Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Skuad Timnas di Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia: 2 Bintang Gak Masuk

IDN Times / Sandy Firdaus
Beckham Putra di laga Timnas Indonesia kontra China. (IDN Times/Sandy Firdaus)
Intinya sih...
  • Para pemain Eropa masih mewarnai tim, termasuk Emil Audero, Jay Idzes, dan Calvin Verdonk.
  • Para pemain lokal juga mendapat kepercayaan, seperti Ernando Ari, Marc Klok, Beckham Putra, Yakob dan Yance Sayuri.
  • Berikut daftar 28 pemain Timnas Indonesia untuk babak keempat Kualifikasi Piala Dunia di Arab Saudi tanpa Mees Hilgers dan Marselino Ferdinan.
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - PSSI resmi merilis 28 pemain Timnas Indonesia yang akan berlaga di babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Menariknya, dalam skuad itu tak ada nama Mees Hilgers dan Marselino Ferdinan.

Pengumuman ini dirilis oleh federasi di situs Kita Garuda. Skuad ini akan jadi pasukan tempur Timnas saat mereka bersua Arab Saudi dan Irak pada 9 dan 12 Oktober 2025 mendatang.

1. Para pemain Eropa masih mewarnai tim

IDN Times / M Ilman Nafi'an
Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes, usai berkunjung ke kediaman Presiden Prabowo Subianto (IDN Times / M Ilman Nafi'an)

Dalam 28 daftar pemain tersebut, ada beberapa pemain yang kini tengah moncer di Eropa. Emil Audero, sosok tangguh di bawah mistar Cremonese, ada di dalam skuad. Begitu juga Jay Idzes yang moncer bersama Sassuolo.

Tidak cuma itu, Calvin Verdonk juga dipanggil dalam skuad babak keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dia juga tengah jadi buah bibir usai menorehkan debut di Ligue 1 bersama LOSC Lille.

2. Para pemain lokal dapat kepercayaan

IMG-20250906-WA0033.jpg
Patrick Kluivert dan Marc Klok saat after match conference FIFA Matchday, Jumat (5/9/2025). (IDN Times/Khusnul Hasana)

Di sisi lain, kekuatan Timnas juga ditopang oleh pilar-pilar dari kompetisi dalam negeri. Ada Ernando Ari (Persebaya Surabaya), Marc Klok dan Beckham Putra (Persib Bandung), hingga Yakob dan Yance Sayuri (Malut United).

Selain itu, ada Thom Haye dan Eliano Reijnders yang juga dipanggil. Kedua pemain itu sudah menorehkan debut bersama Persib dan menjadi bagian dari kebangkitan dalam dua laga terakhir di Super League.

3. Daftar 28 pemain Timnas Indonesia di babak keempat

IMG-20250905-WA0146.jpg
Timnas Indonesia lawan Taiwan dalam laga FIFA Matchday, Jumat (5/9/2025). (Dok. Istimewa)

Berikut daftar 28 pemain Timnas Indonesia untuk hadapi putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia di Arab Saudi:

Kiper:

Maarten Paes - Dallas FC

Emil Audero Mulyadi - US Cremonese

Ernando Ari Sutaryadi - Persebaya Surabaya

Bek:

Justin Hubner - Fortuna Sittard

Jay Idzes - US Sassuolo Calcio

Rizky Ridho - Persija Jakarta

Jordi Amat - Persija Jakarta

Kevin Diks - Borussia Monchengladbach

Sayap:

Shayne Pattynama - Buriram United

Eliano Reijnders - Persib Bandung

Yance Sayuri - Malut United

Sandy Walsh - Buriram United

Calvin Verdonk - LOSC Lille

Dean James - Go Ahead Eagles

Gelandang:

Nathan Tjoe-A-On - Willem II

Thom Haye - Persib Bandung

Joey Pelupessy - Lommel SK

Marc Klok - Persib Bandung

Ricky Kambuaya - Dewa United

Stefano Lilipaly - Dewa United

Beckham Putra Nugraha - Persib Bandung

Penyerang:

Ole Romeny - Oxford United

Mauro Zjilstra - FC Volendam

Ramadhan Sananta - DPMM FC

Ragnar Oeratmangoen - FC Dender

Miliano Jonathans - FC Utrecht

Egy Maulana Vikri - Dewa United

Yakob Sayuri - Malut United

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Satria Permana
EditorSatria Permana
Follow Us

Latest in Sport

See More

4 Gol Pertama Ange-Yoan Bonny untuk Inter Milan, Berbuah Manis!

10 Nov 2025, 20:14 WIBSport