7 Wisata Edukasi di Bogor, Ramah dan Seru buat Anak

Ada museum sampai waterpark, semua dijamin seru!

Wisata edukasi di Bogor banyak macamnya. Tak selalu museum, ada juga yang bertema pertanian sampai sains yang pasti bikin anak-anak senang dan bersemangat. Bukan hanya liburan, tapi ilmunya pun dapat. 

Meski ramah anak, orangtua yang turut serta juga gak perlu khawatir bosan sebab ada berbagai wahana yang bisa meningkatkan kedekatan. Penasaran kan di mana bisa mencari tempat wisata selengkap itu? Yuk, simak rekomendasinya berikut ini!

1. Taman Safari Indonesia

7 Wisata Edukasi di Bogor, Ramah dan Seru buat AnakTaman Safari Indonesia (instagram.com/taman_safari)

Datang ke Bogor tanpa mampir ke Taman Safari Indonesia pastinya terasa kurang lengkap. Tempat wisata keluarga ini berwawasan lingkungan di mana kamu bisa langsung berinteraksi dengan hewan-hewan yang berada di dalamnya dengan menunggang mobil pribadi. 

Setidaknya ada 2.500 koleksi satwa di dalamnya, seperti singa, gajah, sampai jerapah. Beberapa satwa bahkan memiliki pertunjukkannya sendiri yang dijamin bisa menghibur. Dengan begitu, anak-anak akan belajar soal keragaman satwa di tempat yang didesain semirip mungkin dengn habitatnya!

Alamat: Jalan Kapten Harun Kabir Nomor 724, Cibeureum, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 09.00–17.00 WIB

2. Kebun Raya Bogor

7 Wisata Edukasi di Bogor, Ramah dan Seru buat AnakKebun Raya Bogor (instagram.com/kebunraya_id)

Punya anak atau keponakan yang lagi senang-senangnya belajar soal tanaman? Yuk, ajak main ke salah satu wisata populer di Bogor, apalagi kalau bukan Kebun Raya Bogor atau Kebun Botani Bogor yang memiliki luas sampai 87 hektar dengan 15.000 jenis koleksi pohon, termasuk adanya tanaman langka berupa bunga bangkai Amorphohalus Titanium. 

Bukan hanya tanaman langka yang ada di Kebun Raya Bogor. Penikmat bunga anggrek juga wajib datang karena koleksinya yang super lengkap di Griya Anggrek. Jadi tak hanya ramah anak, Kebun Raya Bogor juga cocok buat segala usia. 

Alamat: Jalan Ir. H. Juanda Nomor 13, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.00–16.00 WIB

3. Kuntum Farmfield

7 Wisata Edukasi di Bogor, Ramah dan Seru buat AnakKuntum Farmfield (instagram.com/kuntumfarmfield)

Rekomendasi wisata edukasi di Bogor yang tak boleh dilewatkan berikutnya adalah Kuntum Farmfield. Kuntum Farmfield adalah wisata dengan konsep edukasi pertanian dan peternakan yang tidak hanya cocok untuk segala usia, tapi juga mendekatkan diri dengan alam.

Berbagai kegiatan seru bisa dilakukan dengan keluarga baik yang sudah dewasa atau yang masih anak-anak. Misalnya dengan menunggang kuda, memberi susu domba, sampai belajar menanam tanaman palawija. Plus, kamu bisa menyaksikan pemandangan menawan yang bikin pikiran dan hati jadi lebih segar. 

Alamat: Jalan Teras Hijau Residence Nomor 291, RT.01/RW.01, Sindangrasa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.00–18.00 WIB

Baca Juga: 10 Tempat Wisata Bogor Terbaru yang Instagramable untuk Akhir Pekanmu

4. Museum Zoologi

7 Wisata Edukasi di Bogor, Ramah dan Seru buat AnakMuseum Zoologi (instagram.com/mzb1894)

Museum Zoologi adalah museum yang menyimpan berbagai fauna yang sudah dalam keadaan diawetkan, termasuk fosil hewan purba. Setidaknya ada 954 koleksi dan dibagi dalam tujuh kelompok yakni krustasea, kelompok reptil amfibi, kelompok ikan, kelompok serangga, kelompok moluska, dan kelompok mamalia.

Meski begitu, tak semua koleksi dipamerkan di Museum Zoologi karena ada juga yang disimpan di Badan Riset dan Inovasi Nasional atau BRIN. Koleksi yang disimpan di BRIN tersebut tak dipamerkan setiap hari, melainkan hanya di momen tertentu. Namun koleksi milik Museum Zoologi pun beragam, kamu pasti tak kan bosan!

Alamat: Jalan Ir. H. Juanda Nomor 9, RT.04/RW.02, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.00–15.00 WIB

5. Kampoeng Wisata Cinangneng

7 Wisata Edukasi di Bogor, Ramah dan Seru buat AnakKampoeng Wisata Cinangneng (instagram.com/kampoengwisatacinangneng)

Salah satu desa wisata di Bogor yang seru buat dikunjungi berikutnya adalah Kampoeng Wisata Cinangneng. Desa satu ini memadukan antara wisata edukasi sekaligus budaya dalam satu tempat. Kapan lagi kan berwisata sekaligus mengenal budaya lokal di tempat yang asri dan sesejuk di kawasan Cinangneng?

Penasaran dengan kegiatan seru yang bisa dilakukan di Desa Wisata Cinangneng? Banyak, dong, mulai dari memandikan kerbau, menanam padi, bahkan anak-anak bisa diikut sertakan belajar menari tradisional.

Alamat: Jalan Babakan Kemang, RT.1/RW.2, Cihideung Udik, Kecamatan Ciampea, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.00–17.00 WIB

6. Museum Perjuangan Bogor

7 Wisata Edukasi di Bogor, Ramah dan Seru buat AnakMuseum Perjuangan Bogor (google.com/maps/Farahdiba Fauzana)

Museum Perjuangan Bogor didirikan tahun 1957 dan berlokasi di tengah kota. Jika berkunjung ke sana, kamu seolah akan dibawa menaiki mesin waktu di masa penjajah masih menduduki Indonedia dan menyaksikan bagaimana rakyat Bogor sekuat tenaga mengusir mereka.

Koleksi yang diperlihatkan di Museum Perjuangan Bogor sangat beragam. Mulai dari senjata, pakaian milik pejuang, sampai mata uang zaman dulu. Belum lagi ketika kamu mampir dan melihat diorama perjalanan perjuangan melawan penjajahan di Bogor, akan terasa mengharukan.

Alamat: Jalan Merdeka Nomor 56, RT.04/RW.01, Kp. Parung Jambu, Ciwaringin, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.00–16.00 WIB

7. Cibalung Happy Land

7 Wisata Edukasi di Bogor, Ramah dan Seru buat AnakCibalung Happy Land (instagram.com/cibalung_happyland)

Cibalung Happy Land menawarkan wisata alam dengan wahana lengkap nan menyenangkan buat keluarga. Tidak hanya bisa waterpark dengan kedalaman kolam yang beragam tapi juga tersedia outbond, agrowisata, bahkan villa. Jadi, dalam satu tempat, kamu bisa melakukan berbagai hal seru dengan keluarga, termasuk staycation di akhir pekan. 

Cibalung Happy Land sudah menjadi tempat wisata andalan banyak keluarga di Bogor dan sekitarnya. Pasalnya selain wahana yang beragam, tempatnya juga sejuk, bersih, dan luas ala kehidupan pedesaan yang nyaman. Plus, HTM yang murah meriah bikin liburan jadi tenang!

Alamat: Jalan RT.01/RW.02, Cibalung, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, Jawa Barat

Jam operasional: setiap hari, buka pukul 08.00–16.00 WIB

Setuju 'kan kalau rekomendasi tempat wisata edukasi di Bogor memang lengkap dan serba seru? Kalau begini, bukan cuma anak-anak yang senang tapi dewasa sepertimu pun juga betah. Yuk, agendakan!

Baca Juga: 5 Restoran di Bogor yang Dilengkapi Kolam, Bikin Adem!

Dyar Ayu Photo Verified Writer Dyar Ayu

Jalan-jalan mencari penyu Alabiyu~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya