Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Aktivitas Seru yang Bisa Kamu Coba Saat Traveling ke Rusia

Red Square Moscow
Red Square Moscow (pexels.com/fatihturan)

Rusia merupakan negara terbesar di dunia yang memiliki beragam destinasi dan atraksi wisata yang menunggu untuk dijelajahi. Walaupun mungkin image mereka di mata dunia cukup dingin, namun rasanya sayang untuk melewatkan liburan di negara ini. Walau pada kenyataannya liburan di negara ini kurang begitu diminati pelancong Indonesia, Rusia punya banyak pengalaman yang ditawarkan sehingga worth to travel.

Dari kota-kota megah dengan arsitektur bersejarah hingga keindahan alam yang memukau, Rusia menawarkan banyak aktivitas seru untuk traveler dengan berbagai minat. Jika kamu berencana traveling ke Rusia, berikut ini lima aktivitas seru yang bisa kamu coba untuk membuat perjalananmu kian berkesan. Keep scrolling!

1. Menjelajahi istana dan kanal-kanal di Saint Petersburg

Saint Petersburg Russia
Saint Petersburg Russia (pexels.com/annabogatova)

Saint Petersburg dikenal sebagai Venice dari Utara yang indah dan elegan. Hal ini karena kanal-kanalnya yang cantik dan istana megah yang tersebar di seluruh kota. Aktivitas wajib di sini adalah mengikuti tur kapal menyusuri kanal, menikmati pemandangan jembatan-jembatan klasik dan bangunan bersejarah di sepanjang sungai.

Selain itu, jangan lewatkan untuk mengunjungi Hermitage Museum, salah satu museum seni terbesar dan terlengkap di dunia yang menampilkan karya seni dari berbagai era dan negara. Keindahan arsitektur dan seni di Saint Petersburg membuat perjalananmu kaya akan budaya dan sejarah. Selain itu, bangunan-bangunannya sangat estetik sehingga kamu bisa punya banyak foto untuk diunggah di medsos.

2. Menyusuri Red Square dan mengagumi keindahan arsitektur Moskow

Red Square Moscow
Red Square Moscow (pexels.com/fatihturan)

Red Square adalah jantung dari ibu kota Moskow dan salah satu landmark paling terkenal di Rusia. Di sini, kamu bisa melihat ikon-ikon terkenal seperti Katedral Saint Basil dengan kubah berwarna-warni yang unik, Kremlin, dan Mausoleum Lenin. Biasanya pelancong akan mengunjungi kawasan ini pada siang hari. Tetapi, pengalaman terbaik bisa kamu dapatkan saat malam hari ketika banyak warga lokal yang meramaikan kawasan ini.

Selain berfoto dan mengagumi arsitektur yang megah, kamu juga bisa mengunjungi Museum Sejarah Negara Rusia yang berada tepat di sisi alun-alun. Suasana yang hidup dan penuh cerita sejarah membuat pengalaman berjalan-jalan di Red Square menjadi sangat istimewa.

3. Menikmati tradisi sauna Rusia di Banya

ilustrasi sauna
ilustrasi sauna (freepik.com/gpointstudio)

Banya adalah sauna tradisional Rusia yang menjadi bagian penting dari budaya lokal. Mengunjungi banya saat sedang berkunjung ke negara ini bisa menjadi pengalaman seru sekaligus menyehatkan selama liburan. Pastinya sesi uap panas ini bakal membuat tubuhmu rileks dan lebih ringan!

Di banya, kamu akan menikmati sesi panas uap yang diikuti dengan pijat dan pengocokan dengan ranting birch untuk merangsang sirkulasi darah. Aktivitas ini bukan hanya menyegarkan, tapi juga bisa menjadi momen berinteraksi dengan penduduk lokal dan memahami tradisi mereka lebih dalam.

4. Berpetualang di pegunungan Ural dan Siberia

ilustrasi pegunungan es Rusia
ilustrasi pegunungan es Rusia (pexels.com/shvestanna)

Untuk kamu yang suka petualangan alam, Rusia menawarkan wilayah pegunungan dan hutan yang luas dan belum banyak tersentuh. Pegunungan Ural yang membentang dari utara ke selatan adalah spot favorit untuk hiking, berkemah, dan eksplorasi alam. Cocok banget untuk kamu yang menyukai adventure traveling.

Siberia, meskipun terkenal dengan suhu dinginnya, juga menyimpan keindahan alam luar biasa seperti Danau Baikal, danau terdalam di dunia yang dikelilingi hutan lebat dan pegunungan. Aktivitas seperti hiking, memancing, dan berlayar di Danau Baikal bisa menjadi pengalaman tak terlupakan.

5. Menyaksikan pertunjukan Balet di Teater Bolshoi

ilustrasi para balerina sedang menari
ilustrasi para balerina sedang menari (pexels.com/pixabay)

Rusia terkenal dengan seni baletnya yang melegenda, dan menonton pertunjukan balet di Teater Bolshoi Moskow adalah aktivitas menarik yang wajib dicoba. Teater ini memiliki sejarah panjang dan sering menampilkan karya-karya balet klasik terbaik dunia.

Selain balet, kamu juga bisa menikmati pertunjukan opera yang memukau dengan akustik dan dekorasi interior teater yang megah. Suasana mewah dan seni pertunjukan yang tinggi akan membawa kamu ke dalam dunia budaya Rusia yang elegan dan mempesona.

Rusia merupakan negara yang penuh dengan keunikan budaya dan sejarah. Dengan mencoba berbagai aktivitas seru di atas, kamu akan mendapatkan pengalaman traveling yang tak akan terlupakan. Next masukkan Rusia ke daftar destinasi wisata yang mau kamu datangi, ya!

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Atqo Sy
EditorAtqo Sy
Follow Us

Latest in Travel

See More

[QUIZ] Dari Lagu Nancy Ajram Favoritmu, Ini Wisata Timur Tengah yang Cocok untukmu

10 Nov 2025, 19:30 WIBTravel