Waspada Justin Hubner, Rapor Pemain Indonesia di Jepang Jeblok

Nasib pemain Indonesia di klub Jepang kurang baik

Jakarta, IDN Times - Justin Hubner secara mengejutkan pindah ke klub Jepang, Cerezo Osaka, setelah promosi ke tim utama Wolverhampton Wanderers, Selasa (13/3/2024). Hubner dipinjam Osaka dari Wolverhampton Wanderers, hingga J1 League musim 2024 rampung.

Hubner menjadi pemain Indonesia kelima yang berkarier di Jepang. Namun, eks kapten Wolves U-21 itu wajib mengeluarkan performa yang gemilang andai nasibnya tak ingin serupa dengan pemain Indonesia lainnya.

Rekam jejak pemain Indonesia yang berkarier di Jepang semuanya kurang bagus, karena jarang mendapat kesempatan bermain. Situasi itu yang membuat mereka hanya sebentar merantau di Negeri Sakura.

Siapa saja pemain Indonesia yang pernah mentas di Jepang? Berikut IDN Times ulas untuk kamu.

1. Ricky Yacobi (Gamba Osaka)

Waspada Justin Hubner, Rapor Pemain Indonesia di Jepang JeblokPotret mendiang Ricky Yacobi. (pssi.org).

Mendiang Ricky Yacobi menjadi orang Indonesia pertama yang merumput di Jepang usai direkrut Gamba Osaka pada Januari 1998 silam. Kala itu, Gamba Osaka masih bernama Matsushita SC.

Namun, Ricky gagal menemukan performa terbaiknya. Hanya berselang tiga bulan, legenda Timnas Indonesia itu pulang untuk bergabung dengan Arseto Solo.

Baca Juga: Karakter Petarung Justin Hubner Bikin Cerezo Osaka Kepincut

2. Irfan Bachdim (Ventrofet Kofu dan Consadole Sapporo)

Waspada Justin Hubner, Rapor Pemain Indonesia di Jepang JeblokPotret Irfan Bachdim saat berlatih bersama Persik. (Instagram/@ibachdim).

Setelah Ricky Yacobi, sepak bola Jepang sempat lama tak dihiasi wajah pemain asal Indonesia, hingga Irfan Bachdim bergabung dengan Ventrofet Kofu pada 2014 lalu. Namun, Bachdim gagal bersaing di J1 League.

Semusim kemudian, Bachdim pada akhirnya hengkang dari Kofu ke Consadole Sapporo tanpa melakoni satu laga pun. Perpindahan ini membuat Bachdim turun kasta karena Consadole masih di J2 League.

Bersama Consadole, nasib Bachdim lebih baik. Dia masih mendapat jatah bermain, meski hanya tujuh kali dalam dua musim.

3. Stefano Lilipaly

Waspada Justin Hubner, Rapor Pemain Indonesia di Jepang JeblokStefano Lilipaly. (Instagram/@stefanolilipaly).

Stefano Lilipaly juga sempat main buat Consadole, yakni pada 2014 lalu. Tak seperti Bachdim, Lilipaly melakoni satu penampilan bersama tim yang bermarkas di Sapporo Dome tersebut.

Petualangan Lilipaly di Jepang cukup singkat. Pemain keturunan Belanda itu memilih hengkang ke Persija Jakarta, sembilan bulan setelahnya.

4. Pratama Arhan (Tokyo Verdy)

Waspada Justin Hubner, Rapor Pemain Indonesia di Jepang JeblokPratama Arhan (instagram.com/pratamaarhan8)

Pratama Arhan juga sempat berpetualang di Jepang, bersama Tokyo Verdy. Arhan direkrut Tokyo Verdy dari PSIS Semarang pada Maret 2022 lalu.

Sebagai pemain andalan Timnas Indonesia, nasib Arhan di Jepang tak jauh berbeda. Bek kelahiran Blora itu hanya tampil empat kali, hingga akhirnya memutuskan cabut ke Suwon FC pada musim ini.

Baca Juga: Janji Manis Justin Hubner ke Cerezo Osaka

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya