Bima Sakti Pasang Badan Usai Timnas U-17 Dicukur Malaysia

Kekalahan ini dinilai murni kesalahan pelatih

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia U-17 secara mengejutkan kalah telak dari Malaysia dengan skor 1-5 di laga pamungkas Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17, Minggu (9/10/2022). Atas hasil itu, pelatih Timnas U-17, Bima Sakti Tukiman langsung pasang badan.

Bima berujar, kekalahan tersebut merupakan kesalahannya dan staf pelatih, bukan Arkhan Kaka Putra Cs. Maka dari itu, dia meminta agar warganet tidak mengkritik Garuda Muda secara berlebihan.

"Ini tanggung jawab saya sebagai pelatih. Murni kesalahan kami sebagai staf pelatih, bukan pemain," kata Bima Sakti di konferensi pers usai laga.

1. Bima Sakti minta maaf atas hasil mengecewakan

Bima Sakti Pasang Badan Usai Timnas U-17 Dicukur MalaysiaPelatih TImnas U-16, Bima Sakti (Dok. PSSI)

Timnas U-17 tampil loyo pada laga ini. Permainan Garuda Muda jauh berbeda ketimbang tiga pertandingan sebelumnya di kualifikasi. Sektor pertahanan kerap hilang fokus, membuat gawang Andrika Fathir Rachman diberondong empat gol dalam kurun waktu 28 menit, hingga akhirnya kalah 1-5.

Bima meminta maaf atas hasil mengecewakan tersebut. Dia berharap, anak-anak asuhnya bisa segera bangkit serta memetik pelajaran berharga dari laga ini.

"Saya mohon maaf kepada semua pecinta sepak bola di seluruh Indonesia atas hasil yang tidak memuaskan ini. Kami kecewa, sedih sudah pasti. Ambil pelajaran dari pengalaman ini untuk ke depannya," ujar Bima.

Baca Juga: Hasil Timnas U-17 Vs Malaysia U-17: Garuda Muda Kalah Telak 1-5

2. Timnas U-17 kelelahan, dan mental merosot

Bima Sakti Pasang Badan Usai Timnas U-17 Dicukur MalaysiaDuel Timnas Indonesia U-16 versus Vietnam di final Piala AFF (Dokumentasi PSSI)

Timnas U-17 sebenarnya juga tampil dalam kondisi pincang, terutama di lini belakang. Mereka kehilangan kaptennya, Muhammad Iqbal Gwijangge, yang harus menjalani akumulasi kartu dan cedera.

Di sisi lain, menurut Bima, kondisi Garuda Muda juga kurang baik, lantaran kelelahan. Kondisi itu semakin diperburuk dengan mental yang merosot akibat kebobolan banyak gol dalam tempo singkat.

"Itu mungkin penyebabnya kelelahan. Apalagi, gol pertama hingga kelima itu terjadi dengan cepat, bikin kami sedikit merosot mentalnya," ujar Bima.

3. Peluang Timnas U-17 lolos ke putaran final Piala Asia menipis

Bima Sakti Pasang Badan Usai Timnas U-17 Dicukur MalaysiaSelebrasi pemain Timnas U-17 saat cetak gol ke gawang Guam. (Dok. PSSI)

Kekalahan ini membuat peluang Timnas U-17 lolos ke putaran final Piala Asia tahun depan mengecil. Sebab, lolosnya Garuda Muda bergantung pada laga lainnya, guna menjadi salah satu runner up terbaik.

"Saya sudah sampaikan ke pemain, mereka harus bangkit, tidak boleh putus asa," ujar Bima.

Baca Juga: Timnas U-17 Pincang saat Hadapi Malaysia

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya