6 Penyerang yang Bisa Gantikan Posisi Harry Kane di Tottenham Hotspur

Sebagian berusia muda

Tottenham Hotspur akhirnya melepas Harry Kane ke Bayern Munich setelah melalui proses negosiasi yang alot pada musim panas 2023. Kepergian penyerang 30 tahun ini  meninggalkan lubang besar di lini depan The Lilywhites. Tim asal London Utara tersebut harus menemukan pengganti yang setara untuk tetap bersaing di berbagai kompetisi.

Tottenham Hotspur lantas dikaitkan dengan banyak penyerang pada musim panas 2023. Ada beberapa nama yang bisa jadi opsi untuk menggantikan posisi Harry Kane di lini depan The Lilywhites. Siapa saja mereka?

1. Romelu Lukaku tidak masuk rencana jangka panjang Chelsea

6 Penyerang yang Bisa Gantikan Posisi Harry Kane di Tottenham HotspurRomelu Lukaku (chelseafc.com)

Romelu Lukaku mampu tampil luar biasa ketika membela Inter Milan. Ini membuat Chelsea mendatangkannya lagi pada musim pada musim panas 2021. Penyerang berkebangsaan Belgia ini membawa harapan besar sehingga mendapat kontrak hingga 2026. Kehadirannya diproyeksikan menjadi ujung tombak utama The Blues.

Penyerang 30 tahun ini beberapa kali mendapat kesempatan tampil sebagai starter. Namun, dirinya kerap menunjukkan performa yang angin-anginan saat berseragam Chelsea. Romelu Lukaku merasa tidak bahagia bersama The Blues. Dia lantas dipinjamkan ke Inter Milan selama semusim.

Pesepak bola kelahiran Antwerpen ini telah menyelesaikan masa peminjaman dan kembali bergabung dengan Chelsea. Ternyata, Romelu Lukaku tidak masuk dalam skema Mauricio Pochettino dan berpotensi besar hengkang dari The Blues. Tottenham Hotspur dikabarkan siap memanfaatkan keadaan tersebut dengan mendatangkannya pada musim panas 2023. Namun, The Lilywhites harus siap bersaing dengan Juventus dan Inter MIlan.

2. Aleksandar Mitrovic berpeluang hengkang karena Fulham mendatangkan penyerang baru

6 Penyerang yang Bisa Gantikan Posisi Harry Kane di Tottenham HotspurAleksandar Mitrovic (premierleague.com)

Aleksandar Mitrovic merupakan penyerang yang pertama kali bergabung dengan Fulham dengan status pinjaman dari Newcastle United. Pesepak bola asal Serbia ini bisa menunjukkan performa impresif sehingga dipermanenkan pada musim panas 2018. Dirinya saat ini masih menyisakan kontrak hingga 2026 bersama The Cottagers.

Pesepak bola kelahiran Smederevo ini sukses bertransformasi menjadi mesin pencetak gol untuk Fulham. Aleksandar Mitrovic bahkan ikut menemani perjalanan The Cottagers di Championship hingga promosi ke English Premier League. Dirinya tercatat sudah berkontribusi dalam 206 laga dengan mengukir 111 gol dan 22 assist di berbagai ajang.

Fulham ternyata belum puas dengan performa lini depan sehingga mendatangkan Raul Jimenez pada musim panas 2023. Ini membuat posisi Aleksandar Mitrovic mulai terancam dari skuad utama. Tottenham Hotspur dikabarkan tertarik merekrutnya pada musim panas 2023. Dirinya tentu tidak membutuhkan waktu adaptasi dengan gaya sepak bola Inggris. Namun, The Lilywhites harus siap bersaing dengan Al Hilal untuk mendaratkan penyerang 28 tahun tersebut.

3. Jonathan David mampu tampil cemerlang bersama LOSC Lille

6 Penyerang yang Bisa Gantikan Posisi Harry Kane di Tottenham HotspurJonathan David (twitter.com/losclive)

Jonathan David adalah penyerang yang diboyong LOSC Lille dari KAA Gent pada musim panas 2020. Dirinya dianggap sebagai aset penting sehingga mendapat kontrak jangka panjang sampai 2025. Pemain berkebangsaan Kanada ini diproyeksikan untuk menambah produktivitas dan daya gedor lini depan tim.

Meski masih berusia 23 tahun, Jonathan David bisa mengemban peran sebagai ujung tombak LOSC Lille. Dirinya kerap mendapat kesempatan untuk tampil secara reguler di berbagai ajang. Sejauh ini, dia sudah bermain dalam 137 laga dengan mencetak 58 gol dan 9 assist. Performa tersebut membuat namanya masuk radar transfer beberapa tim. Tottenham Hotspur dikabarkan menjadi salah satu yang tertarik menghadirkannya pada musim panas 2023.

Baca Juga: 5 Pengguna Nomor Punggung 9 Bayern Munich sebelum Harry Kane

4. Randal Kolo Muani berpeluang pergi dari Eintracht Frankfurt dengan harga mahal

6 Penyerang yang Bisa Gantikan Posisi Harry Kane di Tottenham HotspurRandal Kolo Muani (twitter.com/eintracht_eng)

Randal Kolo Muani bergabung dengan Eintracht Frankfurt secara gratis dari FC Nantes pada musim panas 2022. Penyerang berkebangsaan Prancis ini dianggap sebagai sosok menjanjikan sehingga disodori kontrak hingga 2027. Kehadirannya bisa menambah ketajaman lini depan tim asal Jerman tersebut.

Tak butuh waktu lama, Randal Kolo Muani bisa menyatu dengan skema permainan Eintracht Frankfurt. Penyerang 24 tahun ini sering diplot sebagai starter di berbagai kompetisi. Sejauh ini, dia telah berkontribusi dalam 47 laga dengan mencetak 24 gol dan 17 assist.

Penampilan impresif ini sukses memikat banyak tim raksasa Eropa. Tottenham Hotspur kabarnya ikut meramaikan perburuan tersebut pada musim panas 2023. Kolo Muani sendiri berpeluang pergi, tetapi dengan harga yang tidak murah, mengingat kontraknya masih tersisa sampai 2027.

5. Gift Orban jadi bakat muda yang diperebutkan beberapa tim Eropa

6 Penyerang yang Bisa Gantikan Posisi Harry Kane di Tottenham HotspurGift Orban (twitter.com/KAAGent)

Gift Orban adalah penyerang muda yang bergabung dengan KAA Gent setelah didatangkan dari Stabaek pada musim dingin 2023. Pesepak bola berkebangsaan Nigeria ini setuju untuk menandatangani kontrak hingga 2027. Dirinya membawa harapan besar untuk lini depan tim asal Belgia tersebut.

Meski baru bergabung, Gift Orban langsung bisa menjadi andalan di lini depan KAA Gent. Penyerang 21 tahun ini kerap jadi langganan starter di berbagai ajang. Sejauh ini, dirinya telah menyumbang 25 gol dan 2 assist dalam 26 pertandingan.

Sejauh ini, Gift Orban mampu menampilkan performa yang impresif. Ini membuat namanya masuk dalam radar transfer beberapa tim di Eropa. Tottenham Hotspur kabarnya menjadi salah satu yang menaruh minat untuk merekrut bakat menjanjikan tersebut. Dia jadi opsi sebagai pengganti Harry Kane mengingat usianya masih muda sehingga bisa berkembang lagi secara permainan.

6. Folarin Balogun berpotensi pergi karena ketatnya persaingan lini depan Arsenal

6 Penyerang yang Bisa Gantikan Posisi Harry Kane di Tottenham HotspurFolarin Balogun (twitter.com/StadeDeReims)

Folarin Balogun adalah penyerang jebolan akademi dari Arsenal. Dirinya sudah tampil dalam berbagai kelompok usia bersama The Gunners. Pesepak bola asal Amerika Serikat ini akhirnya mendapat promosi ke skuad utama pada 2022. Dia juga setuju menandatangani kontrak hingga 2025.

Folarin Balogun ternyata kesulitan menembus skuad utama Arsenal. Ini membuatnya minim menit bermain selama berseragam The Gunners. Sejauh ini, dia baru tampil dalam 10 laga dengan sumbangan 2 gol dan 1 assist di berbagai ajang. Pesepak bola 22 tahun ini lantas dipinjamkan ke Stade Reims demi mendapat jam terbang pada musim panas 2022.

Pemain kelahiran New York ini justru mampu bersinar saat membela Stade Reims. Folarin Balogun sering diplot sebagai starter tim. Dia bisa membayar kepercayaan dengan mencetak 22 gol dan 3 assist selama 39 pertandingan. Dirinya kemudian kembali memperkuat Arsenal pada musim panas 2023. Namun, persaingan lini depan yang ketat berpotensi membuatnya pergi. Tottenham Hotspur kabarnya jadi salah satu tim yang serius untuk menebusnya dari The Gunners.

Kepergian Harry Kane ke Bayern Munich menghasilkan dana segar untuk Tottenham Hotspur pada musim panas 2023. The Lilywhites dikabarkan aktif mencari pengganti Kane untuk menambal lubang di lini depan. Keenam penyerang di atas bisa menjadi opsi bagi tim London Utara tersebut dalam mengarungi ketatnya 2023/2024. Menurutmu, siapakah yang benar-benar diboyong?

Baca Juga: Harry Kane Resmi Berseragam Bayern Munich!

Tio Wahyu Utomo Photo Verified Writer Tio Wahyu Utomo

Kursi bisa mengakibatkan celana menjadi basah saat duduk, karena kursi adalah benda chair.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya