Tampil Keren, 5 Game Populer Android yang Wajib Kamu Mainkan di 2021

Apa saja, ya?

Game yang dirilis untuk platform Android sudah menjadi salah satu permainan video yang sangat digemari di dunia. Bahkan, para developer tengah berlomba-lomba untuk membuat dan menerbitkan judul-judul berkualitas yang tampilannya bisa menyamai game di platform Windows (PC).

Nah, pada 2021 ini, ada begitu banyak game mobile yang bisa diunduh dan mainkan di smartphone milikmu. Meskipun tidak semuanya bisa dikatakan terbaik, ada beberapa yang mampu menunjukkan taringnya sehingga dapat meraih begitu banyak pujian dari gamer. Sebagian dari judul-judul di bawah ini memang membutuhkan spesifikasi HP yang cukup mumpuni.

Itu sebabnya, vivo Indonesia juga merilis smartphone andalan mereka, yakni vivo V21. Tentu hal ini bisa menjadi kabar baik bagimu. Dengan harga yang cukup kompetitif, kamu sudah bisa memiliki HP dengan spesifikasi gahar di kelasnya. Well, langsung saja simak beberapa rekomendasi game Android populer yang wajib kamu mainkan di bawah ini. SImak, yuk!

1. Genshin Impact

https://www.youtube.com/embed/lMdsrZ1otlA

Lho, bukannya Genshin Impact versi Android dirilis pada 2020? Yup, meskipun sudah berusia setahun, game besutan miHoYo ini masih menjadi salah satu yang terbaik dan terpopuler pada 2021. Buktinya, game ini masih sering dimainkan, bahkan menjadi salah satu tolok ukur untuk dijadikan tes dari smartphone keluaran terbaru.

Bukan tanpa sebab, pasalnya Genshin Impact diklasifikasikan sebagai salah satu game mobile dengan tampilan terbaik. Itu sebabnya, grafis yang dihadirkan membutuhkan spesifikasi mumpuni dari unit smartphone yang kita gunakan. Satu lagi, tampilan visual yang cantik dalam Genshin Impact rupanya bisa membuat HP cukup panas manakala memainkannya cukup lama.

Nah, game ini sendiri merupakan permainan yang masuk dalam genre role-playing game atau RPG yang dikombinasikan dengan aksi. Layaknya RPG lainnya, kamu bisa memilih karakter dari beberapa slot karakter yang disediakan. Masing-masing karakter tentu memiliki kekuatan dan kemampuan unik yang berbeda satu sama lain. Jadi, bagi pencinta RPG aksi, silakan unduh dan mainkan Genshin Impact di HP Android milikmu, ya.

2. PUBG: NEW STATE

https://www.youtube.com/embed/htld_r86pfI

Siapa, sih, yang gak kenal sama PUBG MOBILE? Ya, game keren yang satu ini memang sudah sangat digandrungi oleh komunitas gamer di seluruh dunia. Kabar baiknya, pada 11 November 2021 lalu, Krafton selaku pengembang kembali merilis serial terbaru mereka dengan judul PUBG: NEW STATE. Beberapa elemen baru jelas disuntikkan oleh developer untuk mendongkrak gameplay menjadi lebih segar.

Nah, uniknya lagi, vivo Indonesia pernah menjadi penyelenggara resmi Turnamen PUBG MOBILE Club Open Indonesia pada 2019 lalu di Jakarta. Jadi, gak ada salahnya jika kamu gabung dengan komunitas vivo di Indonesia, salah satunya vivo CLUB Indonesia. Kenapa? Karena dengan bergabung bersama vivo CLUB Indonesia, kamu bisa mendapatkan banyak keuntungan, salah satunya adalah kontes game online maupun offline.

Siapa tahu, nih, ke depannya ada turnamen yang kembali digelar berkenaan dengan PUBG: NEW STATE oleh vivo Indonesia. So, kalau kamu memang pencinta PUBG MOBILE, apalagi smartphone yang digunakan adalah merek vivo, bergabung ke dalam komunitas vivo CLUB Indonesia jelas menjadi sebuah keuntungan tersendiri.

Baca Juga: [REVIEW] PUBG: NEW STATE—Dominan pada Perubahan Grafis dan Gameplay

3. Pokémon: UNITE

https://www.youtube.com/embed/MZ0LmFx-tRs

Hayo, siapa di sini yang menjadi penggemar Pokémon? Kabar baik bagi kamu, pada September 2021 lalu, The Pokémon Company merilis game berjudul Pokémon UNITE untuk platform Android dan iOS. Game ini sendiri terasa cukup atraktif dan kita akan bersaing dengan begitu banyak pemain secara online.

Ide yang dihadirkan juga cukup segar karena kita tidak lagi ditugaskan mencari Pokémon, melainkan Pokéball yang nantinya bisa digunakan untuk menghancurkan markas lawan. Developer sendiri membuat game ini secara ringan, tentu tanpa mengurangi kualitas grafis dan mekanisme permainan yang ada.

Spesifikasi HP yang dijadikan syarat juga tidak terlalu tinggi. Jika kamu suka dengan game online berbasis battle arena, judul Pokemon UNITE ini bisa segera diunduh dan mainkan untuk mengisi akhir pekan kalian. Oh, ya, sekadar informasi, beberapa item dan karakter Pokémon yang ada bisa dimiliki dengan cara membelinya menggunakan uang asli.

4. NBA Now 22

https://www.youtube.com/embed/HrTKirwxvSY

Mungkin NBA Now 22 bukanlah game NBA terbaik yang pernah ada. Namun, dengan segala fitur yang ditawarkan, game garapan Com2uS ini tetap dianggap menyenangkan sekaligus mengasyikkan untuk dimainkan. Dalam NBA Now 22, kita diizinkan membuat dan mengelola tim kita layaknya simulasi manajemen olahraga lainnya.

Mulai dari memilih pemimpin tim, mengatur dana, menentukan nama dan logo, serta membuat kostum atau jersey adalah sederet aktivitas seru yang bakal didapatkan dalam game ini. Sama seperti simulasi layaknya Football Manager, dalam game NBA kali ini, pemain juga wajib memenangkan banyak pertandingan untuk mendapatkan gelar juara.

Nah, kalau suka dengan game simulasi manajemen olahraga, NBA Now 22 bisa kamu unduh dan mainkan melalui HP Android milikmu. Dijamin, deh, game ini akan membuatmu berpikir keras untuk merebut juara dan mempertahankannya.

5. Call of Duty: Mobile - Garena

https://www.youtube.com/embed/w0suHTYym1U

Waralaba Call of Duty atau COD memang gak ada habisnya. Nah, salah satu developer Asia yang memegang lisensi dari waralaba ini adalah Garena. Judul keren yang wajib kamu mainkan adalah Call of Duty: Mobile - Garena yang memang tampil apik dan bisa dengan cepat merebut hati gamer. Sebetulnya game ini dirilis pada 2019. Namun, hingga 2021, sang pengembang masih memberikan berbagai update terbaru.

Call of Duty: Mobile - Garena masih cukup seru untuk dimainkan. Layaknya game COD lainnya, ia mampu tampil indah sekaligus ramai dengan desingan peluru dan ledakan. Selain plot cerita menarik, grafis menjadi salah satu nilai jual dari game milik Activision ini. Itu sebabnya, untuk memainkannya dengan mulus, HP milikmu wajib memiliki spesifikasi yang mumpuni.

Yup, lagi-lagi vivo Indonesia bisa memenuhi hasratmu dalam memainkan game keren yang satu ini. Salah satu produknya yang bernama vivo V21 sudah dibekali dengan spesifikasi cukup gahar di kelasnya, seperti RAM 8 GB + 3 GB tambahan, Qualcomm Snapdragon 720G, ruang simpan 128 GB atau 256 GB, dan tentunya GPU Adreno 618 yang akan menunjang sensasi dalam bermain game mobile.

Bagaimana dengan judul-judul game Android keren di atas? Seru dan keren untuk dimainkan, bukan? Nah, semoga rekomendasi game populer kali ini dapat memberi masukan bagi kamu yang sedang ingin mengunduh dan mengoleksi game di platform Androidmu.

Baca Juga: [REVIEW] Eldest Souls—Kisah Pemberontakan Manusia terhadap Dewa

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya