Line Up Timnas Indonesia vs Jepang: Sandy Walsh Starter, Mitoma Absen

Ramadhan Sananta kembali tak masuk line up

Jakarta, IDN Times - Timnas Indonesia menurunkan skuad terbaiknya saat melawan Jepang pada laga pamungkas Grup D Piala Asia 2023, Rabu (24/1/2024). Hal serupa juga dilakukan Jepang.

Laga yang dihelat di Al Thumama Stadium ini sejatinya menjadi duel hidup dan mati Timnas Indonesia. Skuad Garuda dituntut menang, andai ingin melaju ke babak 16 besar dengan tangannya sendiri.

Sebab, nasib Indonesia harus ditentukan hasil dari laga lain kalau hanya mampu menahan imbang Samurai Biru. Di sisi lain, Timnas dipastikan angkat koper andai kalah dalam laga ini.

Demi menjaga asa ke babak selanjutnya, Shin pun menurunkan skuad terbaiknya. Menilik daftar susunan pemain, Shin kemungkinan besar memakai formasi 4-3-3 dengan Ernando Ari yang berjaga di bawah mistar.

Jordi Amat belum tergantikan untuk menggalang lini pertahanan skuad Garuda. Kali ini, Jordi ditenami Rizky Ridho. Sementara, Sandy Walsh akhirnya bermain di posisi murninya, yakni bek sayap kanan, berseberangan dengan Pratama Arhan.

Trio gelandang Timnas Indonesia juga tidak mengalami perubahan. Justin Hubner, Marselino Ferdinan dan Ivar Jenner tak tergantikan sebagai poros lini tengah skuad Garuda sejak laga pertama.

Kemudiiiian, barisan penyerangan dihuni Rafael Struick, Egy Maulana Vikri dan Yakob Sayuri. Dalam laga pamungkas ini, Ramadhan Sananta ternyata kembali tak terdaftar dalam susunan pemain.

Di sisi lain, Jepang menurunkan para pemain bintangnya. Wataru Endo, Ritsu Doan, Takefuso Kubo hingga Takehiro Tomiyasu langsung menjadi starter. Namun, Jepang kembali tak diperkuat Kaoru Mitoma.

Berikut susunan pemain dalam bentrokan Timnas Indonesia kontra Jepang di Al Thumama Stadium, Rabu (24/1/2024). Indonesia wajib menang, andai ingin lolos ke babak 16 besar.

Timnas Indonesia: Ernando Ari; Jordi Amat, Sandy Walsh, Rizky Ridho, Pratama Arhan; Justin Hubner, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan; Yakob Sayuri, Egy Maulana Vikri, Rafael Struick.

Pelatih: Shin Tae Yong

Jepang: Zion Suzuki; Takehiro Tomiyasu, Yuta Nakayama, Koki Machida, Seiya Maikuma; Wataru Endo, Ritsu Doan, Keito Nakamura, Takefusa Kubo, Keito Nakamura; Ayase Ueda.

Pelatih: Hajime Moriyasu

Baca Juga: Jepang Mau Jegal Langkah Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya