7 Aplikasi untuk Memperbaiki Foto Lama yang Rusak jadi Lebih Bagus

Jangan asal buang album foto lama yang rusak

Saat sedang membereskan barang-barang, kamu pasti pernah menemukan foto-foto lama, misalnya foto masa kecilmu atau saat orangtua masih muda. Sayangnya, tidak jarang foto-foto lama ini sudah mulai rusak, seperti terkelupas atau berubah warna. Kalau kamu menemukan foto lama yang sudah rusak, jangan buru-buru dibuang! Kamu masih bisa memperbaiki dan menyimpannya sebagai kenang-kenangan.

Di Google Play Store, tersedia banyak aplikasi yang dapat membantumu merestorasi foto. Cukup dengan beberapa kali klik, foto lama yang sudah rusak dapat menjadi baru. Berikut beberapa aplikasi Android yang bisa kamu gunakan untuk memperbaiki foto lama yang rusak.

1. Adobe Photoshop Express

7 Aplikasi untuk Memperbaiki Foto Lama yang Rusak jadi Lebih BagusPhotoshop Express Photo Editor (dok. Adobe)

Adobe Photoshop adalah alat pengeditan foto favorit para pengguna PC maupun HP. Untuk pengguna Android, kamu dapat mengunduh Adobe Photoshop Express di Google Play Store.

Adobe Photoshop Express adalah aplikasi yang menyediakan banyak alat pengeditan eksklusif dan fungsional untuk memperbaiki foto. Semua alat ini memungkinkan pengguna memotong, memperbaiki, memulihkan, dan meningkatkan kualitas foto. Dengan bantuan alat canggih photoshop, kamu dapat melakukan penyesuaian dan koreksi foto lama yang telah rusak menjadi foto baru yang lebih estetik.

2. Remini

7 Aplikasi untuk Memperbaiki Foto Lama yang Rusak jadi Lebih BagusRemini (dok. Bending Spoons)

Remini adalah aplikasi lainnya yang dapat digunakan pengguna Android untuk memulihkan foto lama yang rusak. Fungsi utama aplikasi ini adalah untuk mengubah foto lama yang buram dan penuh ketidaksempurnaan menjadi gambar beresolusi tinggi dengan mekanisme otomatis. 

Aplikasi memungkinkan pengguna meningkatkan foto dengan mempertajam setiap detail dan memulihkan foto lama yang buram. Jika ingin menghidupkan kembali kenangan lama, kamu wajib mencoba aplikasi ini.

3. Colorize

7 Aplikasi untuk Memperbaiki Foto Lama yang Rusak jadi Lebih BagusColorize (dok. Photomyne Ltd.)

Ingin membuat foto hitam putih menjadi berwarna? Colorize dapat membantumu. Seperti namanya, Colorize mengubah foto usang atau tidak berwana menjadi file JPG dan PNG yang sempurna.

Menariknya lagi, aplikasi ini dapat memperbaiki kerusakan atau mewarnai foto dengan mode otomatis. Dengan demikian, kamu tidak perlu memiliki keterampilan mengedit foto yang mumpuni untuk dapat menggunakan aplikasi ini.

Baca Juga: 7 Aplikasi Android untuk Bikin Dynamic Island Mirip iPhone 14 Pro

4. RetouchMe

7 Aplikasi untuk Memperbaiki Foto Lama yang Rusak jadi Lebih BagusRetouchMe (dok. RetouchMe)

RetouchMe adalah aplikasi yang memungkinkan perangkat seluler melakukan koreksi warna, menghapus objek yang tidak diinginkan, mengaburkan latar belakang gambar, melakukan restorasi gambar, dan banyak lagi. Editor gambar multitasking ini juga memiliki banyak efek yang seru, seperti bertukar wajah, menambahkan stiker, membuat bingkai foto, dan banyak lagi. 

Meskipun begitu, sebenarnya RetouchMe lebih banyak digunakan untuk mengedit detail fisik foto seseorang, seperti menghilangkan noda di wajah, merampingkan wajah dan tubuh, dan sebagainya. Selain itu, kamu harus membayar jika ingin menggunakan beberapa alat yang ada di aplikasi ini. 

5. Photo Scan App by Photomyne

7 Aplikasi untuk Memperbaiki Foto Lama yang Rusak jadi Lebih BagusPhoto Scan App by Photomyne (dok. Photomyne Ltd.)

Photomyne adalah aplikasi yang utamanya digunakan untuk mengembalikan kenangan lama keluarga dengan memulihkan objek lama yang mengandung memori, seperti foto dan video. Aplikasi ini gratis. Bahkan, kamu dapat membuat album foto digital dalam beberapa menit menggunakan pemindaian foto dasar di aplikasi ini.

Menariknya lagi, kamu dapat menambahkan beberapa informasi tentang detail foto, seperti lokasi, tanggal, atau nama orang di dalam foto. Dengan begitu, kamu akan mengingat suatu peristiwa yang berkesan dengan detail.

6. AI Colorize & Restore Old Photo: Fix Damaged Image

7 Aplikasi untuk Memperbaiki Foto Lama yang Rusak jadi Lebih BagusAI Colorize & Restore Old Photo: Fix Damaged Image (dok. CollasSoft)

Aplikasi ini dibuat oleh CollasSoft dengan teknologi AI. Jadi, kamu dapat mengubah foto lama menjadi foto berwarna-warni dengan kualitas tinggi hanya dalam satu klik. Aplikasi ini cukup sederhana dan mudah digunakan dengan 3 fungsi otomatis:

  • Colorize. Mengubah foto hitam putih menjadi berwarna.
  • Restore. Membantu meningkatkan kualitas foto dengan mempertajam dan meningkatkan piksel. Ini juga membuat warna foto terlihat lebih alami dan menghilangkan warna kuning pada foto lama.
  • Descratch. Membantu menghilangkan goresan atau lipatan pada foto.

Aplikasi ini gratis, tetapi terdapat iklan di dalamnya. Jika merasa terganggu dengan iklan, kamu dapat menghilangkannya dengan membayar biaya langganan.

7. Pikfix – Photo Enhance & Repair

7 Aplikasi untuk Memperbaiki Foto Lama yang Rusak jadi Lebih BagusPikfix – Photo Enhance & Repair (dok. VQplayer)

Pixfix utamanya menawarkan mekanisme kecerdasan buatan untuk menghilangkan noise dan meningkatkan resolusi foto. Namun, dengan aplikasi ini, kamu juga dapat mewarnai foto dan menghilangkan kerusakan.

Salah satu keunggulan aplikasi ini adalah mengubah foto buram beresolusi rendah menjadi lebih tajam dan jernih. Jika menggunakan versi gratis, kamu bisa mengedit hingga 10 foto per hari.

Yuk, segera ambil album foto dan kumpulkan foto-foto lama yang rusak. Lalu, foto atau pindai menggunakan kamera HP dan perbaiki dengan aplikasi ini. Dengan begitu, foto lama yang rusak bisa jadi foto digital beresolusi tinggi.

Baca Juga: 7 Aplikasi untuk Edit Reels Instagram dan Keunggulannya

Topik:

  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya