Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Review vivo V30 Pro, HP Tipis dengan Kamera Berkualitas

vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)
Intinya sih...
  • Desain elegan dengan body tipis dan layar 6.78” 1.5K AMOLED Display yang immersive.
  • Performa unggul dengan SoC MediaTek Dimensity 8200, RAM 12GB, baterai besar 5000mAh, dan charging 80W FlashCharge super cepat.
  • Kamera canggih hasil kolaborasi dengan ZEISS, dilengkapi triple camera 50MP VCS True Color Main Camera, fitur All-New Aura Light Portrait, dan kualitas video resolusi 4K/60FPS.

Akhir Februari 2024 kemarin pasar smartphone Indonesia dibanjiri dengan beragam produk yang menarik dari berbagai brand. Salah satu produk yang cukup menarik datang dari vivo yang turut merilis vivo V30 series pada hari Rabu (28/02/2024) lalu.

Ada dua smartphone vivo yang dilaunching, V30 dan juga V30 Pro. V30 hadir sebagai penerus V27 dan V29 yang sukses di pasaran tahun 2023 lalu. Sementara V30 Pro hadir sebagai inovasi baru vivo yang berkolaborasi dengan ZEISS.

Setelah menjajal smartphone ini selama dua minggu, berikut review tim IDN Times terhadap vivo V30 Pro!

Desain tipis dan elegan

vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)

Saat pertama kali melihatnya, vivo V30 series memberikan kesan elegan dari desainnya. Desain yang elegan tersebut sejatinya tak banyak berubah dari desain vivo V29 yang rilis tahun 2023 lalu.

vivo V30 Pro hadir dengan body yang tipis. Dimensinya hanya 164.4 x 75.1 x 7.5 mm. Bagian belakangnya dilapisi kaca yang membuatnya tampil semakin cantik. Meski memiliki desain yang tipis, namun vivo V30 Pro tetap nyaman saat digenggam. Hanya saja, sebaiknya tetap menggunakan soft case yang tersedia di paket penjualan agar lebih aman saat digenggam.

Jika dibandingkan dengan V29, yang membedakan desain bagian belakangnya ada pada All-New Aura Light Portrait yang sekarang punya desain persegi dengan luas yang lebih lebar. Untuk varian warna, vivo V30 Pro hadir dengan dua opsi warna; Hijau Khatulistiwa dan Hitam Vulkanik.

Beralih ke bagian depan, smartphone ini dilengkapi dengan layar 6.78” yang mampu menghadirkan 1.5K AMOLED Display. Kehadiran layar tersebut di vivo V30 Series memastikan pengalaman visual yang immersive bagi pengguna dengan tampilan yang lebih halus dan berwarna.

Oh iya, layarnya 3D Curved Screen. Hal tersebut semakin menambahkan sentuhan modern dan elegan pada tampilan vivo V30 Series.

Performa kelas atas dengan Dimensity 8200

skor AnTuTu v10 dari vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)

Di bagian performa, vivo V30 Pro hadir membawa SoC MediaTek Dimensity 8200. Chipset fabrikasi 4nm tersebut memberikan jaminan performa unggul dan hemat daya. Untuk mendukung kemampuan multitasking, vivo V30 Pro dilengkapi dengan RAM 12GB yang bisa diperluas hingga 12GB virtual RAM serta kapasitas ruang penyimpanan sebesar 512GB yang lega.

Saat dilakukan pengujian, vivo V30 Pro mampu menghasilkan angka 970 ribuan pada AnTuTU v10. Sebuah catatan angka yang cukup tinggi di smartphone dengan desain tipis seperti vivo V30 Pro ini. Dengan angka performa tersebut, vivo V30 Pro mampu mengatasi game-game dengan cukup nyaman.

Untuk baterainya, V30 Series Pro hadir dengan baterai besar berikapasitas 5000mAh. Sepanjang pengujian casual, baterai smartphone ini awet seharian. Charging di pagi hari, baterainya awet sampai besok paginya lagi.

Terlebih ia juga sudah dilengkapi fitur pengecasan 80W FlashCharge super ngebut. Dari pengujian kami, pengisian daya dari 0 persen hingga 100 persen bisa didapat dalam waktu sekitar 42 menit. Ngebut!

Sektor kamera yang jadi andalan

vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)

Di antara semua sektor yang ada pada vivo V30 Pro, bagian kamera jelas yang jadi perhatian. Hal tersebut tercermin dari logo ZEISS yang terlihat dengan jelas di modul kamera belakang smartphone yang satu ini. V30 Pro ini jadi V series pertama yang berkolaborasi dengan perusahaan yang sudah terkenal di dunia lensa dan optik tersebut.

Inovasi yang dihadirkan oleh vivo dan ZEISS pada vivo V30 Pro dalam ZEISS Professional Portrait mencakup tiga fitur utama, yakni ZEISS Triple Main Camera, l ZEISS Style Portrait, dan ZEISS Border Watermark. 

vivo V30 Pro memperkenalkan triple camera yang lebih canggih hasil kolaborasi dengan ZEISS. Dilengkapi lensa 50MP VCS True Color Main Camera dengan sensor Sony IMX920, 50MP AF Super Wide-Angle, dan lensa inovatif 50MP Professional Portrait Camera dengan Sony IMX816, vivo V30 Pro menawarkan resolusi kamera potret tertinggi di kelasnya dan memberikan pengalaman fotografi terbaik untuk membantu pengguna mengabadikan segala momen dalam hidupnya. 

Lebih lanjut, berkat kamera 50MP AF Super Wide-Angle, vivo mempermudah pengguna untuk mengambil foto grup berkualitas tinggi, mampu menampung hingga 30 orang dalam satu frame dan wajah akan tetap terlihat jelas, bahkan ketika diperbesar.

Saat berada di kondisi low light atau saat harus memotret di kondisi cahaya yang tidak rata, ada fitur All-New Aura Light Portrait yang bisa diandalkan. vivo V27 dan V29 saja kameranya keren abis, apalagi V30 Pro yang berkolaborasi dengan ZEISS.

Berikut hasil kamera vivo V30 Pro:

hasil kamera vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)
hasil kamera vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)
hasil kamera indoor vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)
hasil kamera mode malam vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)

Yang perlu diperhatikan

Meski hadir dengan spesifikasi yang mentereng, namun vivo V30 Pro bukan tanpa celah. Salah satu yang patut diperhatikan ada pada speakernya yang masih "mono". Di kelas harganya, tentu ini jadi kekurangan yang susah dibantah.

Selain itu, desainnya yang tipis membuatnya rawan selip saat digenggam. Disarankan pengguna terus menggunakan soft case bawaan untuk meminimalisir potensi jatuh.

Di bagian video, kualitas videonya sebenarnya sudah cukup mumpuni lantaran mampu merekam dengan resolusi 4K/60FPS. Masalah ada pada stabilisasinya yang kadang ada dan kadang tidak. Kalau vivo bisa memperbaiki sektor tersebut, kameranya tentu akan tanpa celah.

Kesimpulan

vivo V30 Pro (IDN Times/Fatkhur Rozi)

Untuk urusan kamera, vivo V30 Pro jelas bisa diandalkan. Performanya juga kelas atas dan bisa melibas game-game dengan nyaman. Namun, harganya yang Rp8,999,000 mungkin membuat kita berpikir kembali.

Pada akhirnya, jika kamu mencari smartphone dengan kemampuan fotografi yang mumpuni, vivo V30 Pro jelas bisa jadi opsi. Jika budget-nya kurang dari itu, masih ada vivo V30 yang bisa kamu lirik.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Achmad Fatkhur Rozi
EditorAchmad Fatkhur Rozi
Follow Us