7 Tempat Wisata Unik & Menarik di Nusa Dua Bali

Bali gak cuma punya pantai Kuta

Bali adalah primadona pariwisata Indonesia yang sudah terkenal di seluruh dunia. Selain terkenal dengan keindahan alamnya, terutama pantainya, Bali juga terkenal dengan kesenian dan budayanya yang unik dan menarik untuk disaksikan dan dipelajari.

Bali sebagai tempat tujuan wisata yang lengkap dan terpadu memiliki banyak sekali tempat wisata yang sangat menakjubkan.

Salah satu kawasan pariwisata di pulau Bali yang diminati wisatawan adalah Nusa Dua Bali. 

Berikut ini ada tujuh tempat wisata unik dan menarik yang harus kamu kunjungi di Nusa Dua Bali, di antaranya.

1. Water Blow

7 Tempat Wisata Unik & Menarik di Nusa Dua Balibalitravelnews.com

Pantai Nusa Dua identik dengan pantai pasir putih dengan air jernih, namun Pantai Water Blow adalah berupa tebing-tebing batu karang. Dari balik batu karang inilah keindahan dan keunikan Water Blow Nusa Dua akan terlihat. Water Blow Nusa Dua merupakan salah satu tempat wisata di Nusa Dua Bali berupa hempasan buih gelombang yang menjulang tinggi keatas sekitar 4 meter. Hempasan buih gelombang tercipta dari hantaman ombak yang menabrak batu karang sehingga terciptalah keindahan yang menakjubkan dari air laut tersebut.

2. Surf & Turf Surf Rider

7 Tempat Wisata Unik & Menarik di Nusa Dua Balikintamani.id

Surf Rider menawarkan pengalaman mengendarai papan selancar di atas gelombang atau arus deras buatan manusia. Dibuat dengan generator mendorong air melawan permukaan miring, kamu akan ditantang untuk berdiri selama mungkin di atas gelombang buatan.

Bagi kamu yang baru ingin mencoba, kamu tidak perlu khawatir, untuk dapat bermain surf rider ini tidak diperlukan keterampilan khusus, karena kamu akan didampingi selalu oleh instruktur yang juga akan mengajari kamu teknik yang tepat. 

3. Pantai Tanjung Benoa

7 Tempat Wisata Unik & Menarik di Nusa Dua Baliadrenalinehunter.com

Selain menjadi pantai yang terkenal hingga mancanegara yang menawarkan banyak keindahan. Pantai Tanjung Benoa juga menawarkan hal menarik lainnya seperti aktivitas Tanjung Benoa Watersport.

Pantai Tanjung Benoa Bali memiliki karakteristik dengan gelombang air lautnya yang relatif sangat tenang sehingga Pantai Tanjung Benoa sangat pantas untuk dijadikan lokasi tempat bermain beragam wahana olahraga air serta aktifitas bawah laut atau underwater.

Adapun daftar permainan yang ada di Tanjung Benoa yaitu, snorkeling, seawalker, flyboard, parasailing, dan lain-lain. 

Baca Juga: 6 Destinasi Wisata Kece di Ubud Ini Siap Merefresh Pikiranmu

4. Devdan Show

7 Tempat Wisata Unik & Menarik di Nusa Dua Balibalinusaduahotel.com

Pertunjukan Devdan Show, sangat cocok untuk anak-anak, karena memberikan pengetahuan dan memperkenalkan budaya nusantara Indonesia. Di pertunjukan ini, akan mengenalkan kamu pada budaya Bali, Sumatra, Jawa, Borneo dan Papua.

Pertunjukan Devdan memadukan antara budaya lokal dengan tatanan lampu dan suara tekhnologi terkini. Selain tata lampu dan suara, pertunjukan Devdan juga menawarkan tarian kontemporer dan kostum yang memukau. Tidak hanya tarian yang dapat kamu lihat, atraksi akrobatik juga di pertontonkan di sini.

5. Mangrove Boardwalk

7 Tempat Wisata Unik & Menarik di Nusa Dua Balirentalmobilbali.net

Jika kamu berlibur ke hutan bakau, kamu bisa merasakan ketenangan serta menghirup udara segar. Kamu tidak perlu khawatir akan adanya lumpur karena di dalam hutan bakau sudah terdapat jembatan kayu. 

Kamu dapat berjalan-jalan di atas jembatan tersebut dengan diiringi tanaman bakau di kanan-kiri dan sekeliling kamu. Terkadang kamu juga dapat menyaksikan sekolompok burung yang terbang di sekitar kawasan hutan bakau.

6. Pirates Bay Bali

7 Tempat Wisata Unik & Menarik di Nusa Dua Balikebalilagi.com

Pirates Bay Bali adalah sebuah restoran yang memiliki konsep bajak laut yang sangat mengagumkan. Jika kamu memasuki area Pirates Bay Bali, kamu akan merasakan rasanya berada di kapal laut sungguhan. 

Suasana restoran sangat alami dan asri karena berada di dekat pantai yang dikelilingi oleh pepohonan, ditambah hempasan angin yang segar menjadikan suasana lebih tenang dan damai.

7. Pantai Geger

7 Tempat Wisata Unik & Menarik di Nusa Dua Balitempatwisatabali.com

Paronama Pantai Geger masih sangat alami, dengan pasir putihnya yang bersih, serta air laut yang tenang dan jernih.

Pantai Geger juga kerap digunakan oleh pengunjungnya sebagai lokasi pengambilan foto preweding di Bali. Di waktu air laut sedang surut, keindahan batu karang dan air laut sangat jernih untuk itu pengunjung bisa menyusuri sejauh bibir pantainya. Keunikan lainnya adalah bisa menaiki unta berkeliling pantai sembari menikmati keindahannya.

Nah, itu dia tujuh tempat wisata unik dan menarik di Nusa Dua Bali. Kamu tertarik mengunjunginya?

Baca Juga: Menanti The Apurva Kempinski Bali, Hotel Mewah nan Unik di Nusa Dua

Arindi Putri Photo Writer Arindi Putri

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie
  • Eddy Rusmanto

Berita Terkini Lainnya