6 Tips Hindari Risiko Barang Tertinggal di Kabin Pesawat

Lakukan persiapan sejak masuk hingga sebelum mendarat

Intinya Sih...

  • Letakkan barang bawaan di bagasi kabin tepat atas tempat dudukmu, susun dengan rapi untuk menjaga keamanan dan mencegah kelupaan.
  • Jaga kewaspadaan saat pesawat akan mendarat, hindari tidur lagi agar fokus tetap terjaga, dan periksa kembali barang bawaanmu sebelum turun.
  • Setelah keluar dari pesawat, periksa kembali barang bawaan dan hubungi petugas maskapai atau bandara jika ada yang tertinggal di pesawat.

Ketika melakukan perjalanan udara, apalagi jika kamu membawa barang untuk di masukkan kabin pesawat, biar gak kelupaan dan aman, selalu fokus dan rileks. Meski, terkesan sepele tapi beberapa kali kerap ada yang mengalami.

Beruntung, jika ada yang mengingatkan, namun kalau kondisinya saat arus mudik maupun balik, biasanya penumpangnya banyak dan bisa saja kamu juga lupa kalau ternyata membawa barang di bagasi kabin. Biar gak menjadi pengalaman yang merepotkan, yuk pastikan barang bawaan tetap aman sampai tempat tujuan. Berikut enam tips untuk menghindari barang bawaan pribadi tertinggal di kabin pesawat.

1. Letakkan barang bawaan di bagasi kabin tepat atas tempat dudukmu

6 Tips Hindari Risiko Barang Tertinggal di Kabin Pesawatilustrasi kabin pesawat (pexels.com/Pew Nguyen)

Biar gampang dan gak lupa, usahakan letakkan barang bawaanmu di bagasi kabin tepat atas tempat dudukmu. Jika sudah penuh, bisa bergeser sedikit, jangan terlalu jauh. Selain repot, ini juga bisa berpotensi lupa, apalagi kalau penumpangnya banyak.

Ingat bentuk dan warna tas atau koper, maupun oleh-oleh yang kamu letakkan di bagasi kabin. Susun dengan rapi, jangan ada yang tercecer untuk menjaga keamaan dan mencegah kelupaan. Kalau kamu membawa barang berharga seperti ponsel, uang, perhiasan, paspor dan dokumen penting lainnya, masukkan ke dalam tas tangan saja.

2. Tetap fokus dan mengingat di mana kamu meletakkan barangnya

6 Tips Hindari Risiko Barang Tertinggal di Kabin Pesawatilustrasi suasana di dalam pesawat (pexels.com/Natã Romualdo)

Jaga selalu kewaspadaan, meski sudah mulai mengudara, jika perjalanannya cukup lama, kalau mengantuk, silakan tidur sejenak. Ketika ada informasi bahwa pesawat akan mendarat, segera bangun untuk persiapan turun.

Jangan tidur lagi supaya fokus tetap terjaga. Kalau ketiduran lagi dan saat orang-orang menurunkan barang dari kabin, kamu mendadak terbangun, ini bisa menyebabkan kurang fokus. Bangun dulu sambil mengembalikan konsentrasi, lakukan peregangan ringan untuk mengurangi rasa pegal dan lelah.

Selanjutnya, cobalah ingat kembali barang apa saja yang kamu bawa, baik yang diletakkan di bagasi kabin maupun digenggamanmu. Saat sudah diperbolehkan mengambil barang di kabin, tetaplah rileks dan fokus, pastikan semua barang bawaanmu dibawa turun.

3. Periksa kembali tempat dudukmu

6 Tips Hindari Risiko Barang Tertinggal di Kabin Pesawatilustrasi orang duduk di dalam pesawat (pexels.com/Hasan Gulec)

Periksa kembali tempat dudukmu, siapa tahu ada barang yang tercecer. Cek bagian bawahnya, apalagi jika kamu juga meletakkan barang di situ. Periksa juga laci atau kantong kursi depan tempat dudukmu, dan area sekitar lainnya.

Baca Juga: Mengapa Lampu Kabin Pesawat Diredupkan saat Landing dan Take Off?

4. Antre secara teratur

6 Tips Hindari Risiko Barang Tertinggal di Kabin Pesawatilustrasi penumpang keluar dari pesawat secara teratur (pexels.com/竟傲 汤)

Jika semua barang sudah dipastikan terbawa olehmu, mengantrelah secara teratur. Jangan menyerobot antrean supaya gak bikin macet dan konflik. Nah, biar gak terlalu repot dan berat, bawa barang ke kabin pesawat secukupnya.

Gunakan tas atau koper yang tepat. Ini biar lebih mudah dan simpel, sehingga kamu juga bisa bergerak dengan cepat saat akan keluar pesawat. Jika ingin membawakan oleh-oleh untuk keluarga inti dan kerabat, secukupnya saja. Untuk yang lainnya, jika memang ada bujet, bisa kamu kirimkan lewat pengiriman parsel online.

5. Melakukan pengecekan lagi saat sudah keluar dari pintu pesawat

6 Tips Hindari Risiko Barang Tertinggal di Kabin Pesawatilustrasi bandara (pexels.com/Kelly)

Setelah kamu keluar dari pintu pesawat, coba cari tempat yang aman dan nyaman untuk memeriksa kembali barang bawaan. Jika masih merasa ragu, dan ternyata ada barang yang belum terbawa, mintalah bantuan ke awak kabin atau petugas bandara untuk mencari barangmu. Tentu harus dipastikan dulu kalau ternyata gak terselip di dalam tasmu sendiri karena lupa menaruhnya.

6. Tindakan jika ternyata ada barang yang tertinggal

6 Tips Hindari Risiko Barang Tertinggal di Kabin Pesawatilustrasi petugas bandara (pexels.com/PhotoMIX Company)

Meskipun, kamu sudah berusaha agar jangan sampai ada barang yang tertinggal, terkadang hal tersebut masih bisa terjadi. Tetap tenang dan hubungi petugas maskapai atau bandara untuk melaporkan barangmu yang tertinggal di pesawat. Jelaskan secara mendetail barangnya dan di mana tempat dudukmu, sehingga ini akan memudahkan petugas untuk menemukannya dengan segera.

Menjaga fokus dan kewaspadaan adalah kunci untuk menghindari barang tertinggal di kabin pesawat. Dengan bersedia menerapkan tipsnya, maka kamu sudah bisa meminimalkan risiko lupa hingga ketinggalan barang. Perjalanan udara pun menjadi pengalaman yang seru dan menyenangkan. Semua aman dan nyaman.

Baca Juga: Tips Menghindari Keracunan Gas CO di Kabin Mobil

Adelbertha Eva Y Photo Verified Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Siantita Novaya

Berita Terkini Lainnya