Rapor 5 Penggawa Baru Real Sociedad pada Awal 2023/2024, Ada Tierney!

Ada yang bergabung secara gratis

Real Sociedad mampu menampilkan performa mengesankan sepanjang 2022/2023. Tim asuhan Imanol Alguacil ini sukses menduduki peringkat keempat LaLiga sehingga berhak untuk mentas di Liga Champions Eropa. Txuri-Urdin lantas mempersiapkan skuad dengan melakukan pembenahan pada musim panas 2023 yang lalu. Mereka melepas banyak penggawa lama yang dirasa sudah tidak masuk rencana masa depan tim.

Real Sociedad sendiri tidak terlalu boros dalam berbelanja pemain pada musim panas 2023 yang lalu. Meski begitu, Txuri-Urdin masih menjadi kuda hitam yang sangat diperhitungkan di berbagai ajang pada 2023/2024. Tim asuhan Imanol Alguacil ini tercatat hanya mendaratkan lima penggawa baru ke Anoeta Stadium. Siapa saja pesepak bola yang dimaksud tersebut dan seperti apa kontribusinya pada awal musim? Berikut ulasannya!

1. Arsen Zakharyan mendapat menit bermain yang minim di Real Sociedad

https://www.youtube.com/embed/9jlwRD8mFT4

Arsen Zakharyan adalah gelandang serang yang mampu menunjukkan performa menjanjikan ketika masih membela Dynami Moscow. Hal tersebut membuatnya menjadi incaran beberapa tim Eropa. Dirinya lantas menerima tawaran dari Real Sociedad pada musim panas 2023. Pesepak bola kebangsaan Rusia ini setuju menandatangani kontrak jangka panjang sampai 2029 bersama Txuri-Urdin.

Arsen Zakharyan ternyata kesulitan menembus skuad utama dari Real Sociedad pada 2023/2024. Sejauh ini, pesepak bola kelahiran Samara tersebut sering memulai pertandingan dari bangku cadangan sehingga membuatnya mendapat menit bermain yang minim. Meski posisi aslinya gelandang serang, Zakharyan beberapa kali ditugaskan sebagai penyerang sayap dan gelandang sayap dalam skema permainan Txuri-Urdin. Sampai pekan ke-13, pesepak bola kebangsaan Rusia ini telah tampil dalam sepuluh laga di berbagai kompetisi.

2. Alvaro Odriozola lebih banyak menghabiskan waktu di bangku cadangan Real Sociedad

Rapor 5 Penggawa Baru Real Sociedad pada Awal 2023/2024, Ada Tierney!Alvaro Odriozola (instagram.com/alvaroodriozola)

Alvaro Odriozola merupakan bek kanan yang merapat ke Real Sociedad dari Real Madrid pada musim panas 2023. Pemain kelahiran Donostia-San Sebastian ini bukan nama asing karena sebelumnya pernah merumput bersama Txuri-Urdin. Dirinya dianggap mempunyai masa depan menjanjikan sehingga langsung dipagari kontrak jangka panjang sampai 2029 untuk bertahan di Anoeta Stadium.

Alvaro Odriozola ternyata lebih banyak menghabiskan waktu di bangku cadangan dari Real Sociedad pada 2023/2024. Sejauh ini, dirinya kalah bersaing dengan Hamari Traore dalam mengawal sisi kanan pertahanan Txuri-Urdin. Hingga minggu ke-13, pemain kebangsaan Spanyol ini baru diturunkan dalam empat pertandingan di berbagai kompetisi.

Baca Juga: 10 Potret Menawan Kieran Tierney, Bek Muda Arsenal yang Kece Abis!

3. Kieran Tierney tengah menderita cedera hamstring

https://www.youtube.com/embed/2P127E8YBJU

Kieran Tierney kehilangan tempat utama di Arsenal sehingga harus dipinjamkan ke Real Sociedad pada musim panas 2023. Bek kiri kebangsaan Skotlandia ini rencananya berseragam Txuri-Urdin hingga 2024. Kedatangannya tentu menjadi keuntungan karena bisa memperdalam kekuatan di lini belakang tim asal Spanyol tersebut.

Kieran Tierney awalnya kerap jadi pilihan utama untuk Real Sociedad pada 2023/2024. Dirinya sering dipasang sebagai starter di berbagai ajang. Namun, bek kiri 26 tahun ini harus menderita cedera hamstring sehingga tidak bisa menunjukkan kontribusi optimal terhadap perfoma Txuri-Urdin. Sampai minggu ke-13, Tierney baru tampil dalam 5 pertandingan dengan menyumbang 1 assist.

4. Hamari Traore langsung menembus skuad utama Real Sociedad

Rapor 5 Penggawa Baru Real Sociedad pada Awal 2023/2024, Ada Tierney!Hamari Traore (instagram.com/hamarintos27)

Hamari Traore merupakan bek kanan yang didapatkan oleh Real Sociedad secara gratis dari Stade Rennais pada musim panas 2023. Dirinya telah menandatangani kontrak hingga 2025 bersama tim asal Spanyol tersebut. Pengalamannya berguna untuk meningkatkan kekuatan pertahanan dan membantu penyerangan dari sisi sayap Txuri-Urdin.

Meski berstatus penggawa baru, Hamari Traore langsung menembus skuad utama Real Sociedad pada 2023/2024. Pemain kebangsaan Mali ini sering diturunkan sebagai starter di berbagai ajang. Ini membuat posisinya jadi sulit tergeser sehingga mendapat menit bermain yang banyak. Hingga pekan ke-13, dirinya sudah berkontribusi dalam 16 pertandingan dengan mencetak 1 assist.

5. Andre Silva sering melewatkan pertandingan karena cedera

Rapor 5 Penggawa Baru Real Sociedad pada Awal 2023/2024, Ada Tierney!Andre Silva (realsociedad.eus)

Selain Kieran Tierney, Real Sociedad juga meminjam jasa Andre Silva dari RB Leipzig pada musim panas 2023. Penyerang kebangsaan Portugal ini bermain untuk Txuri-Urdin hingga 2024 dengan opsi pembelian. Kedatangannya tentu berpotensi menambah daya gedor dan meningkatkan produktivitas gol lini depan tim asal Spanyol tersebut.

Andre Silva ternyata belum menunjukkan performa terbaiknya bersama Real Sociedad pada 2023/2024. Penyerang kebangsaan Portugal tersebut harus berkutat dengang cedera. Ini membuatnya banyak melewatkan pertandingan membela Txuri-Urdin. Sampai minggu ke-13, dirinya baru bermain dalam dua pertandingan di LaLiga.

Kelima penggawa baru di atas telah menunjukkan kontribusi terhadap performa Real Sociedad pada awal 2023/2024. Namun, sebagian besar dari mereka masih kesulitan menembus skuad utama Txuri-Urdin. Sejauh ini, hanya Hamari Traore yang berhasil mendapatkan kesempatan tampil secara reguler bersama tim asal Spanyol tersebut.

Baca Juga: 7 Pemain Asing di Skuad Real Sociedad Musim 2023/2024, Siapa Saja?

Tio Wahyu Utomo Photo Verified Writer Tio Wahyu Utomo

Kursi bisa mengakibatkan celana menjadi basah saat duduk, karena kursi adalah benda chair.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya