 2024 atau harus melalui perebutan tempat ketiga.

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya