5 Kekurangan yang Dimiliki Oleh Hero Beatrix, Sudah Tahu? 

Manfaatkan kekurangan ini untuk mengalahkannya 

Beatrix menjadi hero Marksman yang paling diminati di season 22 ini, hero ini hampir selalu di-pick ketika bermain ranked, baik di rank tinggi ataupun rendah. Kemampuan yang dimiliki oleh hero ini memang benar-benar mematikan.

Beatrix akan sangat merepotkan apabila digunakan dengan benar. Meskipun demikian, Beatrix tetaplah sebuah hero yang memiliki kekurangan. Hero ini tetap bisa dikalahkan apabila kamu memanfaatkan kekurangannya.

Buat kamu yang penasaran, berikut ini ada lima kekurangan yang dimiliki oleh hero Beatrix. Penasaran apa saja? Yuk cek di bawah.

1. Memiliki durabilitas yang rendah

5 Kekurangan yang Dimiliki Oleh Hero Beatrix, Sudah Tahu? Beatrix sedang di gangking. (Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto)

Beatrix adalah hero Marksman, hero ini memiliki durabilitas yang rendah seperti hero Marksman lainnya. Bukan tanpa alasan, Beatrix tidak memiliki skill yang memberikan tambahan physical atau magic defense. Hero ini juga tidak bisa menghasilkan shield yang dapat menyerap damage.

Oleh karena itu, Beatrix harus memperhatikan positioning saat sedang war. Hero ini bisa langsung terbunuh apabila menerima serangan brust damage.

2. Tidak bisa ditugaskan sebagai jungler

5 Kekurangan yang Dimiliki Oleh Hero Beatrix, Sudah Tahu? Potret hero Beatrix dan build-nya. (Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto)

Beatrix adalah salah satu hero Marksman yang sama sekali tidak cocok ditugaskan sebagai jungler, hero ini sangat lambat saat melakukan jungling meskipun sudah menggunakan battle spell retribution. Bukan tanpa alasan, hero ini bernasib sama seperti Brody, damage keduanya memang sengaja dikurangi kepada terhadap monster jungle oleh Moonton. Mengakibatkan mereka membutuhkan waktu bermenit-menit hanya untuk membunuh satu monster jungle.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Hero Tersakit untuk Mengatasi Hero Tank di Late Game

3. Tidak bisa membunuh Lord sendirian

5 Kekurangan yang Dimiliki Oleh Hero Beatrix, Sudah Tahu? Beatrix membantu tim untuk membunuh Lord. (Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto)

Yang ketiga adalah tidak bisa membunuh Lord sendirian, ini adalah kekurangan paling fatal yang dimiliki oleh hero Beatrix. Beatrix menjadi hero Marksman ketiga setelah Wanwan dan Brody yang tidak bisa membunuh Lord sendirian, damage mereka benar-benar kecil terhadap Lord sehingga mustahil untuk membunuhnya sendirian. Akibatnya, mereka tidak bisa diandalkan untuk bermain objektif atau meng-carry tim. Memang sedih!

4. Kurang efektif untuk melawan hero Tank atau yang memiliki durabilitas tinggi

5 Kekurangan yang Dimiliki Oleh Hero Beatrix, Sudah Tahu? Beatrix berusaha membunuh hero Tank. (Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto)

Kekurangan keempat yang dimiliki oleh hero Beatrix adalah kurang efektif untuk membunuh hero Tank, hero ini butuh waktu yang sangat lama untuk membunuh satu target seperti Tank. Beatrix memang memiliki skill brust damage dari senjata Renner, namun senjata ini memiliki delay yang cukup lama sehingga tidak akan bisa digunakan untuk membunuh hero Tank yang memiliki durabilitas sekaligus efek regen yang tinggi.

Satu-satunya cara tercepat bagi Beatrix untuk membunuh hero Tank adalah dengan menggunakan senjata Nibiru yang dikombinasikan dengan item Demon Hunter Sword.

5. Mudah di-counter ketika di late game

5 Kekurangan yang Dimiliki Oleh Hero Beatrix, Sudah Tahu? Beatrix terbunuh. (Dok.Pribadi/Sumahir Hidayanto)

Ini adalah kekurangan terakhir, Beatrix adalah hero early yang menjadi lemah ketika di late game, di fase ini hero ini mudah sekali untuk di counter. Beatrix sulit untuk menghindari serangan-serangan hero yang memiliki skill lock seperti Saber, Zilong dan Guinevere. Hero ini benar-benar akan terbunuh apabila sampai duel 1v1 dengan lawan tersebut.

Untuk itu, Beatrix wajib banget menggunakan item Defense seperti Immortality, Wind of Nature atau Freeze.

Nah, itulah lima kekurangan yang dimiliki oleh hero Beatrix. Hero ini memang sangat kuat ketika di early game namun lemah di late game, kamu harus memanfaatkan kekurangan tersebut untuk mengalahkannya.

Baca Juga: 6 Hero yang Bisa di Counter Pakai Hero Phoveus, Enak Banget Bunuhnya!

Sumahir Hidayanto Photo Verified Writer Sumahir Hidayanto

Kritik saran: contacts us: 0858-4124-4290

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indiana Malia

Berita Terkini Lainnya