Profil Suwon FC, Klub Baru Pratama Arhan di Korea Selatan 

Arhan bakal bermain bersama pemain jebolan La Masia

Kabar gembira menghampiri salah satu pesepak bola Indonesia, Pratama Arhan. Pemain berusia 22 tahun ini baru saja direkrut oleh salah satu klub Korea Selatan yang bermain di K-1 League, Suwon FC, dengan status bebas transfer. Mereka resmi mengumumkan kedatangan Arhan pada, Selasa (16/1/2024) WIB, melalui berbagai platform sosial media dan situs resmi klub.

Arhan sebelumnya telah bermain di Jepang bersama Tokyo Verdy selama 2 musim. Namun, dirinya hanya bermain empat kali dan hampir sama sekali tak pernah masuk ke dalam skuad. Bergabungnya Arhan ke Suwon FC diharapkan menjadi langkah positif bagi karier sang pemain. Seperti apa profil Suwon FC dan bagaimana kiprah mereka?

1. Suwon FC merupakan klub plat merah yang didirikan oleh pemerintah kota

Profil Suwon FC, Klub Baru Pratama Arhan di Korea Selatan potret skuad Suwon FC (kleague.com)

Suwon FC merupakan klub Korea Selatan berasal dari Kota Suwon yang letaknya berada di Provinsi Gyeonggi, berdekatan dengan Seoul. Klub ini berdiri pada 2003. Mereka dibentuk oleh pemerintah kota untuk menampung bakat muda di Kota Suwon. Suwon FC memiliki markas di Suwon Stadium yang berkapasitas 35.000 penonton. 

Suwon FC sendiri memiliki rival satu kota dengan Suwon Samsung Bluewings. Berbeda dengan Suwon FC yang dibentuk oleh pemerintah, Suwon Bluewings didirikan pada 1995 oleh perusahaan elektronik terkenal asal Korea Selatan, Samsung. Uniknya, pendirian Suwon FC awalnya dimaksudkan untuk menjadi wadah bagi talenta muda sebelum masuk ke Suwon Bluewings. 

Pada awalnya, kedua klub ini tidak saling bersaing. Namun, seiring berjalannya waktu, mereka menjadi rival sekota yang dikenal dengan derbi Suwon. Secara prestasi, Suwon FC masih kalah dengan Suwon Bluewings yang sudah empat kali menjuarai K-1 League. Namun, pada musim 2023/2024, derbi kedua tim ini tak akan terjadi mengingat Suwon Bluewings kini bermain di K-2 League, kasta kedua Liga Korea Selatan.

Baca Juga: Skuad Timnas Jepang Piala Asia AFC 2023, Rasa Klub Eropa!

2. Makna logo dan maskot Suwon FC yang menggambarkan identitas kota Suwon

Profil Suwon FC, Klub Baru Pratama Arhan di Korea Selatan logo dan maskot Suwon FC (kleague.comsuwonfc.com)

Pada bagian atas logo Suwon FC terdapat gambar dari benteng Suwon Hwaseong yang merupakan simbol dari Kota Suwon. Motif 4 garis biru tua mewakili 4 distrik di Suwon: Gwonseon, Jangam, Paldal, dan Yeongtong. Sementara itu, tiga garis merah mewakili persatuan klub, penggemar, dan pemilik bisnis lokal.

Suwon FC sendiri memiliki maskot bernama Swoony yang menyerupai bentuk tetesan air yang mewakili cerita legenda setempat mengenai asal-usul Kota Suwon. Ia digambarkan sebagai pahlawan super yang selalu siap melindungi Suwon dari segala ancaman. Maskot ini sering muncul di acara-acara resmi klub, seperti pertandingan kandang dan acara amal. Swoony juga menjadi simbol harapan dan semangat bagi para penggemar Suwon FC.

3. Suwon FC dikenal sebagai klub papan tengah di K-1 League

Profil Suwon FC, Klub Baru Pratama Arhan di Korea Selatan potret skuad Suwon FC (kleagueunited.com)

Suwon FC mengawali perjalanan sepak bolanya dengan mengikuti turnamen Korea National League sebagai klub semi profesional. Suwon FC meraih trofi pertama mereka dengan menjuarai turnamen semi-pro bertajuk Korean President's Cup National Football Tournament pada 2004. Selain itu, sebagai tim amatir, mereka memiliki prestasi cemerlang dengan 3 kali menjuarai Korea National League pada 2005, 2007, dan 2012.

Suwon FC kemudian resmi menjadi klub profesional pada 2012. Mereka mengawali kiprah di K-2 League. Pada 2014/2015, mereka berhasil meraih peringkat ketiga pada babak play-off sehingga berhak bermain di K-1 League pada musim selanjutnya. Sayangnya, mereka hanya bertahan selama semusim di kasta tertinggi Liga Korea Selatan dan segera terdegradasi ke K-2 League.

Suwon FC harus menanti selama 4 musim untuk kembali merumput di K-1 League hingga sekarang. Selama bertanding di kancah tertinggi liga, mereka lebih sering berkutat sebagai tim papan tengah. Prestasi terbaik Suwon FC terjadi pada 2020/2021 ketika mereka berhasil finis di peringkat ke-6 klasemen akhir K-1 League dengan mengoleksi 45 poin.

4. Pratama Arhan bakal satu tim dengan salah satu pemain jebolan La Masia

Profil Suwon FC, Klub Baru Pratama Arhan di Korea Selatan potret Lee Seung Woo (instagram.com/seungwoolee)

Suwon FC pernah menjadi tempat singgah bagi para pemain top Korea Selatan. Salah satunya Park Joo Ho yang pernah merumput bersama Borussia Dortmund selama 3 musim. Ia baru bermain untuk Suwon FC pada masa akhir kariernya pada 2021–2023. Sayangnya, Joo Ho terpaksa pensiun pada Juni 2023 setelah dinyatakan mengidap kanker pada November 2022.

Selain Joo Ho, Suwon FC kini diperkuat salah satu pemain jebolan akademi La Masia, Lee Seung Woo. Pemain berusia 26 tahun ini telah bergabung dengan akademi milik Barcelona tersebut sejak 2011–2017. Namun, ia tak pernah bermain di level senior. Ia sempat dijual kepada klub Italia, Hellas Verona, pada musim panas 2017. Setelah berkarier di Eropa, dirinya baru bergabung dengan Suwon FC pada Januari 2022.

Pratama Arhan akan menjadi pemain Asia Tenggara pertama yang bermain untuk Suwon FC. Mampukan Arhan membuktikan dirinya di sana? Menarik untuk menanti kiprahnya di kancah sepak bola Korea Selatan itu!

Baca Juga: 7 Potret Azizah Salsha Ikut Pratama Arhan Mudik ke Kampung Halaman

Widyo Andana Pradiptha Photo Verified Writer Widyo Andana Pradiptha

Seringnya nulis tentang sepak bola dan Formula 1

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Kidung Swara Mardika

Berita Terkini Lainnya