Daftar Rute Transjakarta 9C Beserta Jadwal dan Tarifnya

- Transjakarta 9C melayani 17 titik pemberhentian dari Bundaran Senayan hingga Pinang Ranti.
- Jadwal operasi setiap hari pukul 05.00-22.00 WIB dengan frekuensi kedatangan rata-rata 20 menit.
- Tarif perjalanan Rp3.500, hanya bisa menggunakan kartu uang elektronik seperti Flazz, e-Money, TapCash, hingga JakLingko.
Transjakarta telah menjadi transportasi umum andalan warga Jakarta. Terutama bagi mereka yang ingin bepergian dengan cepat, nyaman, dan terjangkau.
Sejak pertama kali diluncurkan pada 2004, Transjakarta telah berkembang menjadi sistem Bus Rapid Transit (BRT), dengan total 14 koridor utama yang melayani berbagai rute.
Setiap koridor memiliki rute tersendiri dengan titik pemberhentian yang tersebar di sepanjang jalur tersebut. Salah satu rute yang cukup populer adalah rute 9C.
Rute 9C Transjakarta merupakan salah satu jalur penghubung antara Bundaran Senayan hingga Pinang Ranti dan sebaliknya. Rute ini melayani 17 titik pemberhentian, membuatnya menjadi pilihan ideal bagi penumpang yang ingin bepergian dari pusat kota ke area timur Jakarta.
Berikut daftar lengkap rute Transjakarta 9C beserta jadwal dan tarifnya.
1. Rute Transjakarta 9C

Berikut daftar lengkap rute Halte 9C Transjakarta dengan 17 titik pemberhentian.
- Halte Bundaran Senayan.
- Halte Senayan.
- Halte Semanggi.
- Halte Widya Chandra.
- Halte Denpasar.
- Halte Simpang Kuningan.
- Halte Tegal Parang.
- Halte Pancoran.
- Halte Pancoran Tugu.
- Halte Tebet Eco Park.
- Halte Cikoko.
- Halte Ciliwung.
- Halte Cawang.
- Halte BNN.
- Halte Cawang Sentral.
- Halte Makasar.
- Halte Pinang Ranti.
2. Jadwal reguler

Rute Transjakarta 9C beroperasi setiap hari. Jadwal regulernya pukul 05.00-22.00 WIB. Frekuensi kedatangan rata-rata setiap halte adalah sekitar 20 menit.
3. Tarif Transjakarta

Tarif TransJakarta yang diberlakukan adalah Rp3.500 untuk satu kali perjalanan. Ini berlaku untuk jarak jauh maupun jarak dekat. Untuk pembayarannya hanya bisa menggunakan kartu uang elektronik, seperti Flazz, e-Money, TapCash, hingga JakLingko.
Itulah daftar rute Transjakarta 9C yang perlu kamu ketahui. Dengan mengetahui rute Transjakarta ini, kamu bisa bepergian tanpa tersesat, cepat, dan terjangkau.