Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Museum Louvre Kembali Dibuka meski Pegawai Mogok Kerja

Museum Louvre, Paris
Museum Louvre, Paris (dok. IDN Times/Ernia Karina)
Intinya sih...
  • Museum Louvre di Paris kembali menerima pengunjung pada Senin 5/1/2026, tetapi pembukaannya sempat tertunda sekitar 3 jam karena pegawai menggelar rapat terkait kelanjutan aksi mogok kerja, dan sebagian area tetap ditutup karena sebagian staf masih melanjutkan protes.
  • Aksi mogok dipicu tuntutan perbaikan upah dan kondisi kerja, termasuk keluhan beban kerja yang dinilai berlebih serta kebutuhan penambahan tenaga kerja dan pengelolaan anggaran yang lebih baik. Mogok bergilir ini mulai berjalan sejak Desember 2025 dan sempat dijeda pada 19/12/2025 sebelum berlanjut lagi awal Januari.
  • Di tengah sengketa ketenagakerjaan, Louvre juga menghadapi rangkaian masalah operasional, termasuk pencurian perhiasan bernilai sekitar 102 juta dolar AS pada Oktober 2025 yang hingga kini belum ditemukan, serta insiden kebocoran air yang merusak ratusan buku di departemen barang antik Mesir dan menyoroti isu infrastruktur bangunan yang menua.
  • Saat tetap dibuka untuk umum, akses pengunjung disederhanakan agar karya-karya ikonik tetap bisa dilihat, sementara galeri tertentu dan layanan pengunjung seperti penitipan barang, kafe, dan toko buku beroperasi lebih terbatas karena dampak mogok kerja
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Museum Louvre di Paris akhirnya kembali dibuka pada Senin (5/1/2026), meski sempat molor selama 3 jam akibat aksi mogok kerja pegawai. Meski sudah menerima pengunjung, sejumlah area museum masih terpaksa ditutup karena sebagian staf tetap melanjutkan aksi protes.

Sebelumnya, para pegawai sempat menggelar pertemuan untuk menentukan apakah aksi mogok bergilir akan dilanjutkan atau tidak. Aksi ini merupakan bentuk protes terhadap upah dan kondisi kerja yang dinilai belum memadai. Mogok kerja sendiri sebenarnya sudah dimulai sejak bulan lalu, tetapi sempat dihentikan sementara pada 19 Desember 2025 saat libur Natal.

Table of Content

Pegawai menuntut kenaikan gaji dan pengelolaan anggaran yang lebih transparan

Pegawai menuntut kenaikan gaji dan pengelolaan anggaran yang lebih transparan

ilustrasi koleksi di Museum Louvre
ilustrasi koleksi di Museum Louvre (dok. IDN Times/Ernia Karina)

Sebagai museum paling banyak dikunjungi di dunia, Louvre belakangan memang sedang diterpa berbagai masalah. Pada Oktober lalu, museum ini diguncang aksi perampokan besar ketika empat pelaku berhasil membawa kabur perhiasan senilai sekitar 102 juta dolar AS. Hingga kini, perhiasan tersebut belum berhasil ditemukan.

Tak hanya itu, Museum Louvre juga menghadapi persoalan infrastruktur. Salah satunya adalah kebocoran air yang sempat merusak sejumlah buku kuno, sekaligus menyoroti kondisi bangunan museum yang dinilai semakin menua dan butuh perhatian serius.

Menurut Reuters, serikat pekerja menyebut para staf Louvre bekerja dengan beban berlebih dan manajemen yang kurang optimal. Mereka mendesak adanya penambahan tenaga kerja, kenaikan gaji, serta pengelolaan anggaran museum yang lebih transparan dan tepat sasaran.

Pengunjung tetap bisa menikmati karya unggulan di Louvre

potret lukisan Mona Lisa di Museum Louvre
potret lukisan Mona Lisa di Museum Louvre (dok. IDN Times/Ernia Karina)

Museum Louvre sebagian tetap dibuka untuk umum, meski tengah terjadi mogok kerja oleh pegawai. Namun, rute yang ada disederhanakan untuk memberi akses pada pengunjung ke beberapa karya paling ikonik, seperti dilansir dari The Travel.

Di antara karya unggulan yang diperkirakan tetap dipamerkan adalah lukisan Mona Lisa karya Leonardo da Vinci, patung Yunani Kuno Venus de Milo, dan Winged Victory of Samothrace. Ketiganya jadi daya tarik utama bagi yang baru pertama kali datang ke Louvre.

Namun, galeri lain, terutama yang membutuhkan pengawasan intensif atau terkena dampak mogok kerja, kemungkinan ditutup dalam waktu singkat. Lebih lanjut, layanan pengunjung, seperti ruang penitipan barang, kafe, dan toko buku juga dioperasikan dengan jam kerja yang lebih sedikit.

FAQ Seputar Museum Louvre

Kenapa Museum Louvre sempat terlambat buka pada Senin, 5/1/2026?

Pembukaan Louvre tertunda sekitar 3 jam karena pegawai mengadakan pertemuan untuk memutuskan apakah aksi mogok kerja bergilir akan dilanjutkan. Setelah itu museum kembali menerima pengunjung, tetapi hanya sebagian area yang bisa diakses. Seperti dilansir dari Reuters.

Apa penyebab utama mogok kerja pegawai Louvre?

Aksi mogok dipicu tuntutan terkait upah dan kondisi kerja, termasuk keluhan beban kerja yang dinilai berlebihan, kebutuhan penambahan tenaga kerja, serta pengelolaan yang dianggap belum optimal. Seperti dilansir dari Reuters.

Kalau museum tetap buka, apa yang biasanya tetap bisa dilihat dan apa yang berpotensi ditutup?

Saat operasional berlangsung di tengah mogok, akses pengunjung cenderung disederhanakan agar karya-karya ikonik tetap dapat dikunjungi, sementara galeri yang membutuhkan pengawasan staf lebih intensif berpotensi ditutup sementara. Seperti dilansir dari AP.

Selain mogok, masalah apa lagi yang sedang dihadapi Louvre belakangan ini?

Louvre juga disorot karena masalah keamanan dan infrastruktur. Pada Oktober 2025 terjadi pencurian besar perhiasan bernilai sekitar 102 juta dolar AS yang menimbulkan evaluasi serius soal sistem keamanan. Selain itu, pada Desember 2025 terjadi kebocoran air yang merusak ratusan buku di departemen barang antik Mesir dan menegaskan isu penuaan fasilitas serta kebutuhan perbaikan. Seperti dilansir dari Reuters.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Febrianti Diah Kusumaningrum
Naufal Al Rahman
3+
Febrianti Diah Kusumaningrum
EditorFebrianti Diah Kusumaningrum
Follow Us

Latest in Travel

See More

Itinerary 5 Hari Jelajahi Guilin dan Yangshuo China, Dijamin Puas!

07 Jan 2026, 20:45 WIBTravel