Usai Messi, Giliran Di Maria Dapat Ancaman dari Mafia

Di Maria dan keluarganya diancam dibunuh

Jakarta, IDN Times - Bintang Argentina, Angel Di Maria, mengalami kejadian horor. Insiden itu tak dialaminya secara langsung karena sedang berada di Amerika Serikat bersama Timnas Argentina, melainkan keluarganya.

Semua bermula ketika staf dari apartemen Funes Hills Miraflores, Rosario, menerima sebuah paket yang ditujukan kepada Di Maria. Ketika dibuka, paket tersebut ternyata berisikan ancaman pembunuhan terhadap Di Maria dan keluarganya, jika kembali ke salah satu klub di Rosario.

Diduga, ancaman ini dilayangkan oleh salah satu mafia narkoba yang berada di kawasan Rosario. Perang antar geng selalu terjadi dan tingkat pembunuhan di sana begitu tinggi.

1. Rosario rawan kejahatan

Usai Messi, Giliran Di Maria Dapat Ancaman dari MafiaAngel Di Maria (instagram.com/angeldimariajm)

Setidaknya, dari 100 ribu warga, ada 22 orang yang dibunuh. Kawasan Rosario pun menjadi paling tak aman di seluruh Argentina.

Maka dari itu, ancaman terhadap Di Maria harus diperhatikan lebih serius. Sebab, bukan tak mungkin gangster yang melempar ultimatum itu benar-benar melancarkan serangan terhadap Di Maria dan keluarganya.

"Ancaman macam itu menimbulkan keributan sosial dan tujuan mereka memang menakuti warga, dengan menargetkan figur publik," kata aparat keamanan lokal, Esteban Santantino, dilansir Todo Noticias.

Baca Juga: Magis Lionel Messi Warnai Laga Pembuka MLS 2024

2. Muncul usai pernyataan Di Maria mau pulang

Usai Messi, Giliran Di Maria Dapat Ancaman dari MafiaAngel Di Maria (instagram.com/angeldimariajm)

Ancaman pembunuhan yang diterima Di Maria muncul hanya beberapa hari usai mengeluarkan pernyataan ingin pensiun di Rosario. Di Maria membuka kemungkinan buat kembali ke Argentina di penghujung kariernya.

Namun, memang ada sekelompok orang yang menggunakan isu tersebut demi bisa mengambil keuntungan demi menakuti orang-orang.

3. Messi lebih dulu menerima ancaman pembunuhan

Usai Messi, Giliran Di Maria Dapat Ancaman dari MafiaLionel Messi (instagram.com/leomessi)

Sebelum Di Maria, Messi sempat mendapatkan ancaman serupa. Usai Argentina juara Piala Dunia 2022 lalu, toko kelontong milik keluarga Messi diserang orang tak dikenal.

Ada tembakan yang mengarah ke toko milik keluarga Messi. Beruntung, tak ada orang yang sedang berbelanja atau berjaga di toko tersebut.

Atas sederet kasus ini, Kongres Argentina segera meratifikasi aturan terkait operasi besar-besaran untuk menekan peredaran narkoba dan kriminal di Rosario.

Baca Juga: Cedera, Lionel Messi Bisa Gagal Bela Argentina

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya