TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

7 Aplikasi Video Chat Alternatif Terbaik Setara FaceTime untuk Android

Dibekali dengan fitur yang bahkan lebih lengkap!

macworld.co.uk

Bagi yang belum tahu, FaceTime merupakan salah satu aplikasi video chat paling populer yang dikembangkan oleh Apple. Karenanya, aplikasi yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2010 ini hanya tersedia untuk perangkat iOS dan MacOS saja.

Namun, Android sebagai rival dari iOS, tentu tak mau kalah. Android memiliki sejumlah aplikasi video chat yang tidak kalah bagus dari FaceTime, yang bahkan beberapa di antaranya dibekali dengan berbagai fitur menarik yang tidak dimiliki oleh FaceTime. Berikut 7 aplikasi video chat alternatif seperti FaceTime terbaik untuk Android!

1. Glide

3nions.com

Glide sedikit berbeda dengan sebagian besar aplikasi di daftar ini. Secara teknis, Glide merupakan layanan perpesanan video di mana pengguna merekam video sebagai sebuah pesan dan mengirimkannya ke orang-orang. Mereka yang menerima video tersebut bisa melihat pengirim sedang merekam video yang akan dikirim secara langsung.

Ini tidak sepenuhnya aplikasi video chat langsung karena lebih kepada aplikasi perpesanan video dengan sejumlah fitur chatting langsung. Setidaknya ini gratis dan bisa mengisi kekosongan FaceTime yang tidak tersedia di Android.

2. Google Duo

gizmodo.co.uk

Pada dasarnya, Google Duo merupakan “FaceTime-nya” Android. Ini adalah aplikasi video chat langsung yang sederhana di mana pengguna hanya perlu mengaitkan nomor yang dituju lalu melakukan panggilan video.

Salah satu bagian terbaik yang ditawarkan oleh Duo adalah dukungan cross platform-nya yang tidak pandang bulu. Selain itu, ini juga memiliki fitur unik bernama Knock Knock yang memungkinkan penerima untuk melihat penelepon sebelum mengangkat panggilannya. Aplikasi ini mudah, gratis, dapat digunakan di berbagai platform dan bekerja dengan sangat baik.

Baca Juga: 7 Alternatif Aplikasi Email Terbaik Pengganti Gmail, Perlu Kamu Coba!

3. JusTalk

3nions.com

JusTalk secara mengejutkan menghadirkan layanan video chat yang baik. Ini dapat bekerja dengan lancar dan menghasilkan video chat yang jernih di beragam jenis koneksi kecuali 2G.

Selain itu, JusTalk juga menawarkan beberapa hal menarik seperti mencoret-coret layar ketika sedang melakukan panggilan, berbagi gambar dan menerapkan tema. Sama seperti Duo, ini juga dilengkapi dengan dukungan cross-platform untuk melakukan panggilan ke perangkat iOS. Aplikasi ini gratis dan beberapa pembelian dalam aplikasi seperti tema dan fitur kustomisasi, sepenuhnya opsional.

4. Signal Private Messenger

androidpolice.com

Signal Private Messenger merupakan alternatif FaceTime yang sempurna bagi mereka, yang peduli dengan yang namanya privasi. Ini dibekali dengan banyak hal seperti obrolan grup, panggilan video, panggilan suara dan keamanan enkripsi end-to-end.

Panggilan video dan panggilan suara yang dilakukan di aplikasi ini, juga sangat jernih dan bekerja dengan sederhana. Ini bisa diunduh secara gratis, aman dan menjadi salah satu alternatif FaceTime terbaik dengan privasi atau keamanan sebagai fitur unggulannya.

5. Tango

phandroid.com

Tango merupakan salah aplikasi video chat tertua dan paling berpengalaman di Android. Tango telah tumbuh sebagai layanan video chat di banyak platform sosial media. Aplikasi ini berkembang dan meningkat dengan sangat baik dalam beberapa tahun terakhir dan dibekali dengan fitur yang cukup lengkap. Itu termasuk obrolan teks, panggilan video dan panggilan suara.

Selain itu, terdapat pula beragam fitur menemukan dan bertemu dengan orang baru. Ini memiliki pembelian dalam aplikasi, namun untuk seperti kustomisasi atau semacamnya, itu sepenuhnya opsional.

6. Viber Messenger

phandroid.com

Sama seperti Tango, Viber merupakan aplikasi obrolan yang telah ada untuk waktu yang sangat lama. Awalnya, Tango diciptakan sebagai aplikasi untuk panggilan suara gratis namun itu terus berkembang dan kini juga menyediakan layanan panggilan video.

Tak hanya itu saja, Viber juga memiliki fitur sosial yang memungkinkan pengguna melihat apa yang baru di belahan dunia lain. Ini juga dibekali dengan dukungan untuk Android Wear dan memiliki pembelian dalam aplikasi yang opsional. Dengan lebih dari 600 juta pengguna di seluruh dunia, Viber menjadi alternatif FaceTime yang solid dan patut dicoba.

Baca Juga: 7 Aplikasi E-Money di Indonesia, Kamu Paling Suka Pakai yang Mana?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya